Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

SUKU BUNGA DAN SISTEM PERBANKAN

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "SUKU BUNGA DAN SISTEM PERBANKAN"— Transcript presentasi:

1 SUKU BUNGA DAN SISTEM PERBANKAN

2 Peranan suku bunga dalam perekonomian Jenis Suku bunga
Topik Bahasan : Pengertian suku bunga Peranan suku bunga dalam perekonomian Jenis Suku bunga

3 PENGERTIAN SUKU BUNGA Suku Bunga merupakan salah satu indicator makro ekonomi yang paling besar pengaruhnya terhadap kondisi perekonomian suatu Negara. Suku bunga tidak hanya mempengaruhi sector keuangan (moneter) akan tetapi juga berpengaruh kepada sector riil. Suku bunga juga seringkali digunakan sebagai instrument kebijakan untuk mencapai keseimbangan dalam perekonomian .

4 PENGERTIAN SUKU BUNGA NOMINAL
Suku bunga (suku bunga nominal --- nominal interest rate) adalah harga dana dinyatakan dalam persentase yang dibayarkan oleh peminjam (borrower) kepada pihak yang meminjamkan (lender), atau suatu persentase fee yng dibebankan oleh pihak yang meminjamkan (kreditur) kepada peminjam atas dana yang dana dipinjamkan.

5 BENTUK SUKU BUNGA Suku bunga (interest rate) biasanya merupakan add on (ditambahkan) artinya, pada jatu waktu nilai yang diterima adalah nilai pokok (nilai nominal) ditambah bungan (suku bunga per tahun kali nilai pokok kali jumlah penanaman dana) --- jadi bunga diterima pada saat jatuh tempo.

6 BENTUK SUKU BUNGA Bentuk lain suku bunga adalah tingkat diskonto (discount rate), dimana pada waktu jatuh nilai yang diterima dalah nilai nominal (nilai pokok), sedngkan ada saat penenemaan dana jumlah dana yang ditanamkan dibawah nilai nominal berdasarkan tingkat diskonto, sehinga bunga diterima pada saat penanaman walaupun belum dapat dimanfaatkan secara efektif.

7 SUKU BUNGA RIIL adalah suku bunga nominal dikurangi dengan inflasi atau perkiraan inflasi. Menurut The Irving Fisher equation (persaman irving fisher) suku bunga riil adalah suku bunga nominal dikurangi dengan perkiraan inflasi. Suku bunga riil dapat dipersamakan dengan Produktivitas Marjinal dari kapital (Marginal Product of Capital – MPK), karena biaya sewa kapital atau modal (the rental cost of capital) minimal harus sama dengan MPK. MPK adalah pertambahan produk atau output yng disebabkan pertambahan satu unit kapital dalam produksi. The term structure of interest rate adalah hubungan antara suku bunga berbagai jangka waktu (maturities), atau hubungan antara suku bunga berbagai jenis instrumen pasar keuangan (financial market instruments).

8 BIAYA OPORTUNITAS Biaya opportunitas atas penguasaan uang (holding money) adalah selisih dari suku bunga atas penguasaan asset finansiil lainnya (other account assets) atau pendapatan atas penguasaan aset riil, dengan suku bunga uang.

9 JENIS-JENIS SUKU BUNGA
Suku Bunga Kebijakan (policy interest rate): suku bunga yang timbul dalam kaitannya dengan pelaksanaan kebijakan oleh otoritas moneter Suku Bunga Perbankan: Suku bunga pasar uang antar bank (PUAB) yaitu suku bunga yang timbul akibat terjadinya transaksi pinjam meminjam antar bank untuk mengatasi likuiditas bank yang memiliki kewajiban kliring Suku bunga bank-bank yang terdiri dari :suku bunga deposito, suku bunga tabungan, suku bunga jas giro dll Suku bunga kredit seperti kredit modal kerja, kredit investasi

10 JENIS-JENIS SUKU BUNGA
Suku Bunga atas surat berharga (hutang): suku bunga yang timbul dari surat berharga seperti obligasi (koupon), dll Suku Bunga standar (bencmark rates) : suku bunga dari instrumen keuangan yang mempunyai resiko terendah atau suku bunga terendah

11 KAITAN SUKU BUNGA DENGAN INDIKATOR LAIN
Suku bunga selain berkaitan dengan tingkat inflasi, juga berkaitan dengan tingkat investasi. Semakin tinggi tingkat suku bunga semakin rendah tingkat investasi hal ini disebabkan karena suku bunga merupakan biaya pelaksanaan investasi, demikian sebaliknya semakin rendah tingkat suku bunga semakin tinggi keinginan untuk melaksanakan investasi.

12 KAITAN SUKU BUNGA DENGAN INDIKATOR LAIN
Jika suku bunga dikaitkan dengan demand for money, maka dapat dijelaslkan bahwa semakin tinggi tingkat suku bunga semakin rendah keinginan masyarakat untuk memegang uang, sehingga menyebabkan meningkatnya jumlah simpanan di bank. Hal ini berakibat kepada berkurangnya jumlah uang beredar di masyarakat. Sebaliknya semakin rendah tingkat suku bunga semakin tinggi keinginan masyarakat untuk memegang uang sehingga jumlah uang beredar akan meningkat.

13 DATA PERKEMBANGAN SUKU BUNGA

14 PERANAN PERBANKAN

15 Jenis perbankan menurut fungsi dan peranannya Peranan Perbankan
Topik Bahasan : Jenis perbankan menurut fungsi dan peranannya Peranan Perbankan

16 BANK Bank merupakan salah satu bagian dari lembaga keuangan. Seperti diketahui bahwa lembaga keuangan (financial institution) terdiri atas lembaga keuangan perbankan dan lembaga keuangan non bank.Lembaga keuangan Bank dapat dibagi berdasrakan kepemilikannya yaitu Bank milik pemerintah dan bank milik swasta (asing dan lokal)

17 BANK Berdasarkan peranannya bank terdiri dari : Bank Sentral dan Bank Umum Bank sentral berdasarkan fungsinya dapat menciptakan uang primer dan uang giral sedangkan bank umum hanya bisa menciptakan uang giral.

18 PERANAN PERBANKAN Sebagai lembaga kepercayaan (trust institution) artinya: bank sebagai tempat dimana masyarakat menyimpan dana dalam bentuk demand deposit, saving deposit, time deposit. Simpanan masyarakat tersebut di dalam neraca perbankan dicatat sebagai kredit dan dinamakan dana pihak ke 3 (Dpk). Sebagai lembaga penyalur dana (Intermediary institution) artinya : Melalui perbankan dapat disalurkan dana baik dalam bentuk tunai kredit maupun dalam bentuk surat berharga. .

19 PERANAN PERBANKAN Sebagai lembaga pencipta uang (Money Creation Institution) artinya, melalui perbankan dapat diciptakan uang giral dan uang primer. Sebagai lembaga system pembayaran (Payment Sistim Intitution) Artinya melalui perbankan dapat dilakukan pembayaran atas setiap transaksi baik secara tunai maupun secara transfer.

20 PERANAN PERBANKAN Sebagai lembaga fasilitas perdagangan (Trade Fasilitator Institution) Artinya melalui perbankan kegiatan perdagangan baik perdagangan dalam negeri (domestik) maupun perdagangan luar negeri dapat dibiayai. Sebagai lembaga pemungutan pajak (Tax Collector Institution) Artinya melalui perbankan dapat dipungut pajak terhadap kekayaan masyarakat maupun kekayaan perusahaan. Hasil dari pemungutan pajak ini diserahkan kepada pemerintah sebagai penerimaan & dicatat dalam APBN.

21 PERANAN PERBANKAN Sebagai pelaksana kebijakan Pemerintah (Channel Institution) artinya perbankan dapat memegang peranan sebagai lembaga pelaksanak kebijaka-kebijakan pemerintah


Download ppt "SUKU BUNGA DAN SISTEM PERBANKAN"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google