Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Diet yang Bukan Diet Beginilah orang langsing mempertahankan berat ideal mereka. Mereka tidak memelihara kemalasan karena kemalasan adalah musuh penurunan.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Diet yang Bukan Diet Beginilah orang langsing mempertahankan berat ideal mereka. Mereka tidak memelihara kemalasan karena kemalasan adalah musuh penurunan."— Transcript presentasi:

1 Diet yang Bukan Diet Beginilah orang langsing mempertahankan berat ideal mereka. Mereka tidak memelihara kemalasan karena kemalasan adalah musuh penurunan berat badan. Ditemukan bahwa orang yang langsing alami mematahkan kebiasaan negatif mereka secepat mereka membentuknya. Mereka melakukannya secara tidak sadar mematahkan kebiasaan-kebiasaan negatif, sehingga mereka tidak pernah memenjarakan mereka. Jadi bagaimana orang langsing terus mengawasi kebiasaannya. Ditemukan bahwa mereka memiliki trik diet mental dan perilaku yang tidak disadari yang bergerak bersama-sama untuk memastikan bahwa mereka mengendalikan hidup mereka dan bukan di bawah pengaruh kebiasaan-kebiasaan mereka. Pada dasarnya orang langsing: Melihat kesempatan pada saat orang lain melihat hambatan, dan berani “mencoba”. Berperilaku menggunakan situasi sebaik mungkin, bukan mundur ke kebiasaan lama. Melepaskan dan bergerak maju, mereka tidak mengeluhkan dan bertahan pada kesalahan lama dari diri sendiri maupun orang lain. Tidak banyak ke masa lalu di dalam pikiran dan percakapannya. Menantang diri setiap hari. Mengubah kebiasaan secara mudah dan teratur. Mencoba hal-hal baru dan bereksperimen. Dapat menjadi bunglon sosial ketika mereka mau. Secara teratur memeriksa dampak apa yang mereka lakukan dan katakan. Mempunyai lebih sedikit kebiasaan, dan kebiasaan yang mereka miliki tidaklah terlalu kaku. Tentu saja tidak semua orang memiliki kesepuluh ciri di atas, tetapi pada umumnya, semakin banyak yang mereka miliki, semakin besar kemungkinan langsingnya. Prof. Ben, Dr. Karen, dan Dr. Toni Steer dalam pidatonya, “Kami sadar bahwa sekali kami memahami rahasia menjadi langsing, kami sudah berada di separo jalan dalam menolong orang yang terlalu gemuk. Dan di sinilah program Diet yang Bukan Diet berpisah secara radikal dari program penurunan berat lain yang Anda coba. Program ini berdasar pada keberhasilan. Kami memulai dengan mencari apa yang dilakukan secara berbeda oleh orang langsing dari orang yang terlalu gemuk untuk mematahkan kebiasaannya. Hasilnya adalah Diet yang Bukan Diet. Tetapi jangan hanya mengandalkan kata-kata kami. Sekarang ini telah dilakukan beberapa percobaan klinis. Semuanya telah mengukuhkan keberhasilan besarnya. Kami juga telah didekati oleh profesional kesehatan dari seluruh dunia untuk membantu mereka menerapkan program kami.” Pesan dari profesional ini adalah bahwa Diet yang Bukan Diet dapat berhasil ketika diet konvensional telah gagal. Di sini tidak akan dibahas tentang makanan dan olahraga. Tetapi hanya membebaskan Anda dari kebiasaan-kebiasaan Anda. Ketika Anda bebas dari kekhawatiran, kekuatan kemauan Anda akan membebaskan Anda, sehingga Anda akan mendapatkan apa yang Anda inginkan. Penelitian Dr. Steer menunjukkan bahwa Anda akan mengalami penurunan sebesar 0,5 sampai 1 kg per minggu hanya dengan mematahkan kebiasaan Anda. “Kami tidak mempunyai diet untuk dikhotbahkan atau pil untuk diresepkan”, kata mereka seperti yang dinyatakan oleh judul utama koran di seluruh dunia: Kami telah menemukan rahasia untuk berdiet yang tidak ada hubungannya dengan makanan atau olahraga. Sepuluh prinsip Diet yang Bukan Diet: Otak manusia adalah sebuah mesin kebiasaan. Otak ini telah diperhalus evolusi yang dengan cepat belajar melakukan hal yang sama secara berulang-ulang. Jika tidak, Anda harus selalu mempelajari kembali apa yang pernah Anda lakukan. Kita diprogram untuk melakukan hal yang sama berulang-ulang. Otak Anda dilengkapi dengan mekanisme pembelajaran yang sangat canggih. Otak sangat pandai mengenali isyarat lingkungan yang samar. Di lain waktu Anda melihat isyarat ini, kebiasaan Anda mendorong Anda merespon persis sama dengan di masa lalu. Pernahkah Anda memperhatikan betapa sering Anda melakukan sesuatu dengan cara tertentu, atau dalam urutan tertentu meskipun tidak ada yang mendesak untuk melakukannya seperti itu. Mungkin Anda duduk di tempat duduk yang sama, membersihkan rumah dengan cara yang sama, atau mengunjungi tempat yang sama dari waktu ke waktu. Sebagian ini disebabkan karena satu kebiasaan menjuruskan ke kebiasaan lainnya, dan sebagian lagi disebabkan karena lingkungan kita penuh dengan pemicu “tersembunyi”. Pemicu ini dapat menggerakkan Anda secara otomatis. Misalnya, setiap malam Anda pulang ke rumah melalui jalan yang sama dan berhenti di tempat yang sama untuk minum atau mengemil. Jika Anda pulang ke rumah melalui jalan yang lain, pemicu-pemicu tersembunyi ini tidak akan mengganggu Anda, dan mungkin Anda tidak akan berhenti untuk makan dan minum. Kita terperangkap di dalam jaring yang terus kita ulangi. Otak Anda adalah mesin kebiasaan yang sangat efisien, sehingga ketika usia bertambah, Anda semakin menjadi makhluk kebiasaan. Sebagian besar waktu dapat Anda habiskan tanpa pemikiran yang sadar. Mengulang kebiasaan yang baik adalah baik bagi Anda. Kebiasaan juga bisa baik bagi Anda. Ini berarti Anda tidak harus terus mempelajari kembali hal yang sama. Ini juga berarti Anda dapat menggunakan daya otak untuk tugas-tugas lain. Mengulang kebiasaan buruk berarti kita terus mengulang kesalahan masa lalu. Melakukan sesuatu yang berbeda. Kekuatan kebiasaan negatif sudah dikenal oleh para psikolog. Kebanyakan psikolog telah menanganinya dengan membujuk klien untuk berusaha dan mengubah cara pikir mereka. Tetapi Anda tidak bisa mengubah cara pikir begitu saja, ini terlalu sulit. Berulang-ulang penelitian telah menunjukkan bahwa cara terbaik mematahkan kebiasaan orang adalah membuat mereka berperilaku secara berbeda. Perubahan sedikit demi sedikit dari hal-hal kecil yang Anda lakukan. Jika Anda melakukan sesuatu yang berbeda dalam hidup sehari-hari, Anda akan mendapatkan sesuatu yang berbeda sebagai balasannya. Dengan cepat Anda akan mengadopsi gaya hidup orang langsing. Jaring kebiasaan sangatlah kuat. Mematahkan jaring kebiasaan adalah kunci memperbaiki hidup. Mematahkan kebiasaan-kebiasaan yang tidak berhubungan dapat mengurangi jaring kebiasaan. Jangan menjadi mesin kebiasaan. Bebaskan jiwa Anda, sehingga Anda akan merasa lebih bahagia dan sehat. Berat tubuh Anda akan turun, relasi Anda akan lebih baik, selain itu kemungkinan besar karir Anda juga akan berkembang. Mengapa kefleksibelan perilaku akan bermanfaat? Akan terdapat lebih sedikit hambatan dalam hidup Anda. Anda akan membuat lebih sedikit kesalahan dan lebih efektif dalam segala hal yang Anda lakukan. Anda akan mampu memajukan diri dan mencapai potensi sepenuhnya. Anda akan merasa lebih baik terhadap diri sendiri dan mempunyai harga diri yang lebih tinggi. Anda akan lebih mudah berinteraksi dengan orang lain. Berat tubuh Anda akan berubah yang mencerminkan kefleksibelan perilaku Anda. Poin-Poin Kunci: Berat tubuh Anda berlepihan dan Anda tidak mampu mengubahnya karena kebiasaan-kebiasaan buruk Anda lebih berdaya daripada kekuatan kemauan Anda. Kebiasaan buruk Anda tertanam di dalam suatu jaring kebiasaan-kebiasaan pendukung yang dikenal sebagai jaring kebiasaan. Anda harus terus mematahkan kebiasaan pendukung ini untuk melemahkan seluruh jaring kebiasaan. Ketika Anda melakukan ini, awalnya kebiasaan gaya hidup yang buruk akan melemah, kemudian patah. Ketika Anda mematahkan kebiasaan ini, berat tubuh Anda akan turun secara alami. Diet makanan hanya menangani salah satu bagian dari jaring kebiasaan, dan inilah penyebab kegagalan diet tersebut. Diet yang Bukan Diet menangani seluruh jaring kebiasaan dan karena itu berhasil.


Download ppt "Diet yang Bukan Diet Beginilah orang langsing mempertahankan berat ideal mereka. Mereka tidak memelihara kemalasan karena kemalasan adalah musuh penurunan."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google