Ciri-ciri Wirausahawan

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
BUDAYA PERUSAHAAN DAN ETIKA
Advertisements

PUSDIKLATNAS, 2012 WIRAUSAHA, WIRAUSAHAWAN KEWIRAUSAHAAN.
S K M INFORMATIKA PELITA NUSANTARA.
FAKTOR KEBERHASILAN DAN KEGAGALAN USAHA
MENERAPKAN SIKAP DAN PERILAKU KERJA PRESTATIF
MENGIDENTIFIKASI SIKAP DAN PERILAKU WIRAUSAHAAN
FAKULTAS HUKUM ILMU HUKUM PROGRAM STUDI
Pengantar Kewirausahaan
KEWIRAUSAHAAN H. Marjuki,S.Pd. MM.
Menunjukkan sikap pantang menyerah
Konsep Dasar Kewirausahaan
SIFAT-SIFAT WIRAUSAHA
Karakteristik Entrepereneur
KEWIRAUSAHAAN Kemampuan kreatif dan Inovatif yang dijadikan dasar, kiat dan sumber daya untuk mencari peluang menuju sukses.
Pengertian, Konsep, dan Ruang Lingkup Entrepreneurship
Pertemuan ii Arum saraswati
Karakteristik Entrepereneur
PRESENTASI KEWIRAUSAHAAN
PENGERTIAN WIRAUSAHA DAN KEWIRAUSAHAAN
Karakteristik Entrepereneur
KEWIRAUSAHAAN.
KEWIRAUSAHAAN -2 (ENTREPRENEURSHIP)
KARAKTERISTIK WIRAUSAHA
Karakteristik & Tantangan WIRAUSAHA
Dahulu kewirausahaan merupakan bakat bawaan sejak lahir dan diasah melalui pengalaman langsung di lapangan, Kini kewirausahaan telah menjadi suatu disiplin.
II. KONSEP DASAR KEWIRAUSAHAAN
KARAKTERISTIK KEWIRAUSAHAAN
Disusun oleh: Febyan Ramadhan S M.Ari Retiarno Novia Rahmi Utari Sipa
SEBAGAI BAHAN SAJIAN PENGEMBANGAN KEWIRAUSAHAAN DI SMK
KONSEP DASAR KEWIRAUSAHAAN
Lecture Note: Retno Budi Lestari,SE,M.Si
KARAKTERISTIK KEWIRAUSAHAAN
Membangun Unit Usaha dan Mitra Usaha
Identifikasi sikap dan perilaku wirausahawan
Kewirausahaan by M. Farhan F.
KEWIRAUSAHAAN (Entrepreneurship)
MENJUAL SEBAGAI SALAH SATU KEGIATAN DASAR KEWIRAUSAHAAN
PENGERTIAN, MANFAAT, FUNGSI DAN PRINSIP BERKEWIRAUSAHAN
INDUSTRI DAN KEWIRAUSAHAAN
Pendahuluan.
Kewirausahaan Zimmerer : suatu proses penerapan kreatifitas dan inovasi dalam menemukan peluang untuk memperbaiki kehidupan Savary dalam buku kamus dagang.
KONSEP DASAR KEWIRAUSAHAAN
RUANG LINGKUP DISIPLIN ILMU KEWIRAUSAHAAN
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
KARAKTERISTIK WIRAUSAHA
YOGA MUBAROK A
Prakarya & Kewirausahaan
SELAMAT DATANG DI PERKULIAHAN KEWIRAUSAHAAN
Mendiskripsikan peran dan jiwa kewirausahaan
KARAKTERISTIK WIRAUSAHA Oleh : Dina Ratnasari Heryani, S.E.
KEWIRAUSAHAAN.
Kewirausahaan Zimmerer : suatu proses penerapan kreatifitas dan inovasi dalam menemukan peluang untuk memperbaiki kehidupan Savary dalam buku kamus dagang.
WIRAUSAHA, WIRAUSAHAWAN KEWIRAUSAHAAN
PENDIDIKAN KARAKTER BANGSA
BAB 1 : KEWIRA USAHAAN GAMBARAN UMUM.
PEMBERDAYAAN.
KONSEP DASAR KEWIRAUSAHAAN
SELAMAT DATANG DI PERKULIAHAN KEWIRAUSAHAAN
KEWIRAUSAHAAN REZA MAOLANA
PENGENALAN DAN PENGEMBANGAN PRIBADI
DISIPLIN ILMU DAN OBJEK STUDI KEWIRAUSAHAAN
Prakarya dan Kewirausahaan Kelas X
Karakteristik & Tantangan WIRAUSAHA
Karakteristik & Tantangan WIRAUSAHA
Karakteristik & Tantangan WIRAUSAHA
PENDAHULUAN KEWIRAUSAHAAN Institut Teknologi Sumatera.
KEWIRAUSAHAAN PENGOLAHAN. Kompetensi Dasar : 3.1 memahami karakteristik kewirausahaan (misalnya berorientasi ke masadepan dan berani mengambil risiko)
A s s a l a m u a l a i k u m. Disusun Oleh Arahmah.
KONSEP DASAR KEWIRAUSAHAAN Oleh: Salsabil Zatil A.A, S.S.T., M.Kes.
“ PELATIHAN BUDAYA PERUSAHAAN “ DIVISI SDM “ Bagian Penguatan Budaya “
Transcript presentasi:

