Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

JUJUR, SANTUN, MALU AKHLAK TERPUJI.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "JUJUR, SANTUN, MALU AKHLAK TERPUJI."— Transcript presentasi:

1 JUJUR, SANTUN, MALU AKHLAK TERPUJI

2 jujur Mengatakan sesuatu sesuai dengan kenyataannya

3 Dalil naqli Qs. Ali Imrah/3 : 77
Artinya: “Sesungguhnya orang-orang yang memperjualbelikan janji Allah dan sumpah- sumpah mereka dengan harga murah, mereka itu tidak memperoleh bagian di akhirat, Allah tidak akan menyapa mereka, tidak akan memperhatikan mereka pada hari Kiamat, dan tidak akan menyucikan mereka. Bagi mereka azab yang pedih”. (Q.S. ali ‘Imran/3:77)

4 Dalil naqli Qs. Al-akhzab/33/70
Artinya: “Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kamu kepada Allah dan ucapkanlah perkataan yang benar”.

5 hikmah a) Jujur akan melahirkan ketenangan. Orang jujur akan tenang dan percaya diri karena tidak ada ketakutan sedikit pun. Sebaliknya, seorang pembohong akan gelisah dan takut kebohongannya terbongkar. b) Orang jujur akan dicintai oleh manusia. Sudah menjadi tabiat dasar bahwa setiap manusia menyukai kejujuran. Tanpa memandang suku, agama, dan ras, orang yang jujur pasti disukai semua manusia. c) Jujur akan mendatangkan keberkahan dari Allah Swt. Setiap rejeki yang didapatkan dengan jujur, akan mendapat berkah dari Allah Swt.

6 santun Santun adalah berkata lemah lembut serta bertingkah laku halus dan baik

7 Dalil naqli Artinya: “Dan (ingatlah) ketika Kami mengambil janji dari Bani Israil, “Janganlah kamu menyembah selain Allah, dan berbuat-baiklah kepada kedua orangtua, kerabat, anak-anak yatim, dan orangorang miskin. Dan bertuturkatalah yang baik kepada manusia, laksanakanlah salat dan tunaikanlah zakat.” Tetapi kemudian kamu berpaling (mengingkari), kecuali sebagian kecil dari kamu, dan kamu (masih menjadi) pembangkang.” (Q.S. al-Baqarah/2:83)

8 Dalil naqli Artinya: “Dari Ibnu Abbas, bahwa Nabi saw. bersabda kepada Al Asyaj Al ‘Ashri: Sesungguhnya dalam dirimu terdapat dua sikap yang dicintai oleh Allah; yaitu sifat santun dan malu.” (H.R. Ibnu Majah)

9 Ciri-ciri Ucapannya lemah-lembut, tingkah lakunya halus
menjaga perasaan orang lain.

10 manfaat a) Mudah diterima oleh orang lain. Sikap santun akan menjadikan seseorang disenangi orang lain, sehingga mudah diterima oleh orang lain. b) Menunjang kesuksesan. Banyak pengusaha sukses ditunjang oleh sikap santun yang ditunjukkannya. Pembeli, pelanggan, karyawan dan rekan sejawat akan senang bergaul dengannya. Relasinya bertambah banyak, sehingga akan menambah kesuksesannya. c) Dicintai Allah Swt. dan Rasul-Nya. Allah Swt. mencintai hamba-Nya yang memiliki sikap santun. Rasulullah saw. juga demikian, bahkan beliau juga memiliki sikap lemah lembut dan santun yang luar biasa

11 malu Malu adalah menahan diri dari perbuatan jelek, kotor, tercela, dan hina.

12 malu Malu merupakan salah satu benteng pertahanan seseorang dalam menghindari perbuatan maksiat. Malu merupakan faktor pendorong bagi seseorang untuk melakukan kebaikan.

13 Contoh

14 Contoh Seorang pelajar akan percaya diri dalam mengerjakan soal ulangan tanpa menyontek karena didasari rasa malu Seorang pedagang akan malu berbuat curang karena merasa dilihat Allah Swt. Seorang polisi akan malu menerima suap dari pelanggar rambu lalu lintas. Aparat penegak hukum seperti hakim dan jaksa akan malu menerima suap dari tersangka karena ia takut azab dari Allah Swt Seorang pria dan wanita akan berpakaian menutup aurat karena menjaga harga diri dan kehormatannya

15 Dalil naqli Artinya: Dari Abu Hurairah dari Nabi saw., beliau bersabda: “Iman adalah pokoknya, cabangnya ada tujuh puluh lebih, dan malu termasuk cabangnya iman.” (H.R. Muslim)

16 manfaat a) Mencegah dari perbuatan tercela. Seorang yang memiliki sifat malu akan berusaha sekuat tenaga menghindari perbuatan tercela, sebab ia takut kepada Allah Swt. b) Mendorong berbuat kebaikan. Rasa malu kepada Allah Swt. akan mendorong seseorang berbuat kebaikan. Sebab ia tahu bahwa setiap perbuatan manusia akan dibalas oleh Allah Swt. di akhirat kelak. c) Mengantarkan seseorang menuju jalan yang diridai Allah Swt. Orang-orang yang memiliki rasa malu akan senantiasa melaksanakan perintah Allah Swt. dan menjauhi larangan-Nya.

17 Pembuatan film jujur, santun, malu
Durasi 5 menit Setiap anggota kelompok mempunyai peran masing-masing Bantuan subtitle untuk mempermudah penonton Total poin 500 dengan cara : 1 Viewer = 1 poin 1 like = 20 poin 1 subscribe = 100 poin


Download ppt "JUJUR, SANTUN, MALU AKHLAK TERPUJI."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google