Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehSelly Suci Telah diubah "9 tahun yang lalu
1
ABID MAULANA, 3351405053 EFEKTIVITAS PENGENDALIAN INTERN KAS DAN PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP LIKUIDITAS PADA KPRI DI KABUPATEN TEMANGGUNG TAHUN 2007.
2
Identitas Mahasiswa - NAMA : ABID MAULANA - NIM : 3351405053 - PRODI : Akuntansi - JURUSAN : Akuntansi - FAKULTAS : Ekonomi - EMAIL : Abid_coker pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Dra. Margunani, MP. - PEMBIMBING 2 : Maylia Pramono Sari, SE. M.Si. Akt. - TGL UJIAN : 2010-07-28
3
Judul EFEKTIVITAS PENGENDALIAN INTERN KAS DAN PERPUTARAN PIUTANG TERHADAP LIKUIDITAS PADA KPRI DI KABUPATEN TEMANGGUNG TAHUN 2007.
4
Abstrak Abid Maulana. 2010. ” Pengaruh Efektivitas Pengendalian Intern Kas dan Perputaran Piutang terhadap Likuiditas (Studi Kasus pada Koperasi Pegawai Republik Indonesia di Kabupaten Temanggung Tahun 2007)”. Skripsi. Jurusan Akuntansi. Fakultas Ekonomi. Universitas Negeri Semarang. Dosen Pembimbing I: Dra. Margunani, M.P, Pembimbing II: Maylia Pramono Sari, S.E., M.Si., Akt. Kata Kunci: Efektivitas Pengendalian Intern Kas, Piutang, Likuiditas. Likuiditas adalah suatu kemampuan koperasi/perusahaan untuk melunasi hutang jangka pendeknya pada saat jatuh tempo. Berdasarkan hasil survei pendahuluan sebagaian besar KPRI di kabupaten Temanggung mempunyai rasio likuiditas yang tinggi diatas standar normal yang ditetapkan oleh Kep Men Kop dan UKM no: 22 thn 2007 yaitu 200%. Oleh karena itu perlu diketahui hal yang mempengaruhi Likuiditas. Apakah hal tersebut berkaitan dengan Efektivitas Pengendalian Intern Kas dan Perputaran piutang. Permasalahan yang timbul dalam penelitian ini adalah: Apakah Efektivitas Pengendalian Intern Kas, dan perputaran Piutang berpengaruh terhadap Likuiditas KPRI di Kabupaten Temanggung tahun 2007 secara secara parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh KPRI yang terdaftar sebagai anggota PKP-RI Kabupaten Temanggung tahun 2007. Penelitian ini menggunakan metode populasi sampel dengan kriteria tertentu. Berdasarkan data PKP-RI diperoleh jumlah populasi sampel sebanyak 27 KPRI selama 1 tahun. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Data yang digunakan berupa data primer yaitu, hasil pengisian angket dan data sekunder yang berupa laporan keuangan. Variabel yang diukur adalah Efektivitas Pengendalian Intern Kas (X1), Perputaran Piutang (X2), dan Likuiditas (Y) yang dinilai menggunakan Acid Test Ratio(ATR). Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa Efektivtas Pengendalian Intern kas memperoleh sekor sebesar 70,91% dan dalam kreteria efektiv. Sedangkan Perputaran Piutang memeperoleh rata-rata sebesar 85,50% dengan kreteria Ideal. Dan Likuiditas yang dihitung mengunakan ratio Acid Test Ratio diperoleh nila terendah sebesar 1,36% dan tertinggi sebesar 2.648,72%. Simpulan dari penelitian ini adalah tidak ada pengaruh antara Efektvitas Pengendalian Inter Kas dengan ATR. Begitu juga secara parsial tidak ada pengaruh antara Perputaran Piutang dengan ATR. Saran yang disampaikan adalah bagi Koperasi Pegawai Republik Indonesia (KPRI) di Kabupaten Temanggung hendaknya mempertahankan dan meningkatkan efektivitas pengendalian intern kas yang telah ada, Perputaran piutang perlu ditingkatkan pada titik yang optimal, dan untuk Likuiditas hendaknya ditingkatkan sehingga berada pada tingkat yang ideal.
5
Kata Kunci Efektivitas Pengendalian Intern Kas, Piutang, Likuiditas.
6
Referensi
7
Terima Kasih http://unnes.ac.id
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.