Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Format Isian Data Pelaporan Kegiatan

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Format Isian Data Pelaporan Kegiatan"— Transcript presentasi:

1 Format Isian Data Pelaporan Kegiatan
Dinas Perindagkop & UMKM Prov. Kaltim Format Isian Data Pelaporan Kegiatan Ruang Rapat Niaga. Jumat, 30 Oktober 2015

2 Unsur – Unsur yang Harus diperhatikan dalam Pelaporan Kegiatan ,
1 . Pendahuluan 2. Maksud dan Tujuan 3. Pelaksana Kegiatan 4. Hasil Hasil yang akan dicapai 5. Dokumentasi Kegiatan 6. Saran / Saran dan Rekomendasi

3 Pendahuluan (Latar Belakang)
Bagian ini memuat dasar hukum tugas fungsi ketentuan dan Gambaran Umum yang terkait langsung dengan kegiatan yang akan dilaksanakan

4 Contoh : ( Pelaporan Kegiatan Bimtek Lakip di Balikpapan )
Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 13 Tahun 2010 tentang petunjuk pelaksanaan Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Tahun 2010 dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi RI Nomor 53 tahun 2014 tentang petunjuk teknis perjanjian kinerja dan tata cara reviuw atas laporan kinerja, serta DPA Dinas Perindagkop dan UMKM Prov. Kaltim, No DPA SKPD: tanggal 1 Desember 2014…. Kegiatan Bimtek Lakip merupakan salah satu bagian dari tujuan reformasi birokrasi dimana LAKIP merupakan produk akhir SAKIP yang menggambarkan kinerja yang dicapai oleh suatu instansi pemerintah atas pelaksanaan program dan kegiatan yang dibiayai APBN/APBD. Penyusunan LAKIP berdasarkan siklus anggraan yang berjalan 1 tahun. Dalam pembuatan LAKIP suatu instansi pemerintah harus dapat menentukan besaran kinerja yang dihasilkan secara kuantitatif yaitu besaran dalam satuan jumlah atau persentase. Manfaat dari LAKIP bisa dijadikan bahan evaluasi terhadap instansi pemerintah yang bersangkutan selama 1 tahun anggaran….

5 Maksud dan Tujuan Bagian ini memuat informasi perihal pentingnya kegiatan untuk dilaksanakan dan hasil akhir yang diharapkan dari suatu kegiatan (kualitatif) serta manfaat kegiatan.

6 Contoh : Maksud dan Tujuan Kegiatan Bimbingan Teknis Perencanaan Kinerja Tahunan SKPD Dinas Perindagkop & UMKM Prov. Kaltim dengan Dinas Perindagkop UMKM Kab/Kota se Kaltim ( Bimtek Penyusunan LAKIP ) 1. Meningkatkan kinerja dan sinergitas pencapaian program kegiatan yang maksimal bersama Disperindagkop se kab/kota dan provinsi Untuk memperoleh informasi kinerja yang penting dan diperlukan dalam menyelenggarakan manajemen kinerja secara baik. 2. Untuk memperoleh ukuran keberhasilah dan pencapaian suatu tujuan dan sasaran strategis organisasi yang digunakan untuk perbaikan kinerja dan peningkatan akuntabilitas kinerja. 3. Sebagai bentuk pertanggungjawaban instansi pemerintah untuk mempertanggung jawabkan keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan misi organisasi dalam mencapai sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan dalam suatu masa waktu tertentu. 4. Memperoleh informasi secara langsung tentang permasalahan Indagkop dan UMKM Kab / Kota.

7 Pelaksanaan Kegiatan Bagian ini menjelaskan tentang alur teknis/langkah-langkah yang digunakan serta informasi pelaksanaan kegiatan diantaranya memuat : Nama/Judul/Tema kegiatan, Lokasi Pelaksanaan, Waktu Pelaksanaan, Jadwal Kegiatan, Metode pelaksanaan kegiatan serta tahapan-tahapan yang harus dilakukan mulai dari persiapan sampai kegiatan Selesai.

