BAHASA INDONESIA KELAS V SMT 1 STANDAR KOMPETENSI Berbicara 2. Mengungkapkan pikiran, pendapat, perasaan, fakta secara lisan dengan menanggapi suatu persoalan, menceritakan hasil pengamatan, atau berwawancara. KOMPETENSI DASAR 2.2.Menceritakan hasil pengamatan/kunjungan dengan bahasa runtut, baik dan benar.
INDIKATOR Siswa dapat menentukan hal-hal yang diamati /obyek Siswa dapat menceritakan hal-hal yang diamati/obyek berdasarkan hal-hal yang telah ditentukan dengan bahasa runtut, baik ,dan benar
MATERI Menentukan pokok-pokok hasil pengamatan. Contoh : Pada suatu hari siswa kelas V yang bernama Rudi mendapatkan tugas untuk mengamati suatu obyek tentang pembuatan kompos yang dilakukan oleh Pak Salim tetangganya. Rudi melakukan pengamatan sambil menanyakan segala sesuatu yang diperlukan. Setiap jawaban yang disampaikan Pak Salim ia catat.
Catatan pokok hasil pengamatan Rudi yaitu: Bahan kompos yang digunakan Pak Salim berupa dedaunan di sekitarnya. Bahan itu ditata dengan ketebalan merata di atas bilahan bambu. Dedaunan yang ada di atas bilahan bambu itu diperciki air agar lembab.dedaunan itu bolak-balik. Daun yang semula di bawah dibalik menjadi di atas. Untuk menjaga kelembaban , dedaunan itu bolak-balik. Daun yang semula di bawah dibalik menjadi di atas. Sekitar satu bulan kemudian, kompos yang sudah matang diayak untuk mendapatkan hasil yang ukurannya sama. Kompos itu dikemas dengan plastik dan siap dijual.
Selanjutnya catatan pokok-pokok hasil pengamatan di atas dirumuskan oleh Rudi menjadi hasil pengamatan. Berikut ini adalah : Hasil Pengamatan Obyek : Pembuatan Kompos Waktu Pengamatan : 26 September 2008 Tempat Pengamatan : rumah Pak Salim
d. Hasil : Pak Salim membuat kompos memanfaatkan dedaunan yang ada di sekitarnya, termasuk sampah daun. Daun itu semula ditata diatas bilahan-bilahan bambu. Selanjutnya, diperciki air agar lembab. Untuk menjaga kelembaban daun-daun itu dibalik, yang semula di bawah menjadi di atas. Sekitar satu bulan kemudian, kompos yang sudah matang diayak untuk mendapatkan kompos yang ukurannya merata. Selanjutnya, kompos yang sudah matang dikemas dalam plastik dan siap dipasarkan. e. Kesimpulan : Daun dan sampah dapat diolah menjadi kompos yang memiliki nilai ekonomi
Menceritakan hasil pengamatan dengan bahasa yang runtut, baik, dan benar Dalam menceritakan hasil pengamatan hal-hal yang perlu diperhatikan antara lain : Menggunakan bahasa yang baik dan benar Mengucapkan kata demi kata dengan jelas Menggunakan bahasa tubuh misalnya gerakan tangan sesuai dengan isi cerita
LATIHAN Lakukanlah pengamatan terhadap sesuatu yang menurutmu menarik! Catatlah hal-hal pokok mengenai sesuatu yang kamu amati tersebut! Jika kamu amati berupa kegiatan, bertanyalah kepada orang yang melakukan kegiatan itu apabila ada sesuatu yang belum kamu ketahui! Buatlah catatan hasil pengamatanmu sebagai kerangka bercerita! Ceritakan hasil pengamatannmu di depan guru dan teman-temanmu pada hari yang telah ditentukan!
TUGAS TERSTRUKTUR Buatlah laporan hasil pengamatannmu terhadap sesuatu yang menurutmu menarik! contoh pembuatan kripik ketela pohon, pisang dan udang yang ada disekitarmu? Kerangka laporan hasil pengamatan : Objek Waktu pengamatan Tempat pengamatan Hasil
UJI KOMPETENSI Jawablah pertanyaan dibawah ini dengan benar! Sebutkan hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum kamu melakukan pengamatan! Sebutkan hal-hal yang harus kamu perhatikan dalam menceritakan hasil pengamatan!