Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Perihal Ketua Iluni.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Perihal Ketua Iluni."— Transcript presentasi:

1 Perihal Ketua Iluni

2 The “SPRQ” Tradisi penggabungan jabatan ketua Iluni dengan ketua PLD. Masih ada anggota angkatan yang mengira bahwa ketua PLD kita otomatis juga menjadi ketua Iluni. S Keputusan PPA ST IV untuk memisahkan jabatan ketua Iluni dengan ketua PLD. Keputusan ini dinilai oleh ST V kurang konsisten, kurang tersosialisasikan, dan kurang melibatkan angkatan. P Sosialisasi ke angkatan. (Referendum)  Pemilihan ketua Iluni. R Perlukah dilakukan referendum mengenai pemilihan ketua Iluni? Apakah angkatan lebih setuju untuk “ikut tradisi saja”, sehingga ketua PLD kita otomatis dijadikan ketua Iluni tanpa perlu diadakan proses pemilihan lagi? Q

3 Koass A: “Oh, jadi ketua Iluni dan ketua PLD mau dipisah ya untuk angkatan kita?” Koass B: “Lah, emang biasanya digabung?” Jawaban untuk keduanya: “Ya.” Tradisi dari tahun ke tahun untuk mahasiswa tingkat V FKUI adalah ketua PLD yang terpilih secara otomatis akan melanjutkan menjadi ketua Iluni nantinya. Kalau begitu, kenapa ada keputusan untuk memisahkan kedua jabatan tersebut di angkatan kita? Keputusan ini berasal dari PPA ST IV, sewaktu merumuskan rangkaian pemilihan ketua ST V dan ketua PLD. Alasan dari PPA: agar calon-calon ketua PLD fokus ke arah PLD. Tanggung jawab ketua Iluni dan ketua PLD dinilai PPA berbeda, sehingga diputuskan untuk dipisahkan  pemilihan ketua Iluni akan diadakan pada tingkat V. PPA tidak membatasi calon-calon yang maju menjadi ketua Iluni (ketua PLD juga boleh maju jadi calon ketua Iluni jika mau dan sanggup). Melalui pemilihan terpisah ini, diharapkan juga ketua Iluni yang terpilih benar-benar siap memegang tanggung jawab tersebut.

4 Koass B: “Kok keputusan ini ngga pernah disosialisasikan ke angkatan ya?”
Mohon maaf karena belum sempat dilakukan sosialisasi secara resmi, namun keputusan ini sebenarnya sudah pernah disampaikan ke angkatan. Pertama kali disampaikan melalui poster yang berisikan jobdesc ketua ST V dan ketua PLD (dalam rincian jobdesc ketua PLD tidak disebutkan bahwa ketua PLD juga akan memegang tanggung jawab Iluni). Sewaktu proses pemilihan ketua PLD, PPA juga sudah menerangkan ke angkatan bahwa ketua PLD tidak akan otomatis menjadi ketua Iluni untuk angkatan kita, dan ketua Iluni akan dipilih lagi melalui proses pemilihan terpisah nanti pada tingkat V. Alasan pemisahan kedua posisi ini juga sudah diterangkan saat itu, yaitu karena kedua posisi tersebut berbeda perannya. Dalam yang dirumuskan PPA untuk angkatan kita, ketua PLD bertanggung jawab atas perencanaan hingga eksekusi seremoni PLD serta mengantarkan angkatan ke tahap internship. Ketua Iluni akan mulai mengurusi keperluan angkatan setelah itu – yaitu saat kita sudah selesai internship dan menjadi alumni FKUI.

5 Koass A: “Kalo begitu, inkonsisten dong
Koass A: “Kalo begitu, inkonsisten dong. Kenapa jobdesc ketua PLD dibuat mencakup internship juga? Kan itu harusnya udah ranah Iluni.” Jika bicara soal ranah tanggung jawab, mungkin secara teknis seharusnya internship memang dipegang oleh Iluni, namun sebenarnya tidak ada ketentuan baku di FKUI yang memisahkan ranah tanggung jawab keduanya. Selain itu… Inklusi persiapan internship ke dalam jobdesc ketua PLD angkatan kita sudah disampaikan dari awal proses pemilihan ketua PLD, dan semua calon yang maju sudah mengetahui dan menyetujui poin tersebut. Jika ingin konsisten, berarti ketua Iluni seharusnya sudah terpilih, bila ingin persiapan internship berjalan dengan baik. Internship merupakan hal yang harus dipersiapkan oleh angkatan sejak jauh hari, apalagi melihat inkonsistensi kebijakan pemerintah yang terjadi akhir-akhir ini menyangkut nasib para “fresh graduates” kedokteran, yang notabene harus menjalani internship lebih dahulu. PPA ST IV merancang agar internship ini diurusi lebih dahulu oleh struktur yang fungsional sejak awal tingkat V, yaitu PLD, supaya jobdesc ini dapat dihandle sejak awal.

6 Koass A: “Sewaktu memutuskan pemisahan ini, kenapa tidak melibatkan seluruh angkatan?”
Keputusan pemisahan ketua PLD dan ketua Iluni memang berasal dari internal anggota-anggota PPA ST IV, karena berdasarkan poin-poin yang sudah disampaikan sebelumnya, PPA menilai bahwa lebih baik kedua jabatan tersebut dipisah. Idealnya, keputusan ini memang dilakukan di forum angkatan, sehingga pendapat dari berbagai pihak dalam angkatan dapat tertampung. Namun, kondisi saat itu tidak terlalu memungkinkan untuk mencari waktu berkumpul satu angkatan. Selain itu, sewaktu hari-H pemilihan ketua PLD, seluruh anggota forum yang hadir juga tidak mempermasalahkan sewaktu PPA menjelaskan bahwa ketua PLD tidak otomatis menjabat sebagai ketua Iluni, dan akan diadakan pemilihan terpisah nantinya untuk ketua Iluni.

7 Koass B: “Jadi, langkah selanjutnya?”
Karena ST V menginginkan agar seluruh angkatan terlibat dalam memutuskan mengenai pemilihan ketua Iluni, diusulkanlah sebuah referendum untuk angkatan, untuk menilai apakah perlu dilakukan proses pemilihan ketua Iluni secara khusus ataukah angkatan ingin agar jabatan ketua Iluni tetap otomatis dipegang ketua PLD, seperti yang sudah jadi tradisi? Stance PPA ST IV: sosialisasi ulang (seperti yang dilakukan melalui presentasi ini) memang perlu, tetapi referendum dirasa tidak diperlukan, apalagi jika angkatan juga memiliki pola pikir yang sama dengan poin-poin pertimbangan dari PPA ST IV tadi. Solusinya adalah tetap menjalankan rencana awal, yaitu mengadakan pemilihan terpisah untuk ketua Iluni, karena toh tidak ada pembatasan untuk calon yang ingin maju sebagai ketua Iluni. Stance ST V: referendum ini dimaksudkan agar apapun sistem pemilihan ketua Iluni nantinya, dilakukan secara transparan dan benar-benar melibatkan seluruh angkatan.

8 Pandangan Ketua Iluni 2010, 2009, 2008 terhadap Jabatan Ketua PLD dan Ketua Iluni
Tidak pernah ada peraturan resmi harus digabung atau dipisah antara keduanya. Digabung hanya karena memang sudah tradisi saja. Dari tahun ke tahun, kedua jabatan digabung demi kemudahan saja. (Misalnya: acara-acara yang mengundang ketua Iluni seringkali ditujukannya kepada ketua PLD angkatan terkait) Jika digabung, bagusnya akan ada keterikatan lebih dari ketua PLD terhadap angkatan; jika dipisah dan diadakan pemilihan tersendiri untuk ketua Iluni, mungkin persiapan dan eksplorasinya dapat lebih matang. Balik lagi ke keinginan dan kebutuhan angkatan ybs bagaimana: kira-kira akan lebih baik digabung atau dipisah.

9 Tanya Jawab Edwin: Sebaiknya ditanyakan ke angkatan yang hadir sekarang ini, apakah masih ada yang tidak setuju untuk dipisah. Jika tidak ada yang tidak setuju, tidak perlu referendum. Faza: Kalau ada keputusan untuk dipisah, apakah akan ada pertemuan angkatan tersendiri lagi? Apa tujuannya dilakukan pemisahan jabatan ini? Jika dilakukan proses pemilihan lagi, yang ditakutkan adalah animo pemilihannya akan berkurang. Bram: Harapannya, kumpul angkatan tidak dipandang sebagai “waste of time”. Melalui pemilihan tersendiri untuk ketua Iluni, diharapkan persiapan lebih baik sehingga kinerja Iluni FKUI ke depannya juga lebih optimal. Arvin: Sosialisasi yang dilakukan kemarin masih kurang. Saran: dilakukan voting sekarang. Patria: Kemarin sudah ada kuesioner, kenapa dipermasalahkan kembali?

10 Tanya Jawab Jona: permasalahan yang jadi fokus adalah kurangnya keterlibatan angkatan dalam pemisahannya, bukan pemilihannya. Rendra: Cara penyelesaian masalah saat ini tidak bisa langsung dengan memilih apakah perlu dilakukan pemilihan tersendiri lagi untuk ketua Iluni/tidak, karena kita belum mendengar konsep dari calon ketua Iluni. Sudung: Ketua PLD digabung saja dengan posisi ketua Iluni, karena yang menentukan kualitas Iluni tidak hanya ketuanya, tapi isinya. Jona: Referendum ini tujuannya supaya pendapat seangkatan dapat terjaring semua. Cara pelaksanaannya tidak harus dengan kumpul langsung, bisa via googledocs. STR & SIP  yang diurusi oleh PLD adalah STR & SIP untuk Internship.

11 Voting Angkat tangan pertama: sosialisasi sudah cukup (118)
Angkat tangan kedua: masih butuh diskusi lebih lanjut mengenai pemisahan ketua Iluni dan ketua PLD (12)


Download ppt "Perihal Ketua Iluni."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google