PENULISAN ARTIKEL ILMIAH UNTUK SEMINAR DAN PUBLIKASI Herman Mawengkang Departemen Matematika, FMIPA USU UNIMAL- 2017.

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
USUL PENELITIAN KOMPETITIF
Advertisements

Teknik Penulisan Jurnal Ilmiah
TEKNIK PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN
Tinjauan Kepustakaan.
OUTLINE DAN STRATEGI PENULISAN PKM Saichudin
SISTEMATIKA PENULISAN ILMIAH Saryono. Susunan Laporan Penelitian  Baris kepemilikan  Judul  Abstrak  Pendahuluan  Tinjauan Pustaka  Metode Penulisan/
Workshop Kiat Menulis Karya Tulis Ilmiah Standar Lomba Institut Teknologi Bandung KIATMENULIS KARYA TULIS ILMIAH (STANDAR LOMBA)
PANDUAN PENULISAN LAPORAN TEKNIS
Penyusunan Laporan Penelitian
KARANGAN ILMIAH Marlina, M.Pd..
Langkah-Langkah Dalam Proses Penelitian
LAPORAN PENELITIAN.
RUMUSAN MASALAH & LANDASAN TEORI
SISTEMATIKA PENULISAN KARYA ILMIAH (MAKALAH)
Teknik Penulisan Artikel Ilmiah
Career Development Programs Struktur dan Penulisan Tugas Akhir di UNEJ
METODE PENELITIAN ILMU KOMPUTER
B A B 16 Menulis Laporan.
SISTEMATIKA LAPORAN ILMIAH
LAPORAN DAN PUBLIKASI
Proposal Penelitian (Langkah-Langkah)
PERTEMUAN 6: KAIDAH DAN ATURAN PENULISAN ILMIAH
Analisis Jurnal ilmiah
SISTEMATIKA KARYA ILMIAH
UNSUR-UNSUR KERANGKA TULISAN ILMIAH
PELAKSANAAN DAN LAPORAN PENELITIAN
FORMAT PENULISAN ARTIKEL ILMIAH
MATA KULIAH SEMINAR TUJUAN MATA KULIAH SEMINAR , 2 SKS DIMAKSUDKAN UNTUK MEMBEKALI MAHASISWA AGAR TERBIASA MENGEMUKAKAN PENDAPAT DAN MENYELESAIKAN MASALAH.
PENULISAN LAPORAN Susunan penulisan laporan hasil penelitian :
LAPORAN HASIL PENELITIAN DALAM PENELITIAN TINDAKAN KELAS
PERTEMUAN 8 HARLINDA SYOFYAN, S.Si., M.Pd
METODOLOGI PENELITIAN
PENULISAN ARTIKEL ILMIAH
XIII. TATA CARA PENYUSUNAN KARYA ILMIAH
PROSES PENYUSUNAN KARANGAN ILMIAH
ARTIKEL ILMIAH HASIL PENELITIAN DIDAKTIKA: Jurnal Kependidikan
SISTEMATIKA PENULISAN KARYA ILMIAH (MAKALAH)
Karangan Ilmiah, Ilmiah Populer, dan Nonilmiah
Penyusunan Laporan Penelitian
TAHAP PERSIAPAN MENGUMPULKAN INFORMASI MERUMUSKAN MASALAH
Oleh: WAHYU PURNOMOJATI PENGAWAS SMA BOYOLALI
Metodelogi Penelitian
PROSES PENYUSUNAN KARANGAN ILMIAH
TUJUAN INSTRUKSIONAL MATERI PERKULIAHAN BUKU REFERENSI QUIZ
LAPORAN HASIL PENELITIAN DALAM PENELITIAN TINDAKAN KELAS
PROPOSAL PENELITIAN.
PELATIHAN PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA (PKM) PKM AI -PKM GT
PENYUSUNAN USUL DAN LAPORAN PENELITIAN.
Penelitian dan Penulisan II
PROSES PENYUSUNAN KARANGAN ILMIAH Karina Jayanti
SISTEMATIKA LAPORAN ILMIAH
Kuliah Ke-3 Outline Penulisan Laporan Penelitian
(Teknik Penulisan Karya Ilmiah) A
PENYUSUNAN USUL PENELITIAN.
Literature Review (LR)
PELAKSANAAN PENELITIAN TINDAKAN KELAS
Kelompok 1 Aturan dan Sistematika Karya Ilmiah
TEKNIK PENULISAN KARYA ILMIAH
LAPORAN PENELITIAN Pertemuan 13
PENYUSUNAN USUL DAN LAPORAN PENELITIAN.
“ GAYA PENULISAN KARYA ILMIAH ”
Sistematika Penulisan Karya Ilmiah
HAKIKAT MAKALAH Kelompok 3: DEVRIE ADITYA PURNAMA GINA ARTHA
Metode penelitian Penulisan Skripsi.
Struktur dan Penulisan Tugas Akhir di UNEJ
PENULISAN LAPORAN BEST PRACTICE.
FORMAT MAKALAH ILMIAH Siti zulzilah.
TINJAUAN PUSTAKA/ LANDASAN TEORI
DOKTOR ILMU MATEMATIKA
REVIEW JURNAL ILMIAH / PAPER. TUJUAN REVIEW PAPER Tujuan dari review paper adalah untuk mempermudah dalam membahas inti dari hasil penelitian.
Transcript presentasi:

