Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

KASUS SWAMEDIKASI Nurul Hidayah. 1. MATA MERAH Ny.A datang ke apotek dengan keluhan : Beliau berkata bahwa kondisi matanya merah karena kelilipan dan.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "KASUS SWAMEDIKASI Nurul Hidayah. 1. MATA MERAH Ny.A datang ke apotek dengan keluhan : Beliau berkata bahwa kondisi matanya merah karena kelilipan dan."— Transcript presentasi:

1 KASUS SWAMEDIKASI Nurul Hidayah

2 1. MATA MERAH Ny.A datang ke apotek dengan keluhan : Beliau berkata bahwa kondisi matanya merah karena kelilipan dan terjadi setelah berkendara sepeda motor. Beliau mengucek matanya karena sangat gatal. Tn. K datang ke apotek dengan keluhan : Mata nya merah disertai rasa perih. Ia berkata bahwa bahwa kondisi matanya terjadi setelah beliau berkebun kemudian ada serangga masuk pada mata Tn. K tetapi serangga tersebut sudah dikeluarkan. SWAMEDIKASI: Mata merah dapat terjadi salah satunya karena masuknya benda asing kedalam mata(debu,serangga, dll). Kemudian diperparah dengan adanya gosokan dengan mengucek mata dan mengakibatkan iritasi. Dapat menggunakan obat tetes mata : Rohto, Rohto cool, insto, braito, dll. Penggunaan : 3-4x sehari 1-2 tetes Untuk melegakan mata serta meredakan perih akibat iritasi. Selain itu hindari mengucek mata agar tidak memperparah kondisi mata.

3 2. MATA BELEKAN Ny. A datang ke apotek dengan keluhan: Matanya merah meradang disertai nyeri, juga terdapat belek berlebih pada matanya sampai ke bulu mata. Beliau berkata anak nya juga tertular karena tidak diobati selama 24 jam. SWAMEDIKASI : Sakit mata jenis ini dapat terjadi akibat infeksi bakteri. Dapat menggunakan tetes mata/salep mata yg mengandung antibiotik misalnya chloramfenikol atau bisa juga antibiotik yg dikombinasikan kortikosteroid untuk peradangan tersebut. Tetes mata : Erlamycetin, erlamycetin plus, alletrol, cendo xytrol,dll. Selain itu hindari mengucek mata agar tidak memperparah kondisi mata. Penggunaan: 3x sehari 1-2 tetes Salep mata : cendo xytrol (KIE penggunaan salep mata) Penggunaan : 2-3x sehari

4 3. JERAWAT Ny.G datang ke apotek dengan keluhan : Anak perempuan nya yang berumur 17 th sedang mengalami banyak jerawat disekitar dahi nya, terutama saat ia sedang atau akan menstruasi. SWAMEDIKASI : Munculnya jerawat dikarenakan banyak faktor, salah satunya faktor hormon pada saat pubertas. Dapat menggunakan: Acnes sealing gel, wardah acne gel, acnol, acnol gel, mediklin, mediklin TR, vitacid. Penggunaan : pagi dan sore hari. Ada juga pada beberapa obat digunakan hanya pada malam hari sebelum tidur. Non-farmakologi: 1.Hindari tidur larut malam, tidur cukup 7-8 jam sehari 2.Hindari makanan pedas, perbanyak buah dan sayur serta air putih 3.Kurangi stres 4.Masker wajah setiap 2x seminggu 5.Tidak menyentuh jerawat dengan tangan 6.Wajib membersihkan kulit wajah setelah beraktivitas 7.Memakai sunscreen pada siang hari 8.Memakai obat jerawat secara rutin dan sabar. 9.Olahraga minimal 2x seminggu 10.Memakai masker penutup hidung dan mulut setiap bepergian 11.Memotivasi diri jangan minder karena jerawat. Kamu cantik cantik dari hatimu..

