Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pengantar Ilmu Ekonomi

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pengantar Ilmu Ekonomi"— Transcript presentasi:

1 Pengantar Ilmu Ekonomi
Semester Ganjil 2012/2013 Dr. Rahma Fitriani, S.Si., M.Sc

2 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan
3 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan

3 Bayangkan pada suatu hari:
Kamu terbangun oleh alarm buatan Korea Kamu membuat kopi yang bijinya ditanam di Brazil Kamu memakai baju buatan Cina Kamu menonton TV yang disiarkan dari New York pada pesawat TV buatan Jepang Kamu ke kampus menyetir mobil buatan Perancis

4 … padahal kamu belum menjalani hari lebih dari 3 jam!

5 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan
Ingat, Ilmu ekonomi adalah ilmu yang mempelajari bagaimana masyarakat memproduksi dan mendistribusikan barang sebagai usaha untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan mereka. 2

6 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan
Bagaimana kita memenuhi kebutuhan dan keinginan kita di era ekonomi global ini? Kita dapat mandiri (self sufficient) secara ekonomi Kita dapat melakukan spesialisasi dan berdagan dengan pihak lain Ketergantungan ekonomi 3

7 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan
Individu dan bangsa tergantung pada produksi hasil spesialisasi dan saling tukar menukar produk sebagai cara untuk mengatasi permasalahan keterbatasan sumber daya Dua pertanyaan yang muncul: Mengapa ketergantungan menjadi norma? Apa yang menentukan produksi dan perdagangan? 4

8 Saling ketergantungan dan Keuntungan dari Perdagangan
Mengapa ketergantungan menjadi norma? Ketergantungan terjadi akibat manusia lebih diuntungkan ketika mereka melakukan spesialisasi dan berdagang satu sama lain. Apa yang menentukan produksi dan perdagangan? Pola produksi dan perdagangan terbentuk dari perbedaan di dalam opportunity costs.

9 DI DALAM PEREKONOMIAN MODERN
Bayangkan… Hanya ada dua barang: kentang dan daging Hanya ada dua orang: pedagang kentang dan peternak Apa yang harus diproduksi oleh masing-masing orang? Mengapa mereka harus berdagang?

10 Table 1 Kemungkinan Produksi dari Petani dan Peternak
Pada selang waktu yang sama, petani lebih produktif menghasilkan kentang Pada selang waktu yang sama, peternak lebih produktif menghasilkan daging Copyright © South-Western

11 Production Possibilities
Self-Sufficiency Tanpa memperdulikan satu sama lain: Masing-masing mengkonsumsi yang mereka produksi sendiri PPF berfungsi juga sebagai Consumption Possibilities Frontier Tanpa perdagangan keuntungan ekonomis menghilang. 8

12 Gambar 1 Kurva Production Possibilities
(a) PPF bagi petani Daging (ons) Jika tidak ada perdagangan Petani akan memilih produksi dan konsumsi di titik ini. 8 32 A 4 16 Kentang (ons) Copyright©2003 Southwestern/Thomson Learning

13 Gambar 1 Kurva Production Possibilities
(b) PPF bagi Peternak Daging (ons) 48 24 Jika tidak ada perdagangan, peternak akan memilih produksi dan konsumsi di titik ini. B 12 24 Kentang (ons) Copyright©2003 Southwestern/Thomson Learning

14 Specialization and Trade
Petani dan peternak melakukan spesialisasi dan berdagang Masing-masing lebih diuntungkan jika mereka memproduksi barang sesuai keahlian mereka dan memperdagangkan produksi mereka satu sama lain Petani harus memproduksi kentang. Peternak hanya memproduksi daging. 10

15 Tabel 2 Keuntungan dari Perdangangan
Copyright © South-Western

16 Gambar 2 Bagaimana Perdagangan Memperluas Kemungkinan Konsumsi
(a) Produksi dan konsumsi Petani Daging (ons) Konsumsi Petani dengan perdagangan Produksi dan konsumsi petani tanpa perdagangan 8 32 A* 5 17 4 16 A Produksi petani dengan perdagangan Kentang (ons) Petani menukar 15 ons kentangnya dengan 5 ons daging dari peternak Copyright©2003 Southwestern/Thomson Learning

17 Gambar 2 Bagaimana Perdagangan Memperluas Kemungkinan Konsumsi
(b) Produksi dan Konsumsi Peternak Daging (ons) Produksi peternak dengan perdagangan 48 24 Konsumsi peternak dengan perdagangan 12 18 13 27 Produksi dan konsumsi peternak tanpa perdagangan B* 12 24 B Kentang (ons) Peternak menukar 5 ons dagingnya dengan 15 ons kentang dari petani Copyright © South-Western

18 Tabel 2 Keuntungan dari Perdangangan
Copyright © South-Western

19 PRINSIP KEUNTUNGAN KOMPARATIF
Perbedaan di dalam biaya produksi menentukan: Siapa yang harus memproduksi apa? Berapa banyak setiap produk harus diperdagangkan? Siapa yang dapat memproduksi kentang dengan biaya lebih rendah – petani atau peternak? 11

20 PRINSIP KEUNTUNGAN KOMPARATIF
Perbedaan di dalam biaya produksi Dua cara mengukur perbedaan biaya produksi Jumlah jam yang dibutuhkan untuk memproduksi satu unit produk (mis 1 ons kentang) Opportunity cost: jumlah pengorbanan satu barang untuk memperoleh sejumlah barang lainnya.

21 Keuntungan Absolut Perbandingan di antara produser barang sesuai produktifitas mereka: keuntungan absolut Menggambarkan produktifitas seseorang, perusahaan, atau negara jika dibandingkan dengan yang lainnya Produser yang membutuhkan lebih sedikit jumlah input untuk memproduksi satu unit barang, dikatakan mempunyai keuntungan absolut di dalam produksi barang tsb. 13

22 Keuntungan Absolut Peternak membutuhkan hanya 10 menit untuk memproduksi 1 ons kentang, padahal petani membutuhkan 14 menit Peternak membutuhkan hanya 20 menit untuk memproduksi 1 ons daging, padahal petani membutuhkan 60 menit Peternak memiliki keuntungan absolut di dalam produksi kentang maupun daging.

23 Opportunity Cost dan Keuntungan Komparatif
Membandingkan produser barang sesuai dengan opportunity cost mereka. Apapun yang harus dikorbankan untuk mendapatkan item tertentu. Produser dengan opportunity cost yang lebih kecil dalam memproduksi suatu barang dikatakan mempunyai keuntungan komparatif dalam produksi barang tsb. 14

24 Keuntungan Komparatif dan Perdagangan
Siapa yang mempunyai keuntungan absolut? Petani atau peternak? Siapa yang mempunyai keuntungan komparatif? 15

25 Tabel 3 Opportunity Cost dari Daging dan Kentang

26 Keuntungan Komparatif dan Perdagangan
Opportunity cost dari peternak untuk 1 ons kentang: 1 ons kentang = ½ ons daging Opportunity cost dari petani untuk 1 ons kentang: 1 ons kentang = ¼ ons daging Opportunity cost dari peternak untuk 1 ons daging: 1 ons daging = 2 ons kentang Opportunity cost dari petani untuk 1 ons daging: 1 ons daging = 4 ons kentang

27 Keuntungan Komparatif dan Perdagangan
… sehingga, peternak mempunyai keuntungan komparatif dalam memproduksi daging dan petani mempunyai keuntungan komparatif dalam memproduksi kentang.

28 Comparative Advantage and Trade
Keuntungan komparatif dan perbedaan opportunity costs adalah dasar dari spesialisasi produksi dan perdagangan. Kapanpun pihak yang berpotensial untuk saling berdagang mempunyai perbedaan opportunity costs, mereka akan mendapatkan keuntungan dari perdagangan tersebut. 16

29 Comparative Advantage and Trade
Keuntungan dari perdagangan Perdagangan dapat menguntungkan semua orang di dalam masyarakat karena memungkinan orang untuk melakukan spesialisasi pada kegiatan yang memberikan keuntungan komparatif. 17

30 Kesimpulan Setiap orang mengkonsumsi barang dan jasa yang diproduksi oleh orang lain di dalam maupun di luar negeri. Ketergantungan dan perdagangan diinginkan karena memungkinkan orang untuk menikmati lebih banyak jumlah dan keragaman barang dan jasa.

31 Kesimpulan Terdapat dua cara untuk membandingkan kemampuan dua pihak untuk memproduksi barang Pihak yang mampu memproduksi barang dengan jumlah input yang lebih sedikit adalah pihak dengan keuntungan absolut. Pihak dengan opportunity cost yang lebih kecil mempunyai keuntungan komparatif.

32 Kesimpulan Keuntungan dari perdagangan didasarkan pada keuntungan komparatif bukan keuntungan absolut Perdagangan menguntungkan semua pihak, krn memungkinkan terjadinya spesialisasi yang akan menghasilkan keuntungan komparatif Prinsip keuntungan komparatif berlaku juga bagi negara-negara.


Download ppt "Pengantar Ilmu Ekonomi"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google