PENULISAN ARTIKEL ILMIAH UNTUK SEMINAR DAN PUBLIKASI Herman Mawengkang Departemen Matematika, FMIPA USU UNIMAL- 2017

Pengantar Salah satu cara terbaik bagi akademisi untuk memberikan kontribusi kepada masyarakat dan untuk dikenal secara profesional adalah menuliskan sebanyak mungkin artikel untuk seminar dan/atau diterbitkan dalam jurnal ilmiah internasional dan/atau nasional. Beberapa alasan kenapa kita perlu menulis artikel ilmiah. Jika kita melakukan penelitian tak diragukan kita diminta untuk mempublikasikan hasil penelitian yang kita lakukan tersebut. Kenyataanya perkembangan profesionalisme kita juga tergantung pada publikasi tersebut.

Kita memiliki informasi yang sangat bermanfaat terutama dalam pengembangan pengetahuan yang kita pertimbangkan bahwa melalui publikasi dapat memuaskan desakan kreativitas kita. Alasan lain yang mungkin paling sering muncul di kalangan staf pengajar adalah perlunya publikasi untuk memperoleh kum kenaikan pangkat.

Strategi Umum untuk Artikel Artikel ditulis untuk memberi informasi. Ini berarti kita memiliki sesuatu untuk disampaikan. Sesuatu yang belum disampaikan sebelumnya dan sesuatu yang sekurang-kurangnya ada sejumlah pembaca yang mungkin tertarik. Daftarkan beberapa topik yang mungkin. Perhatikan projek penelitian yang pernah kita ikuti. Misalnya, penelitian skripsi. Perhatikan pengalaman kerja anda. Bahan yang dipakai untuk pemberian kuliah. Adakah sesuatu yang dipikirkan dapat menjadi topik penelitian. Misalnya pengembangan metode, penyederhanaan teori atau penyampaian perkuliahan tersebut.

Pelaksanaan praktikum di Lab Pelaksanaan praktikum di Lab. Mungkinkah dapat dilakukan prosedur, metode, teknik yang baru atau dapatkah kita memberi saran tentang cara yang lebih murah, lebih efisien, lebih cepat atau lebih baik. Pikirkan tentang hobi atau interes di luar bidang akademi. Misalnya, cara untuk dapat memancing ikan sehingga memperoleh lebih banyak ikan. Memperoleh foto yang lebih baik. Menghasilkan stroke bulutangkis atau tenis yang lebih andal. Perhatikan pembicaraan yang berkembang saat ini dari media-media yang tersedia. Mungkin ada topik yang menurut kita mampu untuk dibahas sesuai dengan latar belakang pengetahuan kita

Langkah berikut , periksa sekeliling untuk melihat bahwa belum ada orang yang telah mengKO kan kita. Untuk topik-topik berstandard ilmiah tinggi, kita harus melihat daftar abstrak (scientific index) dalam bidang kita. Perhatikan daftar kepustakaan yang ada. Tujuan kita bukan untuk mempelajari lebih mendalam tentang topik karena anda adalah pakarnya. Jika anda bukan pakarnya, jangan berurusan untuk menulis tentang itu. Gol anda adalah menemukan apa yang telah disampaikan orang lain sehingga kita dapat menyampaikan sesuatu yang baru dan berbeda.

Langkah berikutnya, kembangkan rencana dasar tentang apa yang hendak disampaikan. Persiapkan “outline” cukup rinci atau mungkin tuliskan “draft” kasar. Perhatikan tentang sistematika tulisan. Setiap artikel yang baik memerlukan sistematika yang terstruktur sehingga pembaca mampu mengikuti alur pemikiran dan berakhir pada suatu kesimpulan. Banyak terjadi, satu ide yang bagus namun gagal menjadi artikel bermutu akibat sistematika yang tidak sikuensial. Identifikasi jurnal yang kita pilih untuk penulisan artikel tersebut. Untuk setiap jurnal terpilih, baca persyaratan untuk penulis. Masing-masing jurnal memiliki persyaratan tersendiri. Sesuaikan artikel yang telah ditulis itu dengan persyaratan.

Komponen dalam Artikel Ilmiah (untuk Jurnal) Struktur yang paling umum untuk artikel ilmiah, Judul dan Penulis Abstrak Pendahuluan Tinjauan Pustaka Materi dan Metode Hasil dan Diskusi Kesimpulan Referensi Acknowledgement Lampiran

Judul - Judul harus secara akurat dan jelas mendeskripsikan apa yang hendak disampaikan dengan sesedikit mungkin jumlah kata. - Harus jelas dan informatif. - Harus menangkap pentingnya kajian dan menarik perhatian pembaca. - Temuan aktual harus dinyatakan yang dapat didukung dalam tulisan.

