Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

ENTREPRENEURSHIP (KEWIRAUSAHAAN)

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "ENTREPRENEURSHIP (KEWIRAUSAHAAN)"— Transcript presentasi:

1 ENTREPRENEURSHIP (KEWIRAUSAHAAN)
KELOMPOK 1 Disusun Oleh : Arfianto Bagas Taruna Moch Fajri Rifana Ramsy Nurjayadi Tedi

2

3 Latar Belakang Saat ini roti banyak menjadi pilihan manusia untuk makanan ringan, dimana dari segi rasa menawarkan cukup banyak rasa yang ditawarkan, dari segi gizi juga memenuhi kebutuhan gizi manusia, dari segi harga dapat mudah dijangkau semua kalangan masyarakat. Dari fenomena diatas maka sangat cocok dan potensial bila kita mendirikan sebuah usaha jualan roti karamel.

4 Tujuan Menciptakan suatu inovasi baru dalam industri panganan kecil, yaitu Bread Pop, dimana cemilan berondong jagung karamel (caramel popcorn) yang mudah ditemukan, kini diganti bahan dasarnya dengan potongan roti tawar, yang jarang ditemui di kalangan masyarakat.

5 Profil dan Produk Nama Usaha : Nama usaha ini adalah “Bread Pop”, dan usaha ini bergerak di bidang dagang pangan. Harga Jual : Harga yang kami terapkan dalam penjualan yaitu Rp.6.000,-/porsi. Porsi penjualan : 21 porsi

6 Bahan - bahan Bahan Roti Tawar (Salim) Gula Pasir (Gulaku Tebu)
Susu Cair (Diamond Milk) Mentega (Royal Palmia) Air Perlengkapan Pisau Gunting Piring Plastik Dua buah wajan Kompor Spatula kayu

7 Cara pembuatan Siapkan dua lembar roti tawar, lalu potong menjadi dua bagian. Setiap bagian kemudian dipotong menjadi empat bagian, dan potong lagi roti menjadi kotak-kotak kecil dengan menggunakan gunting. Potongan roti langsung dimasukkan di atas wajan.

8 Nyalakan kompor gas dengan api kecil
Nyalakan kompor gas dengan api kecil. Kemudian, sangrai roti (goreng tanpa minyak) selama 5 menit. Setelah roti terlihat matang, matikan api dan diamkan roti.

9 Nyalakan api kecil, dan masukkan 4 sendok makan gula ke dalam wajan lainnya.

10 Tunggu hingga gula berubah warna menjadi kecoklatan
Tunggu hingga gula berubah warna menjadi kecoklatan. Lalu masukkan 10 sendok makan air ke dalam gula yang telah kecoklatan. Aduk merata.

11 Masukkan 1 sendok makan mentega, lalu aduk merata hingga menyatu dan membentuk saus karamel.

12 Masukkan 6 sendok makan susu cair, lalu aduk merata kembali dengan api sedang selama 2 menit.

13 Masukkan potongan roti ke dalam saus caramel, aduk merata hingga saus habis melapisi roti.
Matikan api, lalu tuangkan roti karamel di atas piring. Pisahkan roti yang menempel dengan garpu. Roti karamel siap disajikan.

14 Konsep Pemasaran Product (Produk)
Produk usaha yang kita jual adalah “Bread Pop/Roti Karamel”. Price (Harga) Harga roti karamel yang kita jual adalah Rp.6.000/porsi. Place (Tempat) Tempat usaha untuk kita berjualan adalah di sekitar komplek perumahan dan area sekitar kampus Nusa Mandiri Cipulir. People (Orang) Dalam usaha ini kami bekerja bersama dengan kelompok yang beranggotakan 5 orang.

15 Penetapan Harga Modal Awal
Modal kelompok (5 orang) @Rp ,- = Rp ,- Pengeluaran Roti Tawar Salim 4 bungkus (isi 1 bungkus) @Rp ,- = Rp ,- Gulaku Pasir Tebu 1 kg @Rp ,- = Rp ,- Susu Kotak Diamond 1000 ml @Rp ,- = Rp Mentega Royal Palmia 200g @Rp ,- = Rp ,- Plastik Pembungkus 5 buah @Rp ;- = Rp ,- Total Pengeluaran = Rp ,-

16  Pendapatan Penjualan roti karamel Rp x 21 = Rp ,- Laba Bersih Total Pendapatan = Rp ,- Total Pengeluaran = Rp ,- Jumlah Pendapatan Bersih = Rp ,-

17 Gambaran Penjualan

18 Analisa SWOT Strength (Kekuatan)
Kekuatan dari usaha ini adalah bahan-bahan yang kita buat higienis dan terjamin kelezatannya. Weakness (Kelemahan) Kelemahan dari usaha kita ini adalah roti yang tidak tahan lama dan sangat mudah ditiru. Opportunity(Peluang/Kesempatan) Peluang atau kesempatan dari usaha kita ini adalah tempat berjualan yang strategis dan mudah dijangkau. Threats (Ancaman) Dalam dunia bisnis tentunya setiap usaha tidak akan dapat terlepas dari adanya persaingan atau ancaman usaha.

19 Permasalahan Dalam usaha ini hanya ada satu masalah, yaitu roti yang tidak dapat bertahan lama. Maka dari itu penjualan dalam usaha roti karamel harus habis pada hari itu juga atau besok, karena hanya dapat bertahan 2 sampai 3 hari saja

20 Kesimpulan Dari penjelasan makalah usaha roti karamel diatas dapat disimpulkan bahwa dalam berwirausaha harus selalu ada niat dan tekad agar usaha tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar. Dalam usaha itu pasti ada yang namanya kegagalan atau rugi, jangan jadikan itu membuat kita putus asa. Maka dari itu kita harus selalu berusaha dan optimis dengan usaha yang kita kerjakan.

21 Saran Ikut sertakan sifat-sifat yang mencerminkan seorang wirausaha, mulai dari tekun, berani, ulet, jujur, dan inovatif. Jalin kerjasama dengan orang lain agar bisa lebih menguntungkan, dan pekerjaan yang sedang ditekuni dalam usaha lebih ringan dan berjalan dengan lancar Usahakan untuk tidak kehilangan kepercayaan dari konsumen yang telah susah payah diraih, dengan mencari inovasi dan ide yang dapat menarik banyak konsumen dan pengunjung. Terapkan sifat jujur, Anda akan merasakan hasilnya apabila anda konsisten terhadap kejujuran yang Anda junjung mulai dari awal Anda membuka usaha.

22 Kritik, saran, dan pertanyaan? Silahkan ajukan.
Terima kasih Kritik, saran, dan pertanyaan? Silahkan ajukan.


Download ppt "ENTREPRENEURSHIP (KEWIRAUSAHAAN)"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google