8 Contoh : Bimbingan Teknis Perencanaan Kinerja Tahunan SKPD Dinas Perindagkop dan UMKM Provinsi Kaltim dengan Dinas Perindagkop dan UMKM Kab/Kota se Kaltim ( Bimtek Penyusunan LAKIP ) dilaksanakan di Hotel Grand Tiga Mustika Balikpapan Jl. Ars.Muhammad Balikpapan pada tanggal 6 – 7 Oktober 2015 , dengan Narasumber Bapak Shokif Chairul Anam dari Kemenpan, Bapak Iwan Setiawan dan Ibu Setya Pratiwi dari Biro Organisasi dan Tatalaksana Sekda Prov. Kaltim. Dengan metode pengajaran diskusi tanya jawab serta Asistensi Desk To Desk antar peserta dan Narasumber. Setelah acara pelatihan dilanjutakan dengan orientasi lapangan ke Dinas Perindagkop dan UKM Provinsi D.I Yogyakarta dari tanggal 7 – 9 Oktober 2015 dengan agenda melaksanakan Rapat pertemuan pemaparan serta diskusi tanya jawab tentang Penyusunan LAKIP pada Dinas Perindagkop dan UKM Prov. DI Yogyakarta , kemudian untuk menambah pengetahuan tentang budi daya dan pengolahan Buah Naga maka OL dilanjutkan ke tempat pengolahan dan perkebunan SABILA FARM.

9 Sambungan…. Adapun Materi kegiatan yang disampaikan diantaranya adalah : 1. Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah oleh Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan 2. Penyusunan Pelaporan Kinerja Sesuai Permenpan No. 53 Tahun 2014 , Biro Oraganisasi dan Tatalaksana Sekda Prov. Kaltim .

10 Hasil yang dicapai Bagian ini menjelaskan output yang hendak dicapai dalam pelaksanaan kegiatan dalam bentuk indicator yang kuantitatif/terukur, memuat Sumber daya manusia yang terlibat yang digunakan serta Materi pendukung kegiatan.

11 Contoh Hasil yang dicapai dari kegiatan bimtek lakip ini diataranya adalah : 1. Menambah wawasan dan pengembangan SDM bagi Aparat Disperindagkop dan UMKM Prov. Kaltim dengan Disperindagkop dan UMKM Kab/Kota 2. Kesesuaian Penyusunan Lakip dengan Permenpan No. 53 Tahun 2014 3. Dapat menentukan tingkatan capaian indikator yang berorientasi kepada hasil (outcome) dan secara bertahap dapat ditingkatkan pada indikator manfaat (benefit) dan dampak (impacts) dalam penyusunan program dan kegiatan. Adapun Materi kegiatan yang disampaikan diantaranya adalah : 1. Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah oleh Deputi Bidang Reformasi Birokrasi, Akuntabilitas Aparatur dan Pengawasan 2. Penyusunan Pelaporan Kinerja Sesuai Permenpan No. 53 Tahun 2014 , Biro Oraganisasi dan Tatalaksana Sekda Prov. Kaltim .

12 Dokumentasi kegiatan Bagian ini menampilakan semua bentuk dokumentasi foto-foto Kegiatan/Acara

13 Contoh :

14 Saran-saran/ Rekomendasi
Bagian ini berisi saran-saran dan kritik yang membangun serta masukan masukan berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan dimaksud.

15 Contoh : Adapun saran – saran dan tindak lanjut peserta Bimbingan Teknis Perencanaan Kinerja Tahunan SKPD Dinas Perindagkop dan UMKM Provinsi Kaltim dengan Dinas Perindagkop dan UMKM Kab/Kota se Kaltim ( Bimtek Penyusunan LAKIP ) di Balikpapan adalah : 1. Kegiatan Bimtek Penyusunan Perencanaan Teknis kinerja Tahunan SKPD ini hendaknya bisa dilaksanakan kembali dimasa yang akan datang agar semua kab/kota memiliki satu kesamaan yang mendasar dalam penyusunan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah ( LAKIP ). 2. Adanya penambahan waktu karena materi yang cukup padat. 3. Diperlukan tindak lanjut penilaian Indikator Kinerja Utama ( IKU ) yang sudah dibuat.

16 Alur Input Data Kegiatan
Staf Bidang/ UPTD Akses Indagkop.kaltimprov.go.id/po-admin Klik tombol Berita – Tambah Berita Klik tombol Agenda Input Status Kegiatan dan tambahkan Link berita yang sebelumnya dibuat & Foto Input laporan Kegiatan & Foto Staf IT Akses Indagkop.kaltimprov.go.id/po-admin Sortir berita yang akan dimuat di Kolom Berita Upload Berita

17 Untuk menambahkan kegiatan yang akan datang
Untuk menambahkan status kegiatan serta Pelaporan Kegiatan

18 Status kegiatan Link Halaman Berita Pelaporan Kegiatan

19 Halaman Pembuatan Berita pelaporan kegiatan

20 Terima Kasih


Download ppt "Format Isian Data Pelaporan Kegiatan"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google