Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehGlenna Indradjaja Telah diubah "6 tahun yang lalu
1
PENTINGNYA MANAJEMEN INFORMASI BAGI ORGANISASI
2
INFORMASI DAN ORGANISASI
Informasi merupakan salah satu jenis sumber daya utama bagi organisasi. Perhatian terhadap informasi akan terus meningkat, sebab : - Semakin meningkatnya aktivitas bisnis - Semakin tingginya kemampuan komputer - Berubahnya landasan ekonomi dunia - Pengaruh ekonomi internasional - Persaingan global - Meningkatnya kompleksitas teknologi - Menyempitnya ruang waktu - Masalah sosial
3
Dampak Perkembangan Komputer bagi Organisasi Perusahaan
Semakin banyaknya alternatif pemecahan masalah Meningkatkan persaingan Meningkatkan disiplin Meningkatkan komunikasi data atau informasi secara digital
4
Organisasi dan Manajemen
Organisasi menampung orang – orang dengan berbagai keahlian Orang – orang yang ada dalam organisasi dipimpin oleh Manajer Manajer bertanggung jawab dalam membawa orang – orang dalam organisasi tersebut mencapai suatu tujuan
5
Organisasi dan Manajemen (2)
Seorang manajer melakukan aktivitas manajemen dimana manajer merumuskan tindakan apa yang harus dilaksanakan untuk menghadapi permasalahan baik yang berasal dari internal atau eksternal perusahaan Peran dan keputusan yang di lakukan oleh manajer berbeda pada tingkat dan bagian (fungsi) organisasi yang berbeda.
6
Organisasi dan Manajemen (3)
Manajer tingkat atas ( manajemen tingkat strategis ) berperan dalam menentukan tujuan organisasi, strategi yang diperlukan untuk mencapai tujuan yang diharapkan, dan struktur organisasi yang diperlukan untuk menerapkan strategi Manajer tingkat atas juga menyusun kebijakan dan menentukan kebutuhan yang berkaitan dengan masalah keuangan, sumber daya manusia, informasi dan modal yang diperlukan untuk mencapai tujuan organsiasi.
7
Organisasi dan Manajemen (4)
Manajer tingkat menengah (pengendalian manajemen secara taktis)berperan dalam menentukan aktivitas pengendalian pengadaan dan penggunaan sumber daya untuk melaksanakan tujuan dan kebijaksanaan yang telah ditetapkan oleh manajemen puncak. Manajer tingkat menengah merencanakan aktivitas yang harus dilaksanakan unit – unit operasional Manajer tingkat menengah memerlukan laporan ringkas mengenai operasi perusahaan untuk membuat keputusan taktis dalam penerapan kebijaksanaan yang dibuat manajemen puncak.
8
Organisasi dan Manajemen (5)
Manajemen tingkat bawah (operasional) melakukan aktivitas yang menyangkut pemilihan cara yang paling efektif dan efisien dalam menjalankan tugas dari manajemen tingkat atas dan mengevaluasi hasilnya.
9
Manajemen dan Sistem Informasi Manajemen
Berdasarkan konsep manajemen, manajemen memiliki fungsi untuk merencanakan, menyusun, menempatkan, mengarahkan dan mengendalikan apakah rencana yang dibuat telah terealisir dengan baik. Untuk menjalankannya maka manajemen membutuhkan informasi yang berkualitas dan harus selaras dan saling berkaitan dengan informasi – informasi lainnya yang ada dalam organisasi.
10
Manajemen dan Sistem Informasi Manajemen (2)
Informasi yang digunakan oleh manajemen untuk membantu melaksanakan fungsinya disebut sebagai informasi manajemen, yang dihasilkan oleh sistem informasi manajemen. Jadi peran Sistem Informasi Manajemen bagi organisasi adalah mendukung operasi bisnis perusahaan, sistem pengambilan keputusan dan keunggulan bersaing secara strategis.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.