Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Perkembangan Mahasiswa

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Perkembangan Mahasiswa"— Transcript presentasi:

1 Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Perkembangan Mahasiswa

2 TOPIK PEMBAHASAN Apakah IT ? Bagaimana Perkembangan IT ? Mahasiswa
Seberapa Penting TI Terhadap Perkembangan Mahasiswa ? Kesimpulan Referensi

3 Apakah IT [Information Technology] ?
Martin (2002) : IT tidak hanya terbatas pada teknologi komputer perangkat keras dan perangkat lunak) yang digunakan untuk memproses dan menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi Lucas (2000) : IT adalah segala bentuk teknologi yang diterapkan untuk memproses dan mengirimkan infromasi dalam bentuk elektronis IT adalah bidang pengelolaan teknologi dan mencakup berbagai bidang yang termasuk tetapi tidak terbatas pada hal-hal seperti proses, perangkat lunak komputer, sistem informasi, perangkat keras komputer, bahasa program, dan data konstruksi. Singkatnya, apa yang membuat data, informasi atau pengetahuan yang dirasakan dalam format visual apapun, melalui setiap mekanisme distribusi multimedia, dianggap bagian dari TI. TI menyediakan bisnis dengan empat set layanan inti untuk membantu menjalankan strategi bisnis: proses bisnis otomatisasi, memberikan informasi, menghubungkan dengan pelanggan, dan alat-alat produktivitas.

4 [Cont] Apakah IT [Information Technology] ?

5 Bagaimana Perkembangan IT ?
Pada awal sejarah, manusia bertukar informasi melalui bahasa. Maka bahasa adalah teknologi, bahasa memungkinkan seseorang memahami informasi yang disampaikan oleh orang lain tetapi itu tidak bertahan secara lama karena Setelah ucapan itu selesai, maka informasi yang berada di tangan si penerima itu akan dilupakan dan tidak bisa disimpan lama. Selain itu jangkauan suara juga terbatas.Setelah itu teknologi penyampaian informasi berkembang melalui gambar. Dengan gambar jangkauan informasi bisa lebih jauh. Gambar ini bisa dibawa-bawa dan disampaikan kepada orang lain. Selain itu informasi yang ada akan bertahan lebih lama. Beberapa gambar peninggalan zaman purba masih ada sampai sekarang sehingga manusia sekarang dapat (mencoba) memahami informasi yang ingin disampaikan pembuatnya.

6 [Cont] Bagaimana Perkembangan IT ?
Ditemukannya alfabet dan angka arabik memudahkan cara penyampaian informasi yang lebih efisien dari cara yang sebelumnya. Suatu gambar yang mewakili suatu peristiwa dibuat dengan kombinasi alfabet, atau dengan penulisan angka, seperti MCMXLIII diganti dengan Teknologi dengan alfabet ini memudahkan dalam penulisan informasi itu. Kemudian, teknologi percetakan memungkinkan pengiriman informasi lebih cepat lagi. Teknologi elektronik seperti radio, televisi, komputer mengakibatkan informasi menjadi lebih cepat tersebar di area yang lebih luas dan lebih lama tersimpan.

7 Mahasiswa Mahasiswa adalah panggilan untuk orang yang sedang menjalani pendidikan tinggi di sebuah universitas ataupun perguruan tinggi. Level tertinggi di dalam status pencari ilmu pada institusi pendidikan akademis. Di dalam perjalanannya seorang Mahasiswa sampai menjadi seorang Sarjana, banyak terjadi perubahan-perubahan dalam berkarakter, bersikap maupun dalam perubahan pola pikir yang lebih baik lagi dari sebelumnya. Perubahan – perubahan positif tersebutlah yang akan menjadi modal untuk Mahasiswa tersebut agar dapat berusaha menjadi lebih sukses. Baik di dalam perjalanan hidup maupun karir. “Dalam catatan sejarah Indonesia. Mahasiswa berhasil memaksa Presiden Soeharto mundur dari jabatannya pada Bulan Mei 1998”

8 [Cont] Mahasiswa Sikap dan Perilaku
Berikut adalah hal yang dituntut pada Mahasiswa dalam berbagai hal Sikap dan Perilaku Kreatif dan Kritis Sikap dan perilaku kreatif dan kritis dapat dilihat dari beberapa aspek, yaitu: proses, pribadi, lingkungan, dan produk. Dilihat dari proses, mahasiswa diharapkan mampu melaksanakan tugas-tugas yang sifatnya divergen, yang ditandai dengan adanya ketertarikan untuk berdiskusi, mampu menyelesaikan masalah, mampu menyelesaikan tugas, mampu bekerjasama, dan mampu menyelesaikan persoalan yang bersifat menantang. Selain itu, mahasiswa juga harus mampu mengidentifikasi dan memecahkan masalah serta ada kebaruan dalam solusi yang ditawarkan. Dilihat dari sudut pribadi, mahasiswa diharapkan memiliki komitmen yang tinggi terhadap tugas yang menjadi tanggung jawabnya yang ditandai dengan disiplin dan daya juang yang tinggi. Dilihat dari aspek produk, mahasiswa diharapkan dapat menghasilkan karya/produk (baik konsep maupun benda) yang inovatif dan ditandai kebaruan (novelty), kemenarikan, dan kemanfaatan.