Ciri-ciri Wirausahawan 1.    Percaya Diri     Seorang pengusaha harus memiliki kepercayaan diri yang kuat. Segala sesuatu yang telah diyakini dan dianggap benar harus dilakukan sepanjang tidak melanggar hukum dan norma yang berlaku. Percaya diri merupakan sikap dan keyakinan untuk memulai, melakukan, menyelesaikan, tugas atau pekerjaan yang dihadapi. 2.    Berorientasi pada Tugas dan Hasil Seorang wirusahawan harus fokus pada tugas dan hasil. Apapun pekerjaannya harus jelas apa hasilnya. Apapun jenis usahanya, seberapa pun kerasnya usaha yang dilakukan apabila ternyata tidak berhasil, maka tidak ada gunanya. Apa yang dilakukan seorang wirausahawan merupakan usaha untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan. Keberhasilan pencapaian tugas tersebut sangat ditentukan pula oleh motivasi berprestasi, berorientasi pada keuntungan, kekuatan dan ketabahan, kerja keras, energik, serta berinisiatif. 3.    Berani Mengambil Resiko Setiap proses bisnis dan usaha memiliki resikonya masing-masing. Resiko usaha pasti ada, tidak ada jaminan suatu usaha akan untung atau sukses terus-menerus. Oleh karena itu, untuk memperkecil kegagalan usaha, maka seorang wirusahawan harus mengetahui peluang kegagalan (dimana sumber kegagalan dan seberapa besar peluang terjadi kegagalan). Dengan mengetahui sumber kegagalan, maka kita dapat berusaha memperkecil resiko.

4.    Kepemimpinan Wirausahawan yang berhasil ditentukan pula oleh kemampuan dalam memimpin. Memberikan teladan, berpikir positif, tidak antikritik, dan memiliki kecakapan dalam bergaul merupakan hal-hal yang sangat diperlukan dalam berwirausahawan. Kepemimpinan bukan hanya memberikan pengaru pada orang lain atau bawahannya, namun juga sigap dalam mengantisipasi setiap perubahan. 5.    Berorientasi pada Masa Depan Memiliki pandangan jauh dan bila perlu sudah tiba lebih dahulu pada masa depan merupakan kemampuan yang biasanya ada pada setiap wirausahawan yang sukses. Oleh karena memiliki pandanan yang jauh ke depan, maka wirausahawan akan terus berupaya untuk berkarya dengan menciptakan sesuatu yang berbeda dan baru dibandingkan yang ada saat ini. Pandangan ini menjadikan wirausahawan tidak cepat merasa puas dengan hasil yang diperoleh saat ini, sehingga terus menerus mencari peluang. 6.    Keorisinilan Nilai keorisinilan dari semua yang dihasilkan oleh wirausahawan akan sangat menentukan keberhasilan dalam mencapai keunggulan bersaing. Keorisinilan dan keunikan dari suatu barang atau jasa merupakan hasil inovasi dan kreativitas yang diterapkan, mereka harus bertindak dengan cara yang baru atau berpikir sesuatu yang lama dengan cara-cara baru.

Sikap Seorang Wirausahawan Berdasarkan ciri-ciri wirausahawan di atas, dapat diidentifikasi sikap seorang wirusahawan yang dapat dilihat dari kegiatannya sehari-hari sebagai berikut: 1.    Disiplin Dalam melaksanakan kegiatannya, seorang wirausahawan harus memiliki kedisiplinan yang tinggi. Disiplin berarti ketepatan komitmen wirusahawan terhadap tugas dan pekerjaannya. Hal tersebut berlaku menyeluruh dalam ketepatan terhadap waktu, kualitas pekerjaan, sistem kerja, dan sebagainya. 2.    Komitmen Tinggi Dalam melaksanakan kegiatannya, seorang wirausahawan harus memiliki komitemen yang jelas, terarah, dan bersifat progresif (berorientasi pada kemajuan), terlebih terhadap konsumennya. Seorang wirausahawan yang teguh menjaga komitmennya kepada konsumen akan memiliki nama baik yang pada akhirnya, wirausahawan tersebut mendapat kepercayaan dari konsumen. 3.    Jujur Kejujuran merupakan landasan moral yang terkadang dilupakan oleh seorang wirausahawan. Padahal, kejujuran seorang wirausahawan akan berdampak langsung terhadap kepercayaan konsumen. Ketika kejujuran sudah dijunjung tinggi oleh seorang wirausahawan, maka kepercayaan konsumen juga akan semakin meninggi.

4.    Kreatif dan Inovatif Untuk memenangkan persaingan, maka seorang wirausahawan harus memliki daya kreativitas yang tinggi. Daya kreativitas tersebut sebaiknya dilandasi oleh cara berpikir yang maju dan penuh dengan gagasan-gagasan yang baru dan berbeda dengan  produk-produk yang telah ada saat ini. 5.    Mandiri Kemandirian merupakan sifat mutlak yang harus dimiliki oleh seorang  melakukan keinginan dengan baik tanpa adanya ketergantungan pada pihak lain dalam mengambil keputusan atau bertindak, termasuk mencukupi kebutuhan hidupnya, tanpa adanya ketergantungan dari pihak lain. 6.    Realistis Seorang dikatakan realistis bila orang tersebut mampu menggunakan fakta atau realita sebagai landasan yang berpikir yang rasional dalam setiap pengambilan keputusan maupun tindakan atau perbuatannya. Banyak wirausahawan yang berpotensi tinggi, namun pada akhirnya mengalami kegagalan hanya karena tidak bersikap realistis, tidak objektif, dan tidak rasional dalam pengambilan keputusan bisnisnya.

Tipe-Tipe Kepribadian Wirausahawan Ada beberapa tipe kepribadian wirausahawan, yaitu: 1.    The Improver Wirausahawan tipe ini menjalankan bisnisnya dengan menonjolkan gaya improver  atau ingin selalu memperbaiki. Wirausahawan tipe ini memiliki kemampuan yang kokoh dalam menjalankan usaha. Mereka juga memiliki intergritas dan etika yang tinggi. 2.    The Advisor                                         Tipe kepribadian wirausahawan seperti ini bersedia memberikan bantuan dan saran tingkat tinggi bagi para pelanggannya. Motto dari wirausahawan ini yaitu pelanggan adalah benar dan kita harus melakukan apa saja untuk menyenangkan mereka. 3.    The Superstar Inilah wirausahawan yang pusatnya dikelilingi oleh karisma dan energi tinggi. Wirausahawan dengan kepribadian seperti ini biasanya membangun usaha mereka dengan personal brand mereka sendiri.

4.    The Artist. Kepribadian wirausahawan seperti ini biasanya senang menyendiri tapi memiliki kreativitas yang tinggi. Mereka biasanya sering kali ditemukan di bisnis yang membutuhkan kreativitas seperti perusahaan periklanan, web design, dll. 5.     The Visionary Sebuah usaha yang dibangun oleh seorang visioner biasanya berdasarkan visi masa depan dan pemikiran pendirinya. Mereka memiliki keingintahuan yang tinggi untuk mengerti dunia di sekeliling mereka dan akan membuat rencana untuk menghindari segala macam rintangan. 6.    The Analyst Wirausahawan tipe ini biasanya memfokuskan pada penyelesaian masalah dalam suatu cara sistematis. Seringkali berbasis pada ilmu pengetahuan, keahlian teknis atau komputer, seorang analis biasanya hebat dalam memecahkan masalah. 7.     The Fireball Wirausahawan tipe ini biasanya bekerja dengan penuh hidup, energi dan optimisme. Hal ini akan membuat pelanggan merasa dilayani dengan tingkah laku yang menyenangkan.

8.    The Hero Wirausahawan tipe ini memiliki kemauan dan kemampuan yang luar biasa dalam memimpin dan menjalankan usaha melalui segala macam tantangan. Mereka adalah inti dari usahanya. 9.    The Healer Wirausahawan tipe ini biasanya bersifat pengasuh dan penjaga keharmonisan dalam usaha. Mereka memiliki kemampuan bertahan yang luar biasa dan keteguhan disertai dengan ketenangan dari dalam.