PENCERITAAN DIGITAL Muhammad Riska B
Tujuan Kegiatan Memberikan contoh atau model bagi para peserta bagaimana komputer dapat digunakan oleh mahasiswa dalam berkreasi untuk mengkomunikasikan informasi ke masyarakat Membantu para peserta memahami bagaimana lingkungan pembelajaran yang berorientasi-pada-proyek dan berpusat-pada-siswa dapat memfasilitasi pembelajaran mahasiswa.
Rangkaian Kegiatan (180’) Penjelasan kegiatan (10’) Pembagian peran anggota (5’) Informasi Proyek & Perancangan Cerita (30’) Produksi Video (100’) Festival Iklan Layanan Masyarakat (25’) Refleksi (10’)
Pembentukan Kelompok dan Pembagian Peran Anggota Bagilah mahasiwa menjadi 3 orang dalam kelompok Bagilah peran anggota kelompok (1 peran boleh lebih dari satu orang): Kameraman, melakukan pengambilan gambar Penulis Skenario, menulis skenario cerita Editor Video, melakukan pengolahan gambar, video dan suara di komputer
Informasi Proyek Berdasarkan hasil penelitian “Sensus Berat Badan Ideal” banyak siswa yang berat badannya kurang ideal Siswa akan membuat sebuah Iklan Layanan Masyarakat berupa video dengan durasi maksimal 60 detik dengan tema “Pola Hidup Sehat” Dalam proses produksi siswa akan merancang cerita menggunakan Lembar Kerja Skenario Cerita, melakukan pengambilan gambar dan mengolah video Siswa akan mempresentasikan video yang telah dibuat dalam Festival Iklan Layanan Masyarakat
Lembar Skenario Waktu Gambar/foto/video Becksound/musik
Pengolahan Video Editor Video akan belajar dan melakukan pengolahan video menggunakan aplikasi Microsoft PhotoStory atau Windows Movie Maker Dalam aplikasi Microsoft PhotoStory, Editor Video akan menyusun gambar, merekam narasi, teks dan musik latar dan mengekspor video dalam format WMV (Windows Media Video) Dalam aplikasi Windows Movie Maker Editor Video akan menyusun gambar, merekam narasi, teks dan musik latar dan mengekspor video dalam format Mp4
Refleksi Hal apakah yang paling disukai dalam kegiatan ini? Apakah kegiatan ini menyenangkan? Apa yang Anda pelajari? Apa yang tidak disukai atau apa yang tidak terlalu bermanfaat?