Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Model Kesuksesan Sistem Informasi

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Model Kesuksesan Sistem Informasi"— Transcript presentasi:

1 Model Kesuksesan Sistem Informasi
M. Tamam Mubarok Dyan Kresste Efendi

2 Pengantar Kehadiran sistem teknologi informasi telah memberikan begitu banyak pengaruh terhadap sebuah organisasi, bukan hanya organisasi namun pengaruh tersebut meluas hingga proses bisnis dan transaksi organisasi. Namun apakah semua sistem teknologi informasi yang diterapkan  pada organisasi dapat dikategorikan sukses? Lalu bagaimana organisasi dapat mengetahui kesuksesan sistem teknologi informasi yang diterapkan dan bagaimana membuat sistem teknologi informasi menjadi sukses.

3 Model Kesuksesan Sistem Informasi DeLone & McLean (1992)
Banyak penelitian telah dilakukan untuk mengidentifikasikan faktor- faktor yang menyebabkan kesuksesan sistem teknologi informasi. Salah satu penelitian yang terkenal di bidang ini adalah penelitian yang dilakukan oleh DeLone & McLean (1992). Model kesuksesan sistem teknologi informasi yang dikembangkan oleh DeLone & McLean (1992) ini cepat mendapat tanggapan. Salah satu sebabnya adalah model mereka merupakan model yang sederhana tetapi dianggap cukup valid.

4 pengukuran kesuksesan sistem informasi DeLone & McLean (1992)
Keenam elemen atau faktor atau komponen atau pengukuran dari model ini adalah: Kualitas system (system quality) Kualitas informasi (information quality) Penggunaan (use) Kepuasan pemakai (user satisfaction) Dampak individual (individual impact) Dampak organisasional (organizational impact)

5 Gambar Model DeLone & McLean (1992)
Dari model proses dan kausal ini, maka dapat dijelaskan bahwa kualitas sistem(system quality) dan kualitas informasi (information quality) secara mandiri dan bersama-sama mempengaruhi baik penggunaan (use) dan kepuasan pemakai(user satisfaction). Besarnya penggunaan (use) dapat mempengaruhi kepuasan pemakai (user satisfaction) secara positif atau negatif. Penggunaan (use) dan kepuasan pemakai (user satisfaction) mempengaruhi dampak individual(individual impact) dan selanjutnya mempengaruhi dampak organisasional(organizational impact).

6 Penjelasan Gambar Model DeLone & McLean (1992)
Dari model proses dan kausal ini, maka dapat dijelaskan bahwa kualitas sistem(system quality) dan kualitas informasi (information quality) secara mandiri dan bersama-sama mempengaruhi baik penggunaan (use) dan kepuasan pemakai(user satisfaction). Besarnya penggunaan (use) dapat mempengaruhi kepuasan pemakai (user satisfaction) secara positif atau negatif. Penggunaan (use) dan kepuasan pemakai (user satisfaction) mempengaruhi dampak individual(individual impact) dan selanjutnya mempengaruhi dampak organisasional(organizational impact).

7 Kritik Seddon (1997) Model DeLone & Mclean (1992) banyak mengundang perhatian dari para peneliti, salah satunya adalah Peter B. Seddon yang melontarkan kritik terhadap model yang diajukan oleh DeLone & Mclean. Menurut Seddon  (1997) masalah utama dari model D&M (DeLone & McLean) adalah mencoba mengkombinasikan proses dan penjelasan kausal dari kesuksesan sistem informasi di model mereka. Dengan demikian model mereka tercampur antara model proses (process model) dan model varian (variance model).

8 Lanjutan Lebih lanjut, Seddon (1997) mengatakan bahwa kotak-kotak dan arah panah di model D&M dapat diintepretasikan keduanya yaitu suatu varian dan suatu kejadian di dalam proses. Dalam usaha mengatasi kesulitan-kesulitan di model D&M ini, Seddon (1997) mencoba melakukan spesifikasi ulang dan mengembangkan sedikit versi dari model D&M. Model yang dispesifikasi ulang ini tetap mempertahankan fitur-fitur di model D&M tetapi menghilangkan kebingungan yang disebabkan oleh arti ganda dari kotak-kotak dan arah-arah panahnya.

9 Gambar Model Seddon (1997) yang menggabungkan dua model varian

10 Kritik Kembar Siam: Alter (1999)
Mengukur efektivitas suatu sistem informasi ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Alter (1999) berargumentasi bahwa pengukuran efektivitas suatu sistem informasi belum tentu mengukur efektivitas suatu sistem informasi itu sendiri. Alasannya adalah karena suatu sistem informasi tidak dapat dilepaskan dengan sistem kerja yang didukungnya. Sistem-sistem informasi dan sistem-sistem kerja yang didukungnya semakin menjadi kembar siam terkait. Menurut Alter (1999) mengabaikan sistem-sistem kerja yang didukungnya, sistem-sistem informasi tidak akan mempunyai arti.

11 Lanjutan Analogi menggunakan kembar siam ini tampaknya berlebihan, tetapi cukup berguna untuk pemahaman kemungkinan- kemungkinan hubungan antara sistem informasi dan sistem kerja yang didukungnya. Analogi ini juga relevan. Beberapa tahun yang lalu, kedua sistem ini tidak begitu overlap dengan sistem informasi yang menyediakan atau menerima informasi dari sistem kerja tetapi tidak menjadi bagian integral darinya. Tren mengarah ke komputasi interaktif di sepuluh tahun terakhir membuat hubungan kedua sistem ini menjadi komplek karena tumpang tindih keduanya meningkat.

12 Kesimpulan Kesuksesan Sistem informasi dianggap sukses diukur dengan kualitas sistem dan informasi yang variabel konsekuensi individual mempunyai dampak positif terhadap organisasional perusahaan. Dan bekerja secara efektif dan efisien Adanya perkembangan teknologi informasi dan kiritik oleh pakar lain pada Model kesuksessan sistem informasi, DeLone dan McLean memperbarui modelnya dan menyebutnya sebagai model kesuksesan sistem informasi D&M yang diperbarui

13 sekian TERIMAKASIH


Download ppt "Model Kesuksesan Sistem Informasi"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google