DIDIN NAJMUDIN, 2301404028 Korelasi antara Pengusaan Le Temps dan Laspect dengan kemampuan Menulis Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Prancis Semester II Th 2010/2011 Unnes
Identitas Mahasiswa - NAMA : DIDIN NAJMUDIN - NIM : 2301404028 - PRODI : Pendidikan Bahasa Prancis - JURUSAN : BAHASA & SASTRA ASING - FAKULTAS : Bahasa dan Seni - EMAIL : aaq_din85 pada domain yahoo.co.id - PEMBIMBING 1 : Astini Suudi - PEMBIMBING 2 : Neli Purwani - TGL UJIAN : 2011-08-11
Judul Korelasi antara Pengusaan Le Temps dan Laspect dengan kemampuan Menulis Mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Prancis Semester II Th 2010/2011 Unnes
Abstrak Penguasaan empat keterampilan berbahasa, yakni keterampilan menyimak, membaca, berbicara dan menulis merupakan tujuan akhir dari pembelajaran bahasa. Untuk dapat mencapai keempat keterampilan berbahasa tersebut harus didukung oleh beberapa kemampuan yang diantaranya adalah penguasaan kala dan aspek. Penguasaan kala dan aspek dapat diaplikasikan dalam berbagai kegiatan berbahasa, salah satunya adalah dengan menulis. Penenlitian ini bertujuan unuk mengetahui ada tidaknya korelasi antara penguasaan le temps dan l’aspect dengan kemampuan menulis mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis semester II. Populasi dalam penelitian ini adalah semua mahasiswa semester II Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis, Jurusan Bahsa dan Sastra Asing, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Semarang yang telah mengikuti mata kuliah linguistique II. Jumlah populasi dalam penelitian ini 20 mahasiswa, sehingga seluruh populasi dijadikan responden. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi dan metode tes. Metode dokumentasi digunakan untuk memperoleh data mengenai nama dan jumlah mahasiswa dan metode tes yang digunakan untuk memperoleh data mengenai nilai penguasaan le temps dan l’aspect dan kemampuan menulis mahasiswa. Validitas yang digunakan adalah validitas isi, sedangkan untuk mengetahui reliabilitas instrumen penguasaan digunakan rumus alpha dan menulis digunakan rumus product-moment. Untuk mengetahui koefisien korelasi antara penguasaan le temps dan l’aspect dan kemampuan menulis digunakan rumus product-moment. Nilai rata-rata penguasaan le temps dan l’aspect adalah 64,75 dan nilai rata-rata kemampuan menulis karangan berbahasa Prancis adalah 58,8. Dari hasil analisis data menggunakan rumus korelasi product-moment diketahui bahwa nilai (0,494) lebih besar dari nilai (0,444) dengan taraf kepercayaan 95% untuk 20 responden. Berdasarkan hasil tersebut dapat dikatakan bahwa hipotesis kerja yang berbunyi “ada korelasi antara penguasaan le temps dan l’aspect dengan kemampuan menulis berbahasa Prancis ” diterima.
Kata Kunci Le temps, l’aspect dan menulis
Referensi http://fr.wikipedia.org/wiki
Terima Kasih http://unnes.ac.id