Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Prinsip, unsur, dan konsep komunikasi

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Prinsip, unsur, dan konsep komunikasi"— Transcript presentasi:

1 Prinsip, unsur, dan konsep komunikasi
Muhammad Noor Hidayat MIKom

2 Prinsip komunikasi Kesamaan dalam berkomunikasi dapat diibaratkan dua buah lingkaran yang bertindihan satu sama lain.

3 Prinsip komunikasi dalam model
Daerah yang bertindihan = kerangka pengalaman (field of experience), menunjukkan adanya persamaan antara A dan B dalam hal tertentu, misalnya bahasa atau simbol A B

4 Tiga prinsip dasar komunikasi:
1) Komunikasi terjadi bila terdapat pertukaran pengalaman yang sama antara pihak-pihak yang terlibat dalam proses komunikasi (sharing similar experiences). 2) Jika daerah tumpang tindih (the field of experience) menyebar menutupi lingkaran A atau B, menuju terbentuknya satu lingkaran yang sama, maka makin besar kemungkinannya tercipta suatu proses komunikasi yang mengena (efektif).

5 3) Kalau daerah tumpang tindih ini makin mengecil dan menjauhi sentuhan kedua lingkaran, maka komunikasi terjadi sangat terbatas (gagal dalam menciptakan komunikasi yang efektif). 4) Kedua lingkaran ini tidak bisa saling menutup secara penuh (100%) karena dalam konteks komunikasi antarmanusia tidak pernah ada manusia yang mempunyai perilaku, karakter, dan sifat-sifat yang sama.

6 Field of experience & frame of reference
Field of experience (bidang pengalaman) Frame of reference (kerangka acuan) Komunikasi akan berlangsung lancar tergantung pada bidang komunikannya. Kesukaran akan terjadi jika pengalaman komunikan tidak sama dengan pengalaman komunikator. Panduan pengalaman dan pengertian (collection of experiences and meanings) yang pernah diperoleh komunikan.

7 Tiga konseptualisasi komunikasi
Komunikasi sebagai tindakah satu-arah Penyampaian pesan Co: Seseorang bercerita mengenai suatu masalah. Menurut Michael Burgoon disebut “definisi berorientasi-sumber” (source-oriented definition) Sifat prosesual interaksi –memberi dan menerima.

8 2) Komunikasi sebagai interaksi
Dalam arti sempit berarti saling mempengaruhi (mutual-influence). Bergantian. Umpan balik (feedback): apakah dapat dimengerti, dapat diterima, menghadapi kendala, dsb. Co: Mahasiswa tidur ketika perkuliahan berlangsung, kemudian dosen mengeraskan suara.

9 3) Komunikasi sebagai transaksi
Proses penyandian (encoding) dan penyandian-balik (decoding) bersifat spontan dan simultan (bersamaan). Dinamis. “Definisi berorientasi-penerima” (receiver-oriented definition). Co: Dosen memberikan kuliah, komunikasi terjadi bukan hanya pada isi kuliahnya melainkan menafsirkan perilaku anak didiknya.

10 Unsur-unsur dasar komunikasi
Tiga unsur utama: Pengirim pesan Pesan itu sendiri Target penerima pesan

11 Surat bagi kekasih Anda menuntut ilmu di negeri seberang, rindu kepada kekasih. Karena keterbatasan dana, Anda putuskan menggunakan surat sebagai medium pengantar pesan. Kekasih menerima surat Anda. Ia pun sama rindunya, membalas surat Anda sambil menangis. Tanpa sadar, ia meneteskan air mata, jatuh pada surat yang ditulisnya. Anda menerima surat itu. Namun, pada bagian tertentu, tulisan kekasih Anda tidak terbaca, luntur terkena tetesan air matanya.

12 Tentukan unsur-unsur komunikasi yang Anda ketahui dari kasus surat bagi kekasih?

13 Identifikasi dari kasus tersebut:
Anda sebagai penyampai pesan Pesan yang Anda sampaikan Surat sebagai medium pengantar pesan Kekasih Anda sebagai penerima pesan Efek atau pengaruh pesan  menangis f) Jawaban kekasih Anda g) Surat sebagai medium h) Gangguan  tetesan air mata Anda yang menerima jawaban dari kekasih.

14 Unsur-unsur komunikasi (Miller dan Cherry)
Sumber Pesan Media Penerima Efek Umpan balik Lingkungan Tugas buat makalah tentang unsur-unsur komunikasi diatas


Download ppt "Prinsip, unsur, dan konsep komunikasi"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google