Abstrak - Nyatakan apa yang telah dikerjakan - Bagaimana itu dikerjakan - Hasil Utama - Informasi dalam abstrak harus disajikan dalam tulisan - Abstrak harus memberikan impresi sama seperti - Banyak jurnal menspesifikasi maksimum 200-250 kata untuk abstrak

Pendahuluan Dalam bagian ini, utarakan kepada pembaca tentang apa yang telah dikerjakan dan kenapa. Beritahukan tentang permasalahan yang dikaji, identifikasi hipotesis penelitian, jelaskan strategi atau rancangan penelitian anda dan bicarakan aspek teoritis dari kerja yang dilakukan. Utarakan secara singkat kajian kepustakaan yang berkaitan dengan topik yang sedang dikaji. Jelaskan pentingnya penelitian dilakukan. Berikan rasional atau nyatakan secara jelas kenapa penelitian ini perlu dan bermanfaat dikerjakan. Nyatakan objektif dari penelitian. Jika artikel cukup panjang, berikan kajian singkat.

Tinjauan pustaka Adakalanya kajian pustaka telah tercakup dalam bagian Pendahuluan. Kajian pustaka memberikan latar belakang dan konteks untuk permasalahan yang diangkat dalam penelitian. Ia membangun perlunya penelitian dan mengindikasikan bahwa peneliti memiliki pengetahuan tentang bidang yang hendak diteliti. Tinjauan pustaka memenuhi beberapa tujuan:  Ia berbagi informasi dengan pembaca tentang kajian lainnya yang dekat kaitannya terhadap masalah yang ingin diteliti.  Ia merelasikan kajian dengan kajian yang lebih luas, dialog yang sedang terjadi dalam literatur tentang suatu topik, mengisi kesenjangan (gap) dan memperluas kajian sebelumnya.       

 Ia memberikan kerangka kerja untuk menyatakan pentingnya kajian, juga acuan (benchmark) untuk membandingkan hasil kajian dengan temuan lainnya.  Memperlihatkan pengetahuan anda terhadap bidang kajian penelitian.    Memperlihatkan pemahaman anda terhadap isu teoritis dan isu penelitian yang dikaitkan dengan rumusan permasalahan.  Menunjukkan kemampuan anda untuk mengevaluasi secara kritis kepustakaan terkait.  Mengindikasikan kemampuan anda untuk memadukan dan mensintesiskan literatur yang ada.   

Beberapa hal yang perlu diperhatikan:  Usahakan memakai kepustakaan (jurnal) yang mutahir  Tinjau kepustakaan yang terkait  Evaluasi kepustakaan ini secara kritis  Tulis secara ringkas dan “to the point“.

Materi dan Metode - Bagian ini harus lengkap tapi singkat. Lengkap jika pembaca dapat melihat bagaimana kita tiba pada hasil dan dapat mereplikasi percobaan kita jika mereka inginkan. - Rancangan penelitian sesuai dengan permasalahan - Uraikan metode baru secara rinci yang ditinjau dari tingkat replikasi dan sensitivitas. - Kutip metode yang absah secara ringkas dari referensi

- Jika metode yang telah dipublikasi dimodifikasi, modifikasi ini harus diuraikan dengan rinci. - Analisis statistika dari data jika sesuai. - Gunakan subjudul seperti yang diperlukan untuk penjelasan.

Hasil dan Diskusi - Data laporan yang representatif bukan data pengulangan. - Data numerik dengan bilangan berderajat signifikan. - Data harus disajikan secara semestinya dan diinterpretasikan. - Sajikan dan bicarakan hasil secara singkat dengan memahami gambar dan tabel seperti yang diperlukan. - Keterangan tabel dan gambar harus disertai dengan informasi cukup sehingga diperlukan teks minimal.

- Semua tabel dan gambar harus diberi nomor berurutan dalam mana nomor-nomor ini disebutkan dalam teks. - Hasil pekerjaan harus konsisten dengan objektif yang dinyatakan di pendahuluan. - Bandingkan hasil baru dengan yang telah pernah dilaporkan sebelumnya untuk kajian yang sama. - Maksud utama dari diskusi ialah memperlihatkan hubungan antara kenyataan-kenyataan yang diamati. - Indikasikan secara jelas informasi baru apa yang diberikan oleh kajian-- originalitas.

Kesimpulan - Kesimpulan bukan ringkasan dari kerja yang dilakukan atau duplikasi dari abstrak. - Kesimpulan tidak harus dijustifikasi oleh data - Penekanan pada fokus utama dan implikasi

Referensi - Daftarkan semua referensi yang benar-benar disitir dalam teks artikel - Perhatikan format penulisan yang dipersyaratkan oleh Jurnal. - Periksa ulang penulisan Judul referensi yang dikutip, nama penulis, nama jurnal, Volume, nomor halaman, tahun.

Ucapan Terima kasih (Acknowledgement) - Cantumkan sumber dana penelitian - Sumber yang menyediakan peralatan teknis, atau bantuan lainnya yang berkaitan dengan pelaksanaan penelitian.

BEST LUCK FOR YOUR PUBLICATION TERIMA KASIH