5 4. BEKAS JERAWAT Nn.K datang ke apotek dengan keluhan : Ia ingin menghilangkan bekas jerawat yang membuat ia tidak percaya diri. SWAMEDIKASI: Untuk pengobatan bekas jerawat dapat menggunakan : Acnes spotcare, melanox, vitaquin, refaquin. Penggunaan : acnes spotcare dapat digunakan 2-3x sehari Adapun obat yang mengandung hydroquinone hendaknya digunakan hanya pada malam hari sebelum tidur. Dan pada saat pagi hari menggunakan sunscreen saat beraktivitas diluar ruangan.

6 5. SAKIT TENGGOROKAN Sdr. K datang ke apotek dengan keluhan : Nyeri pada saat menelan, ia berkata seminggu ini minum es pada siang hari setiap pulang kuliah. SWAMEDIKASI: Obat yang dapat digunakan : FG throces, degirol. Penggunaan : Dosis untuk satu hari adalah 1 tablet setiap 3 hingga 4 jam sekali. Batas maximum penggunaan dosis degirol adalah 8 tablet sehari.

7 6. SAKIT GIGI ANAK Tn.M datang ke apotek dengan keluhan : Anaknya yang berumur 5 th giginya sakit setelah memakan beng-beng dan slai olai. Gigi yang sakit yaitu pada gigi berlubangnya. DEWASA Ny.p datang ke apotek dengan keluhan: Gigi nya nyeri disertai bengkak. Giginya memang sudah lama berlubang namun tidak dibawa ke dokter. SWAMEDIKASI: Beng-beng dan slai olai merupakan makanan manis yg dapat menimbulkan sakit gigi apabila terdapat gigi berlubang. Oleh sebab itu setelah makan harus selalu sikat gigi agar tidak timbul gigi berlubang pada anak. Obat yang dapat digunakan : sanmol syr, proris syr, pamol syr, tempra syr. Penggunaan : diminum 3-4x sehari sesuai dosis yg tertera pada umur anak. Digunakan setelah makan agar tidak mengiritasi lambung. SWAMEDIKASI: Dapat menggunakan obat NSAID karena dapat digunakan sebagai analgetik sekaligus anti-inflamasi. Obat yang dapat digunakan : cataflam, voltaren, grateos, kaflam,dll. Penggunaan : diminum 2-3x sehari 1 tab setelah makan. Dimaksudkan agar tidak mengiritasi lambung akibat efek samping NSAID.

8 7. SARIAWAN ANAK Tn.J datang ke apotek dengan keluhan : Anak nya yang berumur 3 th sariawan pada lidah dan gusinya. Anaknya jadi rewel dan tidak mau makan. DEWASA Tn. H datang ke apotek dengan keluhan : Sariawan pada gusinya. Beliau berkata bahwa sariawan pada gusinya akibat gosokan dari sikat gigi yang terlalu keras. SWAMEDIKASI: Obat yang dapat digunakan : Kandistatin, mycostatin, nymiko. Penggunaan :diminum 4x sehari 1-6ml. Suspensi ditahan didalam mulut selama mungkin sebelum ditelan. Mungkin dapat ditawarkan pada anak selain nasi misalnya biskuit, sereal, gandum atau roti, kue, bubur,dll. SWAMEDIKASI: Sariawan dapat disebabkan akibat cedera pada lapisan dalam mulut. Oleh karena itu harus lebih berhati-hati pada saat menyikat gigi. Obat yang dapat digunakan : Obat kumur: Betadine obat kumur, enkasari Obat oral : Kuldon tab, larutan cap kaki tiga atau badak, nystatin tab. Apabila dengan sangat terpaksa tidak dapat diobati dengan pengobatan diatas, dapat menggunakan kortikosteroid (salep in oral base) atau obat oral. Salep: kenacort, kenalog. Obat oral: Triamcinolone.

9 8. DIARE ANAK Ny. B datang ke apotek dengan keluhan : Anaknya yang berumur 3 th sedang mengalami diare dan sudah BAB 3x dalam sehari. DEWASA Ny. R datang ke apotek dengan keluhan : Beliau sedang mengalami diare setelah mengonsumsi lontong kupang 2 porsi sekaligus. Beliau berkata sudah BAB sebanyak 5x dan malam hari beliau tidak bisa tidur. SWAMEDIKASI: Diare pada anak kemungkinan penyebab nya adalah alergi makanan. Obat yang dapat digunakan : 1. Oralit Penggunaan : Diminum sesuai yang tertera pada kemasan oralit. 2. Zinc Menurut buku yang saya baca zinc adalah pengobatan utama pada diare anak. ex: Zinckid syr 3. Suplemen probiotik Dapat menghambat pertumbuhan bakteri patogen pada pencernaan. Ex; lacto b, L-bio Penggunaan : diminum 3x sehari 1 sachet. Dapat dicampur air atau makanan. Sementara jangan meminumkan susu pada anak karena akan memperburuk diare. SWAMEDIKASI: Salah satu penyebab diare adalah akibat keracunan makanan. Terjadinya diare bisa saja tubuh mengeluarkan racun akibat terlalu banyak mengkonsumsi lontong kupang yang bisa saja mengandung logam berat, apalagi daerah surabaya. Obat yang dapat digunakan : 1.Oralit Penggunaan : Diminum sesuai yang tertera pada kemasan oralit. 2. molagit, diapet NR, newdiatabs. Penggunaan : 2 tab setiap kali BAB, maximal 12 tablet dalam satu hari. Apabila sudak tidak bisa dengan pengobatan diatas dapat diberikan obat yang mengandung loperamide. Ex: Lopamid, inamid, imodium,dll. Penggunaan ; 2 tab saat pertama minum, kemudian 1 tab setelah BAB. Diminum setelah makan.

10 *1 gelas : 200 ml atau setara dengan 1 gelas belimbing.

11 9. BATUK PILEK ANAK Ny. K datang ke apotek dengan keluhan : Anaknya yang berumur 4 th sedang batuk pilek tetapi tidak demam atau pusing. Batuknya merupakan batuk kering tanpa dahak. Recomendasi obat batuk pilek syr untuk anak : hufagrip syr BP, Anakonidin syr DEWASA Tn.C datang ke apotek dengan keluhan : Batuk pilek demam disertai pusing. Batuk nya merupakan batuk berdahak. Recomendasi obat : paratusin tab, flutamol tab, alpara tab, flucadex, dll.

12 10. NYERI HAID Nn. G datang ke apotek dengan keluhan : Nyeri dibagian bawah perut. Ia berkata sedang mengalami menstruasi pada hari kedua. SWAMEDIKASI 1.Memijat dan mengompres hangat area perut yang sakit. 2.Mandi air hangat. 3.Dapat juga dikompres dengan ifree pads 4.Konsumsi obat dapat menggunakan : Feminax tab 5.Konsumsi jamu, ex: kiranti sehat datang bulan

13 11. DEMAM ANAKDEWASA Ny. S datang ke apotek dengan keluhan : Demam karena malam hari kehujanan. SWAMEDIKASI : Recomendasi obat antipiretik misal : Sanmol tab, pamol tab, dumin tab. Minum air putih yang banyak dapat menunjang suhu badan cepat turun. Ny. S datang ke apotek dengan keluhan : Anaknya demam karena terlalu banyak main. SWAMEDIKASI : Recomendasi obat antipiretik misal : Sanmol syr, pamol syr, dumin syr. Minum air putih yang banyak dapat menunjang suhu badan cepat turun.

14 12. LUKA BAKAR Ny. F datang ke apotek dengan keluhan : Kaki nya agak melepuh dan merah setelah terkena knalpot sepeda motornya yg panas. SWAMEDIKASI: Obat yang dapat digunakan : bioplacenton atau centabio. Penggunaan : Dioles 3X sehari pada saat kulit bersih. Menurut dosen saya, apabila terdapat gelembung pada kulit yang melepuh tersebut harus di keluarkan dulu air nya kemudian dibersihkan dengan rivanol atau cairan infus, lalu dioles.


Download ppt "KASUS SWAMEDIKASI Nurul Hidayah. 1. MATA MERAH Ny.A datang ke apotek dengan keluhan : Beliau berkata bahwa kondisi matanya merah karena kelilipan dan."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google