Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Oleh : Sukma Murdani, S.Kom. SILABUS PENDAHULUAN Pengenalan OOP Pengenalan JAVA OOP (Object Oriented Programming) JAVA Class, Java Interface Encapsulation.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Oleh : Sukma Murdani, S.Kom. SILABUS PENDAHULUAN Pengenalan OOP Pengenalan JAVA OOP (Object Oriented Programming) JAVA Class, Java Interface Encapsulation."— Transcript presentasi:

1 Oleh : Sukma Murdani, S.Kom

2 SILABUS PENDAHULUAN Pengenalan OOP Pengenalan JAVA OOP (Object Oriented Programming) JAVA Class, Java Interface Encapsulation Inheritence Polimorfisme OOP Visual (SWING dan AWT) DATABASE LAPORAN

3 ARRAY Array adalah suatu wadah bentukan yang menyediakan penyimpanan sejumlah item yang bertipe sama. Array digunakan untuk mengelompokkan informasi yang berhubungan. Dalam Java, item dalam array selalu dinomori dari nol hingga nilai maksimum tertentu, yang nilainya ditentukan pada saat array tersebut dibuat. Kita bisa menggunakan konsep Array dalam pemograman terutama untuk pemograman yang kompleks sehingga dalam deklarasi variabel menjadi lebih cepat. Pada dasarnya, variabel Array merupakan variabel yang berbeda namun memiliki nama sama.

4 Dan untuk membedakan agar lebih unik diberikan nomor indeks terhadap variabel tersebut. Indeks adalah sebuah angka yang menyatakan urutan sebuah elemen pada suatu variabel array. Nomor indeks variabel array selalu dimulai dari 0 (nol), sehingga nomor indeks bagi elemen terakhir adalah sebesar (N-1), dimana N adalah jumlah total elemen. Untuk mengakses setiap elemen dalam variabel array cukup memanggil nomor indeksnya. Misalnya, suatu array berisi 100 bilangan bulat, yang dinomori dari nol hingga 99.

5 Secara umum, deklarasi array dapat ditulis sebagai berikut : type namavariabel[ ] ; Atau type[ ] namavariabel ; Dalam membangun array ada dua langkah yaitu : Dekaralarasi variabel dari tipe array yang dikhendaki. Alokasi memori yang akan menyimpan array menggunakan operator new () dan memberikannya ke variabel array. Bentuk umum : namavariabel = new type[ ] ; Atau type namavariabel[ ] = new type[ ] ;

6 ARRAY 1 DIMENSI Array 1 dimensi merupakan deklarasi array dengan satu variabel yang bertipe serupa. Untuk lebih memahami marilah Kita lihat contoh berikut : class bulan{ public static void main(String args[]){ //Deklarasi Variabel Array int haribulan[]; //Penciptaan array index 12 haribulan = new int[12]; haribulan[0] = 31; haribulan[1] = 29; haribulan[2] = 31; haribulan[3] = 30; haribulan[4] = 31; haribulan[5] = 30; haribulan[6] = 31; haribulan[7] = 31; haribulan[8] = 30; haribulan[9] = 31; haribulan[10] = 30; haribulan[11] = 31; //Menampilkan Output System.out.println("\nSeptember mempunyai "+haribulan[8]+" hari"); System.out.println("Februari mempunyai "+haribulan[1]+" hari\n"); }

7 Di samping itu penciptaan atau inisialisasi nilai element pada array dapat juga langsung diberikan pada saat dideklarasikan. Proses ini hampir sama dengan inisialisasi variabel sederhana. Dimana nilai element array dikelompokkan ke dalam kurung kurawal dan dipisahkan dengan tanda koma. Hal ini akan secara otomatis menciptakan nilai element array sehingga operator new() tidak digunakan lagi. Untuk lebih memahami mari Kita lihat Contoh berikut : class bulan{ public static void main(String args[]){ //Deklarasi Variabel Array dan sekligus pemberian nilai elemen int haribulan[] = {31,29,31,30,31,30,31,31,30,31,30,31}; //Menampilkan Output System.out.println("\nSeptember mempunyai "+haribulan[8]+" hari"); System.out.println("Februari mempunyai "+haribulan[1]+" hari\n"); }

8 import java.util.*; public class dimensisatu{ public static void main(String[] args){ int num[] = {50,20,45,82,25,63}; int l = num.length; int i,j,t; System.out.print("\nDeklarasi Angka : "); for (i=0 ;i<l; i++ ){ System.out.print(" " +num[i]); } System.out.print("\nAngka Berurutan : "); Arrays.sort(num); for(i = 0;i < l;i++){ System.out.print(" "+num[i]); }

9 ARRAY MULTIDIMENSI Adapun bentuk umum array 2 dimensi sebagai berikut : type[ ][ ] namavariabel ; Atau type namavariabel[ ] [ ] ;

10 CONTOH 1 public class duadimensi{ public static void main(String[] args){ //deklarasi array dan penciptaannya int duadd[][] = new int[4][5]; int e = 0; for (int i=0 ;i<4; i++ ) { for (int j=0;j<5;j++) { duadd[i][j] = e++; } for (int i=0 ;i<4; i++ ) { for (int j=0;j<5;j++) { System.out.print(" " +duadd[i][j]); } System.out.println(); }

11 CONTOH 2 public class sikuduadimensi{ public static void main(String[] args){ //deklarasi array dan penciptaannya int sikuduadd[][] = new int[4][]; sikuduadd[0] = new int[1]; sikuduadd[1] = new int[2]; sikuduadd[2] = new int[3]; sikuduadd[3] = new int[4]; int e = 0; for (int i=0 ;i<4; i++ ) { for (int j=0;j<i+1;j++) { sikuduadd[i][j] = e++; } for (int i=0 ;i<4; i++ ) { for (int j=0;j<i+1;j++) { System.out.print(sikuduadd[i][j] +""); } System.out.println(); }

12 CONTOH 3 import javax.swing.JOptionPane; public class Silang { public static void main(String[] args) { int baris; String [][] isi = new String [30][30] ; baris=Integer.parseInt(JOptionPane.showInputDialog(null,"Inputkan Banyak Baris (Maksimal 30)")); for (int i=0;i<baris;i++){ for(int j=0;j<baris;j++){ if ((i==j)||(i+j==baris-1)){ isi [i][j]="*"; } else{ isi[i][j]=" "; } System.out.print(isi[i][j]); } System.out.println(); }

13 TUGAS 3 Menggunakan Text Editor, NetBeans IDE dan JCreator a.Dengan implementasi Array dimensi 1 buatlah program untuk menampilkan output seperti berikut : Deklarasi Angka : 2 4 6 8 10 Sortir Angka : 2 4 6 8 10 b.Dengan implementasi Array dimensi 1 buatlah program untuk menampilkan output seperti berikut : * * * * * * * * * * *


Download ppt "Oleh : Sukma Murdani, S.Kom. SILABUS PENDAHULUAN Pengenalan OOP Pengenalan JAVA OOP (Object Oriented Programming) JAVA Class, Java Interface Encapsulation."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google