Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehLeo Mawon Telah diubah "9 tahun yang lalu
1
PEMBUATAN PUPUK ORGANIK DARI BIOGAS KOTORAN SAPI
Ricky Mebianto
2
Dalam pemanfaatan hasil pembuatan biogas yang berasal dari kotoran sapi akan menghasilkan limbah atau kotoran. Sisa tersebut dapat digunakan untuk pembuatan pupuk organik. Pupuk organik sebagai bahan-bahan tertentu yang diberikan pada tanah agar dapat menambah unsur atau zat-zat makanan yang diperlukan oleh tanaman, baik secara langsung maupun tidak langsung.
3
Pupuk organik atau kompos yang berasal dari limbah kotoran hewan , telah mengalami proses dekomposisi/pelapukan/pengomposan.proses pengomposan adalah proses menurunkan C/N rasio bahan organik hingga sama dengan C/N rasio tanah yaitu <20.selama proses pengomposan, terjadi perubahan-perubahan unsur kimia
4
Perubahan unsur kimia 1)karbohidrat ,selulosa,hemiselulosa,lemak dan lilin menjadi CO2 dan H2O, 2)penguraian senyawa organic menjadi senyawa yang dapat diserap tanaman. Pupuk organic yang baik adalah yang mengalami pelapukan dan dicirikan oleh warna yang sudah berbeda dengan warna bahan pembentuknya, tidak berbau, kadar air rendah dan sesuai suhu ruang.
5
Cara pembuatan Alas kandang yang telah tercampur dengan kotoran sapi, dipindahkan ketempat pembuatan pupuk organik. Tempat pemrosesan pupuk organik harus dijaga tidak mendapatkan panas langsung dari sinar matahari, dan juga harus terlindung dari air hujan. Manure tersebut dicampur dengan probion dengan imbangan 2,5 kg probion, 2,5 kg urea dan 2,5 kg TSP untuk setiap ton bahan pupuk, selanjutnya ditumpuk pada tempat yang telah disiapkan sehingga mempunyai ketinggian 1 meter.
6
Campuran tersebut didiamkan selama kurang lebih 21 hari dengan pembalikan dilakukan setiap minggu. Untuk mendapatkan partikel pupuk organik yang relatif sama dilakukan pengeringan dengan sinar matahari secukupnya, digiling dan dilanjutkan dengan penyaringan secara fisik. Pupuk organik yang sudah siap disimpan dalam kantong plastik (ukuran tergantung pada tujuan pengepakan) dan selanjutnya siap untuk digunakan.
7
Hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan kompos
8
skema
9
TERIMA KASIH
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.