Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehArdian Grunge Telah diubah "10 tahun yang lalu
1
Identifier, Variabel, Operator, Tipe Data dan Mengenal Object
Abdul Wahid
2
Identifier Pengenal atau identifier adalah nama yang diberikan pada elemen program. Pengenal digunakan pada Konstanta (constants), Variabel (variables), fields, tipe (types), properti (properties), prosedure, function, program, unit, pustaka (libraries), dan paket (packages).
3
Aturan Penulisan Identifier
Panjang karakter bebas, tetapi hanya 255 karakter pertama yang dikenali. Karakter awal harus berupa huruf atau garis bawah (_). Tidak boleh dipisahkan dengan tanda spasi Sebarang huruf, angka dan garis bawah diperbolehkan setelah karakter pertama. Kata khusus (reserved word) tidak boleh digunakan sebagai pengenal.
4
Program dan Unit 2 jenis file program yang dikenal PASCAL, yaitu program utama dan program bantu Program utama ditandai dengan judul “program” di awal bari program. Program bantu atau yang disebut dengan unit ditandai dengan judul “unit” diawal baris program. Aturan penulisan keduanya sama.
5
Program dan Unit Pada pemrograman Pascal tradisional (Turbo Pascal atau TPW), file program utama dan program bantu disimpan dengan ekstensi file .pas Pada Delphi, file program utam disimpan dalam ekstensi .dpr, sedangkan file program bantu dalam file berekstrensi .pas
6
Sintaks Program Utama Program Namaprogram; Uses Unit1, Unit2, Unit3; Const Konstanta1, Konstanta2; type TipeData1, TipeData2; var Variabel1, Variabel2; begin ……. (Program kita) End.
7
Sintak Unit Unit Namaprogram; interface Uses Unit1, Unit2, Unit3; Const Konstanta1, Konstanta2; type TipeData1, TipeData2; var Variabel1, Variabel2; implementation begin ……. (Program kita) End.
8
Program dan Unit Terdapat 3 bagian utama program dan Unit yaitu :
Bagian Judul Bagian deklarasi Bagian pernyataan
9
Bagian Judul Bagian ini digunakan untuk membari nama pada program/unit. Penulisannya diawali dengan kata program (atau unit) diikuti dengan nama yang akan diberikan Contoh program Pertama; program pertama_Dan_bukanyangterakhir; unit Contoh; unit conTOH; unit contoh_ketiga;
10
Bagian Deklarasi Bagian ini untuk mendeklarasikan semua pengenal (identifier) yang akan dipakai di bagian pernyataan (statement) Beberapa jenis deklarasi : Deklarasi Label Deklarasi Const Deklarasi Type Deklarasi Var Deklarasi Function Deklarasi Procedure
11
Bagian pernyataan (Statement)
Bagian ini digunakan untuk menuliskan kode-kode yang akan dilakukan oleh program, dituliskan diantara begin dan end. Misal kode2 untuk melakukan penjumlahan, menampilkan hasil perhitungan, dan lainnya. Setiap akhir pernyataan jangan lupa untuk mengakhirinya dengan tanda titik-koma (;).
12
Aturan Penulisan Delphi
Bahasa pascal menggunakan huruf (a,A,…z,Z), angka (0..9), dan simbol khusus (+ - * / = ^ < > ( ) [ ] { } , . ; ‘ # $ ) Tidak dibedakan penulisan huruf besar dan huruf kecil ( case – insensitive ) Penulisan huruf bisa dimulai dari kolom keberapa saja dan bisa memanjang sampai kolom berapapun. Akhir program (atau unit) ditandai dengan penulisan tanda titik (.) Komentar program dapat ditulis dibelakang tanda doubleslash “//” hingga akhir baris, atau ditulis diantara tanda “{“ dan “}” atau antara “(*” dan “*)”.
13
Tipe Data Ada 6 tipe data pada Borland Delphi 7:
Tipe Simple, terbagi menjadi 2 tipe yaitu : Tipe Ordinal, yg juga terbagi atas 5 tipe yaitu : Tipe integer Tipe character Tipe Boolean Tipe enumerated Tipe subrange Tipe Real Tipe string Tipe stuctured Tipe pointer Tipe procedural Tipe Variant
14
Tipe Integer Untuk menyimpan semua bilangan bulat
Tipe integer fundamental tediri dari Shortint, Smallint,Longint,Int64,Byte,Word, dan Longword
15
Tipe Real Tipe Real digunakan untuk menyimpan bilangan real
Real48,Single,Doble,Extended,Comp, dan Currency
16
Tipe Character Tipe ini digunakan untuk menyimpan data alfanumeris, misalnya ‘a’, ‘A’, ‘1’, ‘&’, dan sebagainya Ada 2 jenis yaitu Ansichar dan Widechar
17
Tipe String Sebuah string adalah urutan sekumpulan karakter (huruf).
Delphi mendukung tipe string predefined yaitu ShortString,AnsiString,WideString.
18
Mengubah tipe data Salah satu syarat program yg baik adalah dapat menerima masukan (input) dari pengguna (user) dan menampilkan suatu keluaran (output) yg benar. Input bisa berupa angka, huruf (character), kalimat (string) ataupun jenis input lainnya. Output suatu program juga beragam bentuknya, bisa berupa angka, grafik, ataupun animasi Pada pemrograman delphi, jenis komponen yg menerima input adalah Tedit. Komponen ini hanya dapat menerima input berupa teks (character,string). Bila menggunakan komponen tsb pada program kita, dan akan digunakan untuk menerima input berupa angka, maka diperlukan pengubahan tipe data.
19
Fungsi Konversi data pada Delphi
StrToInt StrToFloat IntToStr FloatToStr
20
Variabel Variabel adalah pengenal yang nilainya dapat berubah pada saat program dijalankan (runtime). Variabel Serupa dengan penampung data. Variabel dapat memberitahu compiler untuk menerjemahkan data yang dipegangnya. Contoh : Var X,Y,Z:Double; Digit:0..9; Okay:Boolean;
21
Operator Variabel bisa dioperasikan menggunakan operator tertentu sehingga menghasilkan nilai baru. Ada 9 jenis operator yang dikenal Delphi : Operator Aretmatika ( +,-,*,/,div, mod ) Operator Boolean (not, and, or,xor) Operator Logical (bitwise) (not, and, or,xor,shl,shr) Operator String ( + ) Operator Relational ( =,<>, <,>, <=,>= ) Operator Pointer Operator Set Operator Class
22
Proyek Latihan Buatlah program untuk menghitung penjumlahan dua variabel bertipe integer, dengan rumus A + B = C !
23
Mendapatkan File Aplikasi
Bisa dilakukan secara mudah dengan cara meng-copy file .exe / aplication ke komputer lain. Jadi jika aplikasi sudah jadi cuku file .exe saja yang di berikan kepada penggunanya.
24
Tugas I Buatlah Aplikasi Kalkulator sederhana dengan tampilan kurang lebih seperti berikut :
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.