Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

PENDAPATAN NASIONAL Wahyu Puji Lestari A210130042.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "PENDAPATAN NASIONAL Wahyu Puji Lestari A210130042."— Transcript presentasi:

1 PENDAPATAN NASIONAL Wahyu Puji Lestari A

2 PENGERTIAN Pendapatan nasional secara sederhana dapat diartikan sebagai jumlah pendapatan masyarakat suatu negara dalam periode tertentu (biasanya satu tahun).

3 Konsep Pendapatan Nasional
Produk Domestik Bruto (PDB)/Gross Domestic Product (GDP) adalah nilai barang dan jasa dalam suatu negara yang diproduksi oleh faktor- faktor produksi milik warga negara, negara tersebut dan warga negara asing yang tinggal di negara tersebut dalam periode waktu tertentu (biasanya satu tahun). Produk Domestik Regional Bruto (PDRB)/ Gross Domestic Regional Product (GDRP) adalah jumlah keseluruhan dari nilai bruto yang berhasil diciptakan oleh seluruh kegiatan ekonomi yang berada pada suatu wilayah selama periode tertentu.

4 3. Produk Nasional Bruto (PNB)/Gross National Product (GNP)
Dengan demikian, GNP dapat dirumuskan sebagai berikut : GNP = GDP + Produk Neto terhadap Luar Negeri

5 NNP = (GNP- Penyusutan) + Subsidi
4. Produk Nasional Neto (PNN)/Net National Product (NNP) ) adalah jumlah barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat selama satu periode (biasanya satu tahun) yang telah dikurangi penyusutan (depresiasi). Dengan demikian NNP dirumuskan sebagai berikut : NNP = GNP- Penyusutan Jika ada subsidi atas barang/jasa yang dihasilkan maka rumus perhitungan NNP adalah sebagai berikut : NNP = (GNP- Penyusutan) + Subsidi Penyusutan merupakan penurunan nilai harga barang/jasa.

6 NNI = NNP- Pajak Tidak Langsung
5. Pendapatan Nasional Bersih/Net Nasional Income (NNI) adalah jumlah seluruh penerimaan yang diterima masyrakat dalam suatu periode (biasanya satu tahun) setelah dikurangi pajak tidak langsung. Dengan demikian NNI dirumuskan sebagai berikut : NNI = NNP- Pajak Tidak Langsung

7 6. Pendapatan Perseorangan (PI)/Personal Income (PI) adalah seluruh penerimaan yang diterima masyarakat yang benar-benar jatuh ke tangan masyarakat. Dengan demikian PI dirumuskan sebagai berikut : PI = ( NNI +Transfer Payment) – (iuran Jaminan Sosial+iuran Asuransi+Laba Ditahan+Pajak Perseorangan)

8 7. Pendapatan Disposible (Disposable Income/DI) adalah pendapatan yang siap untuk dimanfaatkan guna membeli barang dan jasa konsumsi dan selebihnya menjadi tabungan yang disalurkan menjadi investasi. Dengan demikian DI dirumuskan sebagai berikut : DI = PI – Pajak langsung

9 Metode Perhitungan Pendapatan Nasional
Metode Produksi Pendapatan nasional menurut metode produksi dapat dirumuskan sebagai berikut : Y = [(P1 X Q1) + (P2 X Q2) + ……. + (Pn X Qn)] Y = Produk Nasional atau Produk Domestik Bruto (PNB atau GDP) P = Harga Barang dari unit ke-I hingga unit ke-n Q = Jumlah barang dari jenis ke-I hingga jenis ke-n

10 2. Metode Pengeluaran Y = C + I + G + (X - M)
adalah penjumlahan seluruh pengeluaran yang dilakukan seluruh rumah tangga ekonomi (RTP, RTK, RTG, dan Rumah Tangga Luar Negeri) di dalam suatu negara selama periode tertentu, biasanya satu tahun. Dengan rumus sebagai berikut : Y = C + I + G + (X - M) Y = Pendapatan Nasional C = Pengeluaran konsumsi Rumah Tangga Konsumen (RTK) I = Pengeluaran Investasi Rumah Tangga Produsen (RTP) G = Pengeluaran pemerintah dari Rumah Tangga Pemerintah (RTG) X = Ekspor M = Impor

11 3.Metode Pendapatan/Penerimaan adalah hasil penjumlahan seluruh penerimaan yang diterima para pemilik faktor produksi di dalam suatu negara selama periode tertentu (biasanya satu tahun). Dirumuskan sebagai berikut : Y = r + w + i + p r : Sewa (rent) w : Upah (wages) i : Bunga modal (interest) p : Laba (profit)

12 Tujuan Perhitungan Pendapatan Nasional
Untuk memperoleh taksiran akurat mengenai nilai barang dan jasa yang dihasilkan masyarakat suatu negara dalam satu tahun. Untuk membantu membuat rencana dan melaksanakan program pembangunan berjangka untuk mencapai tujuan pembangunan. Untuk mengkaji dan mengendalikan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat perekonomian suatu negara.

13 Manfaat Perhitungan Pendapatan Nasional
Mengetahui dan menganalisa struktur ekonomi suatu negara, dari perhitungan pendapatan nasional, kalian dapat mengetahui apakah suatu negara cenderung berstruktur ekonomi industri, agraris, atau jasa. Membandingkan keadaan perekonomian dari waktu-waktu karena pendapatan nasional dicatat setiap tahun. Kalian akan memiliki catatan angka-angka perkembangan ekonomi dari waktu ke waktu sehingga dapat membandingkan perkembangan ekonomi dari waktu ke waktu. Membandingkan perekonomian antardaerah, baik antarkabupaten maupun antarprovinsi. Menjadi dasar komparatif (perbandingan) dengan perekonomian negara lain. Membantu merumuskan kebijakan pemerintah, khususnya di bidang ekonomi.

14 TERIMA KASIH See You Next Time...


Download ppt "PENDAPATAN NASIONAL Wahyu Puji Lestari A210130042."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google