ALAT BANTU DAN PENGGUNAAN MEDIA PELATIHAN
PENGERTIAN Media belajar adalah alat bantu dalam kegiatan pembelajaran yang jenis dan bentuknya bermacam – macam. Dalam menyiapkan dan merancang media belajar, fasilitator perlu menyesuaikan metode yang dipergunakan. Sedangkan metode belajar ini, disesuaikan dengan tujuan belajar. Di dalam pembahasan satu topik (materi) belajar, biasanya : Dipergunakan variasi metode belajar Dipergunakan variasi media belajar yang sesuai
MANFAAT Alat bantu Pemandu untuk memberi penjelasan kepada warga belajar. Meningkatkan dan mendorong partisipasi dan keaktifan peserta belajar, artinya : media sebaiknya dibuat sederhana dan mudah dipergunakan oleh peserta. Menimbulkan daya tarik belajar, artinya : media belajar sebaiknya bervariasi, menarik dan kalau perlu dengan menggunakan visualisasi (gambar) Meningkatkan pemahaman peserta, artinya : media belajar sebaiknya membentu memperjelas materi yang sedang dibahas, khususnya hal – hal abstrak yang sulit dijelaskan dengan kata – kata.
JENIS MEDIA AUDIA VISUAL AUDIO VISUAL
Jenis media Lembar penugasan (kelompok/perorangan) Lembar kasus/Cerita Lembar praktek (panduan praktek) Skenario bermain peran (role play/drama/frgamen) Bahan permainan/teka – teki Gambar sederhana Plastik transparansi Kartu metapaln (yang sudah diisi tulisan Komik/cerita bergambar Gambar/foto/poster Tayangan Video Kaset cerita Boneka/wayang (puppet – show) Lembar balik (flip – chart) Dan sebagainya
BEBERAPA JENIS MEDIA SERTA KEKUATAN DAN KELEMAHANNYA Kelebihan Kelemahan Kaset Rekaman Pesan yang disampaikan dapat dibuat lebih menarik karena dapat dibuat secara percakapan sesungguhnya; Dapat merangsang minat dan perhatian warga belajar; Komunikasi bisa dua arah; Mudah dibawa dan dipindah-tempatkan Kurang efektif untuk digunakan peserta yang jumlahnya lebih dari 15 orang; Pesan yang disampaikan terbatas, karena masa tayang dan konsentrasi pendengar juga terbatas. Film Slide Bisa merangsang minat dan menarik perhatian warga belajar; Efektif untuk kelompok sedang (20-25 orang); Pesan yang disampaikan dapat lebih terperinci Memerlukan peralatan khusus untuk menggunakannya; Penayangan terbatas karena konsentrasi penonton juga terbatas.
Jenis Media Kelebihan Kelemahan Lembar Balik Pesan yang disampaikan dapat lebih terperinci; Dapat menarik perhatian khalayak; Tidak membutuhkan keterampilan baca-tulis.7 Kurang efektif untuk khalayak yang jumlahnya lebih dari 10 orang. Alat Peraga Bisa dipercaya, karena barangnya terlihat nyata; Bisa dikenali dan mudah diingat, karena bisa dilihat, dipegang, dan dirasakan; Alat peraga yang mengguna-kan bahan setempat, akan lebih murah dan mudah diperoleh; Tidak memerlukan keterampilan baca-tulis. Untuk alat peraga yang ukurannya besar atauterlalu kecil menjadi tidak praktis; Mudah hilang.
Jenis Media Kelebihan Kelemahan Komik-Strip/ Fotonovela Lebih menarik dan mudah dicerna dibandingkan dengan media cetak lainnya; Mudah dibawa dan disebarluaskan; Dapat digunakan untuk perseorangan sampai kelompok cukup besar. Membutuhkan alat dalam pengembangannya (kamera); Membutuhkan keterampilan baca tulis. Poster Dapat menarik perhatian warga belajar; Dapat dibuat dalam waktu relatif singkat. Pesan yang disampaikan terbatas; Perlu keahlian untuk menafsirkan; Beberapa poster perlu keterampilan baca-tulis.
Jenis Media Kelebihan Kelemahan Poster Seri Mudah dibawa dan disebarluaskan; Tidak memerlukan keterampilan baca-tulis; Dapat merangsang diskusi. Perlu keterampilan untuk menafsirkan gambar. Cerita Boneka Tidak memerlukan keterampilan baca tulis; Dapat merangsang minat khalayak. Perlu keterampilan khusus bagi pembawa cerita; Membutuhkan waktu yang cukup lama untuk pembuatannya. Booklet Pesan yang disajikan lebih lengkap; Mudah dibawa dan disebarluaskan. Membutuhkan keterampilan baca-tulis; Proses pengembangan cukup lama.
Jenis Media Kelebihan Kelemahan Foto Tidak memerlukan keterampilan baca-tulis; Dapat merangsang minat karena memperlihatkan hal sesungguhnya; Mudah dibawa dan disebarluaskan. Membutuhkan alat dalam pengembangannya (kamera); Hanya efektif untuk kelompok kecil atau sedang. Leaflet Proses pengembangan relatif cepat; Efektif untuk pesan yang singkat dan padat; Memerlukan keterampilan baca-tulis; Mudah hilang dan rusak; Pesan yang disampaikan terbatas.