9 [Cont] Mahasiswa Kooperatif
Sikap kooperatif terkait dengan kemampuan untuk berpartisipasi aktif dalam berbagai kegiatan kelompok yang ditandai dengan keinginan untuk berkontribusi dalam kelompok, tidak mendominasi kelompok, dan memberi kesempatan orang lain untuk berpartisipasi. Sikap kooperatif juga terkait dengan kemampuan berkomunikasi yang ditandai sikap asertif (mampu menyampaikan pikiran, perasaan, dan keinginan tanpa merugikan pihak lain); mampu berkomunikasi secara lisan, tertulis, verbal, nonverbal secara jelas, sistematis tidak ambigu; menjadi pendengar yang baik; merespon dengan tepat (sesuai dengan substansi dan caranya); dan dapat memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dengan baik. Selain itu, sikap kooperatif juga terkait dengan kemampuan membangun sikap saling percaya (trust). Sikap ini ditandai dengan adanya komitmen dan disiplin yang bersifat terbuka dalam menerima pendapat orang lain (openness), berbagi informasi (sharing), memberi dukungan (support) dengan cara elegant dan gentle, menerima orang lain (acceptance) dengan tulus, terampil mengelola konflik, mampu mengubah situasi konflik menjadi situasi problem solving, serta jeli dalam mengkritisi ide/gagasan dari orang lain dan bukan mencela orangnya (personal).

10 [Cont] Mahasiswa Etis Sikap etis dalam etika pergaulan baik akademik maupun dalam kehidupan sehari-hari ditandai dengan sikap jujur, berpikir positif, bertatakrama, dan taat hukum. Sikap jujur ditandai dengan tidak melakukan plagiat, berani mengakui kesalahan dan menerima diri apa adanya, tidak ragu-ragu mengapresiasi orang lain, tidak melakukan pemalsuan (termasuk tanda tangan presensi kuliah, pembimbingan, dan urusan administrasi lainnya), membangun dan mengembangkan sikap saling percaya di antara civitas akademika, serta mampu menyampaikan pendapat sesuai dengan fakta (data). Berpikir positif ditandai dengan adanya sikap adil dan objektif (tidak apriori terhadap orang atau kelompok lain), toleransi/apresiasi (menerima dan menghargai keragaman atau perbedaan, termasuk perbedaan pendapat), dan dapat bekerjasama dengan semua orang (tanpa melihat perbedaan latar belakang suku, agama, ras, atau golongan). Sikap bertatakrama ditandai dengan bertutur kata santun yang tetap berpikir kritis (santun dalam berargumen, misalnya ditunjukkan dengan penggunaan istilah, salam, maaf, permisi, terima kasih);

11 [Cont] Mahasiswa Berpakaian dan bersepatu rapi di lingkungan kampus
Dalam melaksanakan perkuliahan hendaknya berpakaian dan bersepatu rapi, serta sebaiknya dosen melarang mahasiswa yang masuk dengan menggunakan sandal dan para asistan lab juga menegur mahasiswanya yang pada saat praktikum menggunakan sandal. Memberi contoh yang baik dalam berperilaku kepada adik tingkat, teman setingkat dan kakak tingkat Hendaknya memberikan contoh yang baik kepada adik tingkat, teman setingkat, dan kakak tingkat agar tercipta perkulahan yang tertib.

12 [Cont] Mahasiswa Saling menghormati dan menghargai terhadap
sesama Mahasiswa Sesama mahasiswa hendaknya saling menghormati agar tidak terjadi perselisihan paham antara mahasiswa sehingga tercipta kondisi yang aman, tertib, dan damai. Berperilaku dan bertutur kata yang sopan, baik di dalam kelas dan di luar kelas Seorang mahasiswa sebaiknya dapat menjaga perkataanya sehingga tidak menimbulkan perselisihan paham yang akibatnya dapat mencemarkan nama baik STMIK Budi Darma Medan

13 Seberapa Penting TI Terhadap Perkembangan Mahasiswa ?