Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
KONSEP DASAR PENELITIAN PENDIDIKAN
OLEH : ISWADI, MPd
2
Pengertian Metode Penelitian Pendidikan
Apakah Penelitian itu? Penelitian pada hakikatnya merupakan suatu usaha untuk menemukan, mengembangkan, dan menguji kebenaran suatu pengetahuan dengan menggunakan metode-metode ilmiah. Para pakar mengemukakan pendapat yang berbeda dalam merumuskan batasan penelitian atau penyelidikan terhadap suatu masalah, baik sebagai usaha mencari kebenaran melalui pendekatan ilmiah.
3
Penelitian merupakan suatu kegiatan yang dilakukan secara sistematik dan teliti teliti untuk mengetahui jawaban serta mencari solusi dari suatu masalah yang dihadapi. Cara untuk mengatahui inilah yang selanjutnya disebut sebagai metode penelitian. Secara umum metode penelitian diartikan sebagai cara ilmiah untuk mendapatkan data dengan tujuan dan kegunaan tertentu (Sugiyono, 2010: 3). Setiap penelitian mempunyai tujuan dan kegunaan tertentu.
4
Secara umum tujuan penelitian ada tiga macam, yaitu yang bersifat penemuan, pembuktian, dan pengembangan. Penelitian pendidikan yangbersifat penemuan misalnya, menemukan metode mengajar matematika yang efektif, efisien, dan menyenangkan, media pendidikan, system evaluasi, kriteria guru professional, dan lain-lain. Penelitianbersifat mengembangkan misal nya, mengembangkan metode mengajar yang telah ada sehingga menjadi lebih efektif. Penelitian bersifat pembuktian misalnya, membuktikan keragu-raguan terhadap metode mengajar yang diimpor dari luar apakah efektif untuk di Indonesia atau tidak.
5
Langkah-langkah penelitian secara garis besar seperti berikut ini : 1
Langkah-langkah penelitian secara garis besar seperti berikut ini : 1. Identifikasi, pemilihan, dan perumusan masalah; 2. Penelaahan kepustakaan; 3. Penyususnan hipotesis; 4. Identifikasi, klasifikasi, dan pemberian definisi operasional variable-variabel penelitian; 5. Pemilihan atau pengembangan alat pengambil data; 6. Penyusunan rancangan penelitian; 7. Penentuan sampel; 8. Pengumpulan data; 9. Pengolahan dan analisis data; 10. Interpretasi hasil penelitian;
6
a. Memperoleh informasi baru
Dalam kegiatan penelitian memang mengandung kegiatan yang kadang sulit dan melelahkan, tetapi secara umum penelitian memiliki tujuan sebagai berikut : a. Memperoleh informasi baru Penelitian dapat bertujuan untuk mengungkap informasi atau data yang masih baru menurut pandangan peneliti. Walaupun mungkin saja suatu data atau fakta tersebut telah ada dan berada di suatu tempat dalam waktu yang lama. Jika data atau fakta tersebut baru diungkap dan disusun secara sistematis oleh seorang peneliti pada saat ini maka dapat dikatakan bahwa data peneliti tersebut baru.
7
b. Mengembangkan dan menjelaskan
Penelitian dapat bertujuan untuk mengembangkan dan menjelaskan sesuatu. Dengan melakukan pengembangan dan usaha menjelaskan melalui teori yang didukung fakta – fakta penunjang yang ada, peneliti akan dapat sampai pada pemberian pernyataan sementara atau hipotesis penelitian.
8
c. Menerangkan, memprediksi dan mengontrol variabel Penelitian dapat juga bertujuan untuk mencermati gejala – gejala yang terjadi dan mentransfernya ke dalam bentuk data penelitian. Peneliti perlu mengetahui variabel bebas atau variabel terikat sehingga ia dapat mengetahui secara pasti variabel yang lainnya. Kemudian dapat menerangkan keterkaitan variabel yang ada. Dapat memprediksi apa yang terjadi diantara variabel atau mengontrol variabel unruk mendapatkan sesuatu yang bermanfaat.
9
Dalam kaitannya dengan perkembangan ilmu pengetahuan dalam pendidikan, penelitian memiliki beberapa manfaat yaitu : 1. Menemukan sesuatu yang baru. Dalam dunia pengetahuan, penemuan yang dilakukan melalui suatu kegiatan penilitian adalah hasil yang handal dan mendapatkan pengakuan dari kalangan ilmuwan. 2. Mengembangkan ilmu pengetahuan. Perkembangan ilmu pengetahuan dapat dilakukan secara berkelanjutan melalui penelitian.
10
3. Melakukan validasi terhadap teori lama
3. Melakukan validasi terhadap teori lama. Hasil penelitian digunakan sebagai konfirmasi atau pembaruan jika terjadi perubahan yang nyata terhadap paradigma teori yang telah lama berlaku. 4. Menemukan permasalahan penelitian. Permasalahan penelitian pada prinsipnya dapat diproleh di mana saja seorang peneliti berada. 5. Menambah khazanah pengayaan ilmiah yang baru. Dengan penelitian bisa bermanfaat sebagai pelengkap khazanah ilmu yang baru, sehingga ilmu pengetahuan senantiasa berkembang ke arah penyempurnaan terhadap ilmu pengetahuan yang ada.
11
Macam – macam penelitian Secara garis besar, penelitian dapat dibedakan dari beberapa aspek bagaimana suatu bentuk penelitian dilihat dan dibedakan. Beberapa aspek tinjauan tersebut termasuk : aspek tujuan, metode dan bidang kajian. a. Macam – macam penelitian dari aspek tujuan 1) Penelitian dasar 2) Penelitian Terapan 3) Penelitian evaluasi 4) Penelitian pengembangan 5) Penelitian tindakan
12
b. Macam – macam penelitian menurut aspek metode 1) Penelitian deskriptif 2) Penelitian sejarah 3) Penelitian survei 4) Penelitian korelasional 5) Penelitian ex-post facto 6) Penelitian eksperimen 7) Penelitian kuasi eksperimen c. Macam – macam penelitian menurut aspek bidang kajian 1) Penelitian Kependidikan 2) Penelitian Non kependidikan
13
Macam – macam penelitian menurut STKIP Kusuma Negara Jakarta
Penelitian Etnografi Penelitian tindakan kelas Penelitian Eksprimen Penelitian Korelasional
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.