Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehHerman Gunawan Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
Minggu 2, Kamis, 25 Agustus 2011 Opini Publik
2
Pengertian Opini, Publik
Opini /pendapat: Pandangan seseorang mengenai sesuatu (subjektif). Evaluasi, penilaian, dan bukan fakta. Karena bukan fakta maka berubah atau diubah, tergantung situasi sosial yang berlaku. Tindakan mengungkapkan apa yang dipercayai, dinilai, dan diharapkan seseorang dari objek-objek dan situasi tertentu. Tindakan itu bisa berupa pemberian suara, pernyataan verbal, dokumen tertulis, atau bahkan diam.
3
Publik, Masyarakat Publik:
Kelompok atau orang-orang yang berkomunikasi dengan suatu oragnisasi, baik secara internal maupun eksternal (Jefkin, 2006:80). Unit sosial aktif yang terdiri dari semua pihak yang terlibat yang mengenali problem bersama yang akan mereka cari solusinya secara bersama-sama”(Dewey, 1927:15). Sejumlah orang yang berminat dan merasa tertarik terhadap sesuatu masalah dan berhasrat mencari sesuatu jalan keluar dan mewujudkan tindakan yang konkret. Kelompok manusia yang berkumpul secara spontan.
4
Masyarakat (society) :
sekelompok orang yang membentuk sebuah sistem semi tertutup (atau semi terbuka), dimana sebagian besar interaksi adalah antara individu-individu yang berada dalam kelompok tersebut suatu jaringan hubungan-hubungan antarentitas. sebuah komunitas yang interdependen (saling tergantung satu sama lain). digunakan untuk mengacu sekelompok orang yang hidup bersama dalam satu komunitas yang teratur. Masyarakat lebih luas ruang lingkupnya daripada publik. Publik lebih spontan, masyarakat lebih teratur. Publik: masyarakat yang tertarik dengan suatu hal (tergantung dengan masalah/hal yang dihadapi).
5
4 Karakteristik/Unsur opini publik: Adanya:
Tipe publik All issue publics – bersikap aktif dalam berbagai isu. Apathetic publics-tidak memperhatikan atau tidak aktif terhadap semua isu Single issue publics- aktif pada satu atau sejumlah isu terbatas Hot issue publics- baru aktif setelah semua media mengekspos hampir semua orang dan isu menjadi topic sosial yang diperbincangkan secara luas. (Grunig & Repper; 1992 dalam buku “Strategic Management, public and issues” 4 Karakteristik/Unsur opini publik: Adanya: Masalah/isu yang kontroversial/dipertentangkan. Publik/kumpulan orang yang secara spontan terpikat/melibatkan diri pada masalah itu dan berusaha untuk memberikan pendapatnya. Kesempatan untuk berinteraksi/diskusi/tukarpikiran/debat mengenai masalah yang dipertentangkan oleh suatu publik. Interaksi dari individu-individu dalam publik yang menghasilkan suatu pendapat yang bersifat kolektif dan diekspresikan pendapat yang terintegrasi terhadap suatu masalah.
6
Hakekat Opini Publik Opini Publik:
Sekumpulan pandangan individu terhadap isu yang sama yang berhubungan dengan arah opini, pengukuran intensitas, stabilitas, dukungan informasional & dukungan sosial (Cutlip, 2007. Kumpulan pendapat orang mengenai hal ihwal yang mempengaruhi atau menarik minat komunitas (James Bryce). Pendapat dari sekumpulan orang yang menaruh perhatian terhadap sesuatu hal. Pendapat kelompok masyarakat atau sintesa dari pedapat dan diperoleh dari suatu diskusi sosial dari pihak-pihak yang memiliki kaitan kepentingan. Agregat dari sikap dan kepercayaan ini biasanya dianut oleh populasi orang dewasa.
7
Collective evaluations expressed by people on policies, institutions, and individuals.
A collective distribution of individual preferences or evaluation on a given, issue, policy or persons. the aggregate of individual attitudes or beliefs held by the adult population. the complex collection of opinions of many different people and the sum of all their views. the collective opinion of many people on some issue, problem, etc., especially as a guide to action, decision, or the like.
8
Public Opinion: … consists of those opinions held by the private persons which governments find it prudent to heed. … the ‘sum’ of all private opinions taken into account in making decision … not encompassing the whole of the society, but those who express / concern the issues. Sesuatu hal yang biasa mendapat perhatian dari individu-individu yang berada pada suatu kelompok dapat berupa: Isu atau pokok permasalahan: Orang-orang yang mempunyai kelebihan tertentu dari penampilannya; Lembaga-lembaga tertentu yang terkenal dan berhubungan dengan publik atau kumpulan orang.
9
Opini publik bisa diciptakan dan direncanakan.
Seringkali muatan berita sebuah media massa bermisi pembentukan opini publik. Apalagi dewasa ini media massa merupakan lembaga yang sangat berpengaruh. Orang menggantungkan diri pada pemberitaan media massa untuk mengetahui atau mengenali sesuatu, meskipun apa yang tersaji dalam berita media massa bukan merupakan kenyataan hakiki (pure reality) melainkan “realitas media”, “relaitas kedua” (second reality), atau “realitas semu” (pseudo reality) yang sering menjadi kebenaran semu. Realitas yang digambarkan media merupakan kenyataan yang tidak ditampilkan secara utuh dan dilukiskan berdasarkan kriteria tertentu.
10
Kekuatan opini publik luar biasa besar.
Opini yang ada di benak setiap orang menentukan sikap orang itu terhadap sesuatu. Opini publik yang tercipta di masyarakat bisa menjadi sanksi sosial atau tekanan psikologis. Opini publik pada hakikatnya merupakan pendapat yang ditimbulkan oleh 4 unsur : Adanya suatu masalah yang bersifat (dipertentangkan). Adanya publik atau kumpulan orang yang melibatkan diri pada masalah itu. Adanya interaksi yang berupa diskusi dan tukar pikiran mengenai masalah yang dipertentangkan. Adanya pendapat yang terintegrasi terhadap suatu masalah.
11
Opini Publik, HAM, Komunikasi
Opini publik merupakan bagian dari HAM hak mengeluarkan pendapat baik secara lisan maupun tulisan. HAM ialah hak manusia yang melekat pada diri manusia sejak lahir. HAM itu, meliputi hak-hak asasi pribadi, ekonomi, politik, sosial budaya, buku, dan sebagainya. Opini publik bagian dari kajian komunikasi> hasil suatu proses komunikasi yang merupakan tanggapan/opini terhadap suatu masalah yang sifatnya kontroversial.
12
Opini dan Sikap Opini: Sikap: Jenis-jenis opini :
Suatu sikap terhadap suatu topik khusus, ketika sikap berkembang menjadi kuat, akan muncul dalam bentuk opini. Sewaktu opini menjadi cukup kuat akan berubah menjadi pernyataan penting atau perilaku. Sikap: (1) predisposisi (kecenderungan) cara berpikir tertentu tentang topik tertentu. (2) suatu pola perilaku, tendensi atau kesiapan untuk menyesuaikan diri dalam situasi sosial atau secara sederhana sikap adalah respons terhadap stimuli sosial yang telah terkondisikan. Jenis-jenis opini : opini pribadi; opini kelompok; opini konsensus; opini koalisi; opini minoritas; opini mayoritas; opini menurut perhitungan angka; opini aklamasi; opini publik; opini umum; opini khalayak; opini musyawarah; opini kesepakatan.
13
Mengetahui Opini Publik:
Tradisional : surat pembaca di surat kabar, surat kepada pejabat public, kontak-kontak pribadi, suara akativis dan demonstran. Modern: identifikasi trend opini public secara sistematis melalui survey opini public atau polling dengan sampel yang representative (proporsional, b erdasarkan tipe-tipe).
14
Kuis: Menurut Anda, apa itu Opini Publik?
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.