Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
1
Analisa Laporan Keuangan
Pertemuan 1 Laporan Keuangan
2
M.FAIZAL MUBAROK Laporan Keuangan Laporan yang dibuat perusahaan dalam waktu-waktu tertentu untuk menggambarkan posisi keuangannya pada periode tertentu. Media komunikasi dan pertanggungjawaban antara perusahaan dan para pemiliknya atau pihak lainnya.
3
Tujuan Pelaporan Keuangan
Posisi keuangan perusahaan (likuiditas dan solvensi) Kemampuan perusahaan menghasilkan laba (earning power) Kemampuan perusahaan mendatangkan aliran kas (cash flow) Prestasi manajemen dalam mengelola sumber ekonomik Pertanggungjawaban manajemen (interpretasi, penjelasan dan rencana manajemen)
4
Pemakai Laporan Keuangan
Eksternal Internal investor/pemilik kreditor kustomer/pelanggan pemasok pemerintah lembaga pendidikan masyarakat umum manajemen puncak manajer divisi staf akuntansi karyawan
5
Asumsi Dasar Dasar Akrual
Pengaruh transaksi dan peristiwa lain diakui pada saat kejadian (bukan pada saat kas atau setara kas diterima atau dibayar) dan dicatat dalam dalam laporan keuangan pada periode bersangkutan. Kelangsungan usaha Ini berarti perusahaan akan tetap melanjutkan usahanya di masa depan. Yang berarti juga perusahaan diasumsikan tidak bermaksud atau berkeinginan untuk menutup atau mengurangi secara material skala usahanya.
6
Karakteristik Laporan Keuangan
Dapat dipahami Dapat dipahami oleh para pemakai laporan keuangan. Relevan Informasi yang disajikan harus relevan untuk memenuhi kebutuhan para pemakai dalam proses pengambilan keputusan. Andal Informasi mempunyai kualitas yang andal, tidak menyesatkan, tidak terdapat kesalahan material dan dapat dipercaya oleh pemakainya sebagai penyajian yang disajikan secara wajar. Dapat diperbandingkan Laporan keuangan harus dapat diperbandingkan antar periode untuk mengidentifikasi kecenderungan posisi keuangan dan kinerja perusahaan
7
Unsur Laporan Keuangan
Unsur Posisi Keuangan Aktiva : Sumber daya yang dikuasai oleh perusahaan sebagai akibat dari peristiwa masa lalu dan diharapkan akan memberi manfaat ekonomi di masa depan. Kewajiban : Utang perusahaan masa kini yang timbul akibat peristiwa masa lalu, yang penyelesaiannya diharapkan akan mengakibatkan arus keluar dari sumber daya perusahaan yang mengandung manfaat ekonomi. Ekusitas (Modal) : hak residual/interest atas aktiva perusahaan setelah dikurangi semua kewajiban.
8
Pengakuan Unsur Laporan Keuangan
Pengakuan merupakan suatu proses pembentukan suatu pos yang memenuhi definisi unsur serta kriteria pengakuan sebagai berikut : Adanya kemungkinan bahwa manfaat ekonomi yang berkaitan dengan pos tersebut akan mengalir dari atau ke dalam perusahaan. Pos tersebut mempunyai nilai atau biaya yang dapat diukur dengan andal
9
Pengakuan Unsur Laporan Keuangan
Pengakuan tersebut terdiri dari : Pengakuan Aktiva Pengakuan Kewajiban Pengakuan Penghasilan Pengakuan Beban
10
Pengukuran Unsur Laporan Keuangan
Pengukuran adalah proses penetapan jumlah rupiah uang untuk mengakui dan memasukkan setiap unsur laporan keuangan dalam neraca dan laporan laba rugi. Proses ini menyangkut pemilihan atas dasar pengukuran sebagai berikut : Biaya historis : Biaya kini Nilai realisasi Nilai sekarang
11
Unsur Laporan Keuangan
Unsur Kinerja Perusahaan Penghasilan : Kenaikan manfaat ekonomi selama suatu periode akuntansi dalam bentuk pemasukan atau penambahan aktiva atau penurunan kewajiban yang mengekibatkan kenaikan ekuitas yang tidak berasal dari kontribusi (setoran) penanam modal. Beban : penurunan manfaat ekonomi selama suatu periode akuntansi dalam bentuk arus keluar atau berkurangnya aktiva atau terjadinya kewajiban yang mengakibatkan penurunan ekuitas yang tidak menyangkut pembagian kepada penanam modal
12
Komponen Laporan Keuangan
M.FAIZAL MUBAROK Komponen Laporan Keuangan Neraca (Balance-Sheet) Laporan Laba-Rugi (Income Statement) Laporan Perubahan Modal (Capital Statement) Laporan Arus Kas (Statement of Cash Flow) Penjelasan Laporan Keuangan (Notes to Financial Statement) Informasi Pelengkap (Suplemenary Information)
13
NERACA (Balance Sheet)
M.FAIZAL MUBAROK NERACA (Balance Sheet) Suatu daftar yang memuat aktiva (asset) kewajiban (liabilities) dan ekuitas/modal (equity/capital) pada periode tertentu.
14
M.FAIZAL MUBAROK AKTIVA (Assets) Harta/kekayaan atau sumber-sumber ekonomi yang dimiliki perusahaan yang diharapkan akan memberikan manfaat atau keuntungan pada masa yang datang.
15
Penggolongan Harta Aktiva Lancar (Current Assets):
M.FAIZAL MUBAROK Penggolongan Harta Aktiva Lancar (Current Assets): Harta yang dapat segera diuangkan (≤ 1 tahun) atau harta yang dipakai perusahaan yang jangka waktu pemakaiannya tidak lebih dari 1 tahun Kas (cash) Harta yang dapat segera diuangkan Aset yang dimiliki untuk dipakai dalam operasi perusahaan
16
Harta yang dapat segera diuangkan:
M.FAIZAL MUBAROK Harta yang dapat segera diuangkan: Piutang Dagang/Usaha (Account Receivable) Wesel Tagih (Note Receivable) Pendapatan yang masih harus diterima (Accrued Receivable) Pinjaman Pegawai (Advance to Employee) Persediaan (Inventory) Surat-surat Barharga (Marketable Securities)
17
Aset yang dimiliki untuk dipakai dalam operasi perusahaan:
M.FAIZAL MUBAROK Aset yang dimiliki untuk dipakai dalam operasi perusahaan: Bahan-bahan pembantu (supplies) Biaya-biaya dibayar di muka (prepaid) Panjar kepada langganan (advance to customer)
18
M.FAIZAL MUBAROK Aktiva Tetap (Fixed Assets) Aktiva yang mempunyai masa penggunaan yang relatif panjang (tidak habis dipakai dalam siklus operasi setahun) dan tidak dapat segera dijadikan uang tunai. Aktiva tetap berwujud (tangiable asset) Aktiva tetap tak berwujud (intangiable asset)
19
Aktiva tetap berwujud (tangiable asset)
M.FAIZAL MUBAROK Aktiva tetap berwujud (tangiable asset) Peralatan (equipment) Mesin (machine) Dll. Tanah (land) Bangunan (building)
20
Aktiva tetap tak berwujud (intangiable asset)
M.FAIZAL MUBAROK Aktiva tetap tak berwujud (intangiable asset) Goodwill Biaya pendirian perusahaan (organization cost) Biaya yang ditangguhkan (deffered cost) Hak paten
21
Kewajiban (liabilities)
M.FAIZAL MUBAROK Kewajiban (liabilities) Merupakan keseluruhan kewajiban perusahaan baik kepada orang lain atau badan-badan lain yang harus ditunaikan baik dengan uang ataupun barang maupun jasa
22
Penggolongan Kewajiban
M.FAIZAL MUBAROK Penggolongan Kewajiban Kewajiban lancar/jangka pendek (Current Liabilities) Kewajiban yang mencakup hutang-hutang yang harus dilunasi paling lambat dalam jangka waktu 1 tahun. Hutang dagang/usaha (account payable) Wesel bayar (note payable) Biaya-biaya yang masih harus dibayar (accrued payable) Pendapatan yang diterima di muka (unearned) Panjar dari langganan (advanced from customer)
23
M.FAIZAL MUBAROK Kewajiban Jangka Panjang (Long term liabilities) Kewajiban perusahaan yang dapat dilunaskan dalam jangka waktu lebih dari 1 tahun Hutang Hipotik Hutang Obligasi Dll.
24
M.FAIZAL MUBAROK Modal (capital) Bagian dari hak pemilik dalam perusahaan, yaitu selisih antara aktiva (harta) dan kewajiban (hutang).
25
Penyajian Neraca Neraca AKTIVA PASIVA Aktiva Lancar Kewajiban lancar
M.FAIZAL MUBAROK Penyajian Neraca Bentuk Skontro Neraca AKTIVA PASIVA Aktiva Lancar Aktiva Tetap Aktiva Tetap Baerwujud Aktiva Tetap tak Berwujud Kewajiban lancar Kewajiban jangka panjang Ekuitas (rincian bergantung pada bentuk perusahaan)
26
Penyajian Neraca Bentuk Laporan Aktiva Lancar Aktiva Tetap
M.FAIZAL MUBAROK Penyajian Neraca Bentuk Laporan Aktiva Lancar Aktiva Tetap Kewajiban Lancar Kewajiban Jangka Panjang Modal
27
Laporan Laba Rugi (Income Statement)
M.FAIZAL MUBAROK Laporan Laba Rugi (Income Statement) Laporan yang menggambarkan apakah perusahaan/organisasi mendapat keuntungan/laba(profit) atau menderita kerugian (loss)
28
Laporan Laba Rugi Perusahaan terdiri dari:
M.FAIZAL MUBAROK Laporan Laba Rugi Perusahaan terdiri dari: Penjualan bersih (net sales) Harga pokok penjualan (cost of goods sold) Biaya-biaya operasi (operating expense) Biaya dan pendapatan lain-lain (other expense and other income) Pajak (taxes) Net Sales = Gross Sales – (Sales Return + Sales Discount)
29
Bentuk Laporan Laba Rugi
M.FAIZAL MUBAROK Bentuk Laporan Laba Rugi Single Step Pendapatan (+) Pendapatan lain-lain Total Pendapatan (-) Biaya-biaya : Biaya operasi Biaya lain-lain Total Biaya Laba/Rugi sebelum pajak (-) Pajak Laba/Rugi setelah pajak xxx
30
Bentuk Laporan Laba Rugi
M.FAIZAL MUBAROK Bentuk Laporan Laba Rugi Multiple Step xxx Pendapatan Utama (-) Biaya-biaya operasi Laba/Rugi operasi Pendapatan lain-lain (-) Biaya lain-lain (+/-) Selisih lebih atau kurang pendapatan lain-lain atas biaya lain-lain Laba/Rugi sebelum pajak (-) Pajak Laba/Rugi setelah pajak
31
Mencari Nilai “Harga Pokok Penjualan” (Cost of goods sold)
M.FAIZAL MUBAROK Mencari Nilai “Harga Pokok Penjualan” (Cost of goods sold) xxx xxx(+) xxx(-) Inventory (awal) Purchase Freight-In Gross Purchase Purchase Discount Purchase Return & Allowance Net Purchase Total Goods available for Sales Inventory (akhir) Cost of Goods Sold
32
Laporan Perubahan Modal (Capital Statement)
M.FAIZAL MUBAROK Laporan Perubahan Modal (Capital Statement) Daftar keuangan yang menggambarkan perubahan posisi modal suatu badan usaha
33
Badan Usaha Perseorangan
M.FAIZAL MUBAROK Badan Usaha Perseorangan Modal merupakan kontribusi dari pemilik Tambahan modal diperoleh dari “laba bersih” yang diperoleh dan “tambahan modal” pemilik Penggunaan sumber ekonomi perusahaan untuk kepentingan pribadi disebut dengan istilah “prive” yang akan mengurangi modal
34
Komponen pelaporan Perubahan Modal untuk badan usaha perseorangan:
M.FAIZAL MUBAROK Komponen pelaporan Perubahan Modal untuk badan usaha perseorangan: Modal awal periode Laba/Rugi periode bersangkutan Tambahan modal (investasi) Pengambilan pribadi pemilik (prive)
35
Badan Usaha Persekutuan
M.FAIZAL MUBAROK Badan Usaha Persekutuan Setoran Modal dan prive para sekutu dan tata cara pembagian laba sesuai dengan kesepakatan pemilik badan usaha.
36
M.FAIZAL MUBAROK Badan Usaha Perseroan Pemilik perusahaan ditandai dengan kepemilikan saham. Adanya “deviden” yang dibagikan kepada para pemegang saham. Adanya “laba ditahan” yaitu laba yang tidak dibagi dan tetap di perusahaan.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.