Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Jaringan Korporat Telekomunikasi

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Jaringan Korporat Telekomunikasi"— Transcript presentasi:

1 Jaringan Korporat Telekomunikasi
Suryayusra, M.Kom.,CCNA

2 Pengertian Jaringan TELEKOMUNIKASI
Kata “tele” berarti mengoperasikan dalam jarak jauh. Maka telekomunikasi adalah komunikasi dalam jarak jauh. Ada berbagai istilah atau singkatan yang dapat dipersamakan dengan telekomunikasi: komunikasi data, data com, teleprocessing, telekom, dan jaringan. Telekominukasi yang akan kami bahas yaitu tentang komunikasi yang berhubungan dengan komputer

3 Perkembangan Jaringan Komunikasi
Jaringan Komunikasi terwujud melalui beberapa tahapan perkembangan. Tahapan-tahapan perkembangannya sebagai berikut : NEXT>

4 A. Konsep Awal Jaringan Konsep jaringan lahir tahun 1940-an di Amerika dari sebuah proyek pengembangan komputer MODEL I di laboratorium Bell dan group riset Harvard University, dipimpin Profesor H. Aiken.  Pada mulanya proyek tersebut hanyalah ingin memanfaatkan sebuah perangkat komputer yang harus dipakai bersama.  Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu kosong dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga beberapa program bisa dijalankan dalam sebuah komputer dengan kaidah antrian. 

5 B. Time  Sharing  Sistem  (TSS) Ditahun 1950-an ketika jenis komputer mulai membesar sampai terciptanya super komputer, maka sebuah komputer mesti melayani beberapa terminal. Untuk itu ditemukan konsep distribusi proses berdasarkan waktu yang dikenal dengan nama TSS (Time Sharing Sistem), maka untuk pertama kali bentuk jaringan (network) komputer diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung secara seri ke sebuah host komputer. Dalam proses TSS mulai nampak perpaduan teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi yang pada awalnya berkembang sendiri-sendiri.

6 C. Distributed  Processing Memasuki tahun 1970-an, setelah beban pekerjaan bertambah banyak dan harga perangkat komputer besar mulai terasa sangat mahal, maka mulailah digunakan konsep proses distribusi (Distributed Processing). Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan sebuah pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa terminal yang tersambung secara seri disetiap host komputer. Diperlukan perpaduan antara teknologi komputer dan telekomunikasi, karena selain proses yang harus didistribusikan, semua host komputer wajib melayani terminal-terminalnya dalam satu perintah dari komputer pusat.

7 D. Perkembangan Terakhir Setelah harga komputer mikro sudah terjangkau dan konsep proses distribusi sudah matang, maka penggunaan komputer dan jaringannya sudah mulai beragam dari mulai menangani proses bersama atau komunikasi antar komputer (Peer to Peer Sistem) tanpa melalui komputer pusat. Kemudian berkembang teknologi jaringan lokal yang dikenal dengan sebutan LAN. Demikian juga ketika Internet berkembang, maka sebagian besar LAN yang berdiri sendiri mulai terhubung & terbentuk jaringan raksasa WAN. 

8

9 JENIS – JENISJARINGAN TELEKOMUNIKASI
Secara umum jaringan telekomunikasi dibagi atas 6 (enam) jenis, yaitu : LAN (Local Area Network) 8. MAN (Metropolitan Area Network) 9. WAN (Wide Area Network) 10. Internet 11. Wireline 12. Wireless

10 LOCAL AREA NETWORK LAN (Local Area Network), merupakan jaringan pribadi di dalam sebuah gedung yang berukuran sampai beberapa kilometer saja. LAN sering kali digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan workstation dalam kantor dan saling bertukar informasi.

11 METROPOLITAN AREA NETWORK MAN (Metropolitan Area Network), merupakan versi LAN yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan tekhnologi yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor-kantor, perusahaan yang letaknya berdekatan, sebuah kota dan dapat dimanfaatkan untuk keperluan pribadi atau umum.

12 WIDE AREA NETWORK WAN (Wide Area Network), merupakan jaringan telekomunikasi yang jangkauannya mencakup daerah geografis yang luas, sering kali mencakup sebuah negara bahkan benua. WAN terdiri dari kumpulan mesin-mesin yang bertujuan untuk menjalankan program-program pemakai.

13 INTERNET Internet adalah suatu jaringan telekomunikasi global terbentuk dari jaringan-jaringan regional, memungkinkan komunikasi data antar komputer-komputer yang terhubung ke jaringan tersebut.

14 Wireline System wireline berkembang jauh sebelum orang mengenal system wireless, yaitu pada sekitar tahun an. System ini disebut wireline karena kabel digunakan sebagai media tranmisi yang menghubungkan komputer pelanggan dengan perangkat di jarinagan komputer milik operator. 

15 WIRELESS Wireless biasanya disebut sebagai jaringan komunikasi nir kabel (tanpa kabel), jaringan komunikasi ini menggunakan gelombang radio / frekuensi tertentu yang berfungsi sebagai pengantar informasi. Jaringan komunikasi ini menggunakan alat pemancar, penguat, dan data berisi penerima gelombang. Wireless sering digunakan oleh komputer untuk saling berkomunikasi ke komputer lainnya dalam suatu tempat. Biasanya tempat tersebut banyak dijumpai diluar negeri.

16 Langkah-langkah yang dilakukan dalam menerapkan rencana telekomunikasi
Mulai dengan audit fungsi-fungsi komunikasi di perusahaan.  paham rencana bisnis jangka panjang perusahaan.  Tentukan bagai mana telekomunikasi mendukung operasional harian perusahaan.  Tentukan indikator-indikator bagaimana perusahaan dapat memenuhi rencana untuk memperkuat telekomunikasi.

17 ManfaatJaringan TELEKOMUNIKASI
Resorce sharing, dapat menggunakan sumber daya yang ada secara bersama-sama. Misalnya seorang pengguna yang berada 100 km jauhnya, dari suatu data tidak mendapat kesulitan dalam menggunakan data tersebut. Reliabilitas tinggi, dengan jaringan telekomunikasi, kita akan mendapatkan reliabilitas yang tinggi dengan memiliki sumber-sumber alternatif persediaan. Misalnya semua file dapat disimpan atau dicopy kedua, ketiga, atau lebih komputer yang terkoneksi ke jaringan. Menghemat uang, komputer yang berukuran kecil mempunyai rasio/harga/kinerja yang lebih baik dari pada komputer besar.

18 Dampak negatif Jaringan TELEKOMUNIKASI
Dampak negative dari jaringan telekomunikasi diantaranya, yaitu: Media penyebaran dari virus yang dapat masuk dan merusak sistem lain. Media penyebaran pornografi Media penyebaran kejahatan Media pemberi informasi-informasi palsu, berita provokasi, dan sebagainya yang dilakukan oleh orang atau kelompok tertentu.

19 Tugas Menggunakan Packet Tracer
Buatlah simulasi jaringan LAN sebagai beriku:

20 Tugas Menggunakan Packet Tracer
Buatlah simulasi jaringan MAN sebagai beriku:


Download ppt "Jaringan Korporat Telekomunikasi"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google