SSBI 6 INPUT INFORMASI Input informasi dapat dikatakan pula sebagai “ policy related input” karena masuknya input informasi pada suatu sistem, khususnya pada SSBI pada dasarnya adalah masuknya umpan balik (feed back). Oleh karena itu, informasi yang efektif apabila informasi itu masuk pada sub sistem politik. Karena sub sistem inilah yang mempunyai, kewenenangan untuk menindak lanjuti ke dalam bentuk pembuatan kebijakan berdasarkan input informasi tersebut keberbagi sub sistem yang dianggap tidak sesuai dengan standard
Dalam realitasnya input informasi yang masuk pada SSBI tidak selalu melalui subsistem politik tetapi langsung pada sub sistem tindakan, sehingga sub sistem poltik tidak dapat mengontrol. Misalnya informasi yang masuk lewat internet, CD, majalah, telivisi internasional dan sebagainya yang langsung bisa didapat oleh warga masyarakat. Bila informasi tersebut bersifat negatif(bertentangan dgn nilai/norma yang ada pada SSBI) lalu siapa yanag harus bertanggung jawab?
Perkembangan tehnologi pada dunia maya yang kemudian berbagai informasi dapat dengan mudah diakses oleh sub sistem tindakan alias langsung pada masyarakat. Oleh karena itu, masyarakat memungkinkan untuk mendapat informasi yang luas dan banyak dari dalam sistemnya sendiri maupun dari lingkungannya