Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

profil guru yang ideal dengan pendekatan psikologis

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "profil guru yang ideal dengan pendekatan psikologis"— Transcript presentasi:

1 profil guru yang ideal dengan pendekatan psikologis
11/8/2018 profil guru yang ideal dengan pendekatan psikologis Yoga Permana Wijaya

2 11/8/2018 Guru Abad 21

3 11/8/2018 Guru Profesional? Guru sejatinya memiliki sejumlah kecerdasan untuk membantu menjadi tenaga profesional. Tingkat kecerdasan seseorang diukur dengan keintelektualan, emosional, sosial, moral dan spiritual. Seorang guru yang pada dirinya terdapat kecerdasan-kecerdasan tersebut, ia patut diberi apresiasi dengan sebutan guru ideal (profesional).

4 Karakteristik Guru Ideal
11/8/2018 Karakteristik Guru Ideal Mampu memahami dan melaksanakan tugas dan perannya dengan baik dan benar; Sebagai pengajar dan juga pembelajar. Mengikuti proses kemajuan zaman, inovatif, kreatif dan menggunakan alat peraga yang bervariasi; Memiliki spiritual yang tinggi; Mampu berperan sebagai pemimpin (manajerial) yang memimpin, mengendalikan diri, upaya mengarahkan, pengawasan, pengorganisasian, pengontrolan dan partisipasi atas program yang dilakukan Sedikitnya memiliki tiga kecakapan yaitu: kompetensi kognitif, yang meliputi pengetahuan kependidikan dan pengetahuan mata pelajaran yang akan diajarkan guru. kompetensi afektif yang meliputi perasaan dan emosi, yakni sikap dan perasaan diri yang berkaitan dengan profesi keguruan. kompetensi psikomotor, yang meliputi ketrampilan/kecakapan yang bersifat jasmaniah, yang pelaksanaannya berhubungan dengan tugasnya selaku pengajar.

5 11/8/2018 Peran Guru Bagi Siswa Membantu menciptakan iklim yang kondusif agar siswa bersikap positif dalam belajar. Memperjelas tujuan belajar dan memberikan kebebasan yang bertanggung jawab. Membantu untuk memanfaatkan dorongan dan cita-cita sebagai motivator. Menyediakan sumber belajar Menerima pertanyaan dan pendapat (Morris, 1982)

6 11/8/2018 4 Kompetensi Guru Kompetensi guru ialah sejumlah kemampuan yang harus dimiliki guru untuk mencapai tingkatan guru profesional. Kompetensi Guru tertuang dalam Peraturan Pemerintah No 19 tahun 2005 Kompetensi Kepribadian Kompetensi Profesional Kompetensi Pedagogik Kompetensi Sosial

7 Kompetensi Kepribadian
11/8/2018 Kompetensi Kepribadian Kemampuan personal yang mencerminkan kepribadian yang mantap, stabil, dewasa, arif, dan berwibawa, menjadi teladan bagi peserta didik, dan berakhlak mulia, dengan indikator : Memiliki kepribadian yang mantap dan stabil. Memiliki kepribadian yang dewasa. Memiliki kepribadian yang arif. Memiliki kepribadian yang berwibawa. Memiliki akhlak mulia dan dapat menjadi teladan

8 Kompetensi Profesional
11/8/2018 Kompetensi Profesional Merupakan kemampuan yang berkenaan dengan penguasaan materi pembelajaran bidang studi secara luas dan mendalam yang mencakup penguasaan substansi isi materi kurikulum mata pelajaran di sekolah dan substansi keilmuan yang menaungi materi kurikulum tersebut, serta menambah wawasan keilmuan sebagai guru. Indikatornya adalah : Menguasai substansi keilmuan yang terkait dengan bidang studi. Menguasai langkah-langkah penelitian dan kajian kritis untuk menambah wawasan dan memperdalam pengetahuan/materi bidang studi.

9 11/8/2018 Kompetensi Pedagogik Kemampuan yang berkenaan dengan pemahaman peserta didik dan pengelola pembelajaran yang mendidik dan dialogis, dengan indikator sebagai berikut : Memahami peserta didik. Merancang pembelajaran, termasuk memahami landasan pendidikan untuk kepentingan pembelajaran. Melaksanakan pembelajaran. Merancang dan melaksanakan evaluasi pembelajaran. Mengembangkan peserta didik untuk mengaktualisasikan berbagai potensi yang dimilikinya.

10 11/8/2018 Kompetensi Sosial Berkenaan dengan kemampuan pendidik sebagai bagian dari masyarakat untuk berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan peserta didik, sesama pendidik, tenaga kependidikan, orangtua/wali peserta didik, dan masyarakat sekitar, dengan indikator : Mampu berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan peserta didik. Mampu berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan sesama pendidik dan tenaga kependidikan. Mampu berkomunikasi dan bergaul secara efektif dengan orang tua/wali peserta didik dan masyarakat sekitar.

11 Fungsi dan Peranan Guru
11/8/2018 Fungsi dan Peranan Guru Guru sebagai Pendidik Guru sebagai Pendorong Kreatifitas Guru sebagai Pengajar Guru sebagai Pembangkit Pandangan Guru sebagai Pembimbing Guru sebagai Pelatih Guru sebagai Pekerja Rutin Guru sebagai Penasehat Guru sebagai Aktor Guru sebagai Pembaharu (Innovator) Guru sebagai Emansipator Guru sebagai Evaluator Guru sebagai model dan Teladan Guru sebagai Anggota Masyarakat Guru sebagai Pribadi Guru sebagai Fasilitator Guru sebagai Peneliti Guru sebagai Motivator

12 Mall Praktek Guru dalam Pendidikan
11/8/2018 Mall Praktek Guru dalam Pendidikan Teacher Talking Time: Pembelajaran hanya berjalan satu arah dari guru ke siswa. Padahal, pembelajaran adalah proses transfer ilmu dua arah antara guru sebagai pemberi informasi dan siswa sebagai penerima informasi. Guru mengajar dan siswa belajar adalah dua proses atau jalan yang berbeda. Task Analysis: apa yang diajarkannya tidak menarik perhatian dan minat siswa karena apa yang diajarkan merupakan hal yang tidak bermakna bagi mereka. Tracking: pengelompokan siswa dan pelabelan, misalnya berdasarkan kemampuan kognitifnya. Dengan mudahnya kadang seorang guru melabeli siswanya dengan cap pintar atau bodoh berdasarkan tingkat kognitifnya.

13 Arti Penting Psikologi Pendidikan Bagi Guru
11/8/2018 Arti Penting Psikologi Pendidikan Bagi Guru Penguasaan guru tentang psikologi pendidikan merupakan salah satu kompetensi yang harus dikuasai guru, yakni kompetensi pedagogik. Dengan memahami psikologi pendidikan, seorang guru melalui pertimbangan-pertimbangan psikologisnya diharapkan dapat : Merumuskan tujuan pembelajaran secara tepat. Memilih strategi atau metode pembelajaran yang sesuai. Memberikan bimbingan atau bahkan memberikan konseling. Memfasilitasi dan memotivasi belajar peserta didik. Menciptakan iklim belajar yang kondusif. Berinteraksi secara tepat dengan siswanya. Menilai hasil pembelajaran yang adil. (Sudrajat, 2008)

14 11/8/2018 Pertanyaan?


Download ppt "profil guru yang ideal dengan pendekatan psikologis"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google