Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
INTERNET DAN E-BUSINESS
MODUL- 9
2
INTERNET
3
Jejaring komputer Untuk membentuk jejaring computer secara global, dibutuhkan beberapa komponen berikut ini : Komputer atau terminal pengirim untuk mengirim data atau informasinya. Media transmisi, jalur, atau kanal komunikasi yang akan membawa data yang dikirimkan dari sumber data ke penerima. Media transmisi berupa kabel, radiasi elektromagnetis dan satelit. Pemroses komunikasi merupakan alat pendukung transmisi data misalnya modem (modulator-demodulator)/data set diperlukan untuk mengubah data dari bentuk digital ke bentuk analog.. Perangkat lunak komunikasi yang akan mengendalikan proses komunikasi data. Misalnya internet explorer atau internet browser Komputer atau terminal penerima.
4
DOMAIN INTERNET INTERNET (interconnected network)/net merupakan jaringan-jaringan saling terkoneksi dari system-system computer yang dapat saling diakses. Masing-masing system computer yang dihubungkan dengan internet diberi alamat protocol internet (PI) atau internet protocol address (IP address) yang unik. IP address terdiri dari empat kelompok angka digit yang dipisahkan dengan titik dan masing-masing kelompok bernilai dari angka 0 – 255 dengan format Untuk mengorganisasikan alamat IP/PI supaya lebih mudah ditemukan dan diakses system computer yang dihubungkan dengan internet juga dapat diberi protocol jasa nama domain (domain name service protocol atau DNS Protocol). Institusi pendidikan (.edu) Pemerintah (.gov atau .go) Organisasi komersial (.com) Organisasi umum lainnya (.org) Untuk penyedia jasa jaringan (.net) Negara Indonesia (.id)
5
PROTOKOL INTERNET CONNECTIVITY adalah kemampuan computer untuk berkomunikasi dan berbagi komunikasi satu dengan yang lainnya. PROTOCOL adalah suatu kumpulan aturan yang berhubungan dengan komunikasi data antara alat-alat komunikasi supaya komunikasi data dapat dilakukan dengan benar. Jenis-jeni protocol internet Internet protocol (IP) dan Transmission control protocol (TCP). Biasa disingkat TCP/IP mempunyai tugas meyakinkan bahwa paket-paket berita-berita elektronik dikirimkan dan diterima dengan benar dari suatu system computer ke system computer yang lain. File transfer protocol (FTP) yang digunakan untuk memuat (uploading) berkas- berkas (files) yang akan dikirim dan mengambil (downloading) berkas-berkas (files) yang sudah diterima. Simple mail transfer protocol (SMPT) untuk mengirim dan TELNET untuk emulasi terminal jaringan.
6
WORLD WIDE WEB World Wide Web (web) merupakan suatu system informasi multimedia yang memanfaatkan internet untuk mempublikasikan informasi. Hypertext transfer protocol (HTTP) adalah protocol yang mengatur komunikasi antara serverweb dan web browser. Tiap-tiap dokumen web mempunyai sebuah alamat yang disebut dengan uniform resource locator (URL). Hypertext markup language (HTML) merupakan bahasan yang digunakan untuk menentukan isi dan struktur dari halaman-halaman web. Generasi baru dari bahasa HTML yaitu : Extensible markup language (XML). Nilai data dapat dituliskan di halaman web dengan menggunakan nama variabel. Extensible business reporting language (XBRL). Penerapannya dilaporan akuntansi.
7
E-COMMERCE & E-BUSINESS
8
Definisi e-commerce Martin dkk (1999) mendefinisikan e-commerce (electronic commerce) sebagai penggunaan TI untuk melakukan kegiatan bisnis antara dua atau lebih organisasi antara sebuah organisasi dengan satu atau lebih pelanggan akhir (end customer) melalui satu atau lebih jaringan computer. Klasifikasi e-commerce Aplikasi electronic commerce antara organisasi-organisasi bisnis disebut dengan system interorganisasi (interorganizational system atau IOS) atau business to business (B2B). Aplikasi electronic commerce antara organisasi bisnis dan pelanggan akhir. Biasa disebut juga dengan business to custumers (B2C).
9
E-BUSINESS Tipologi Model-Model Bisnis
Jaringan distribusi (distributive network) Aggregasi (aggregation) Agora Alliansi (alliance) Kontrol Rantai nilai (value chain) Nilai integrasi Tinggi Rendah Hierarki Mengorganisasi sendiri Tipologi Model-Model Bisnis Tapscott dkk (2000) menggolongkan tipologi model bisnis secara elektronik (e-business)
10
AGORA adalah suatu e-commerce yang merupakan suatu tempat ketika pembeli dan penjual bertemu untuk melakukan transaksi. Contoh e-bay.com AGREGASI adalah e-commerce yang menaggabungkan (agregasi) beberapa pemasok ke dalam satu buah toko online yang nyaman. Contoh amazon.com ALIANSI adalah kerja sama beberapa anggota untuk mencapai tujuan tertentu. RANTAI NILAI adalah jaringan integrasi vertikal yang menambah nilai ke input berikutnya. JARINGAN DISTRIBUSI adalah menyediakan jasa, mengalokasikan dan mendistribusikan dari pada memproduksi dan membeli barang-barang, jasa dan informasi.
11
Pengelompokkan lainnya dari model e-business adalah berdasarkan siapa yang berpartisipasi dalam transaksi. Toko On-line (on-line stores), Pasar (marketplaces) dan jasa-jasa Pengumpul isi atau pengagregasi isi (content aggregators) dan Portal merupakan distributor yang mengumpulkan banyak penjual dan memberikan informasi barang dan jasa dari penjual-penjual secara on-line. Penyedia Infrastruktur (Infrastruture Providers) seperti Pabrikan-pabrikan peralatan dan komponen Perusahaan-perusahaan perangkat lunak Penyedia-penyedia perangkat lunak khusus dan jasa integrasi.
12
Etika di e-business Permasalahan etika yang terjadi di transaksi e-business biasanya adalah menyangkut permasalahan privasi. Permasalahan privasi dapat juga muncul jika perusahaan dengan sengaja melakukan pelacakan ke computer pembeli. COOKIES adalah program kecil yang disimpan di browser pembeli. Cookies akan merekam sejarah transaksi pembeli. Cookies dapat berisi dengan program parasite yang disebut SPYWARE untuk mematai-matai, melacak dan merekam informasi private lainnya di computer pembeli. Program-program untuk mencegah cookies dan spyware misalnya CCleaner, Adware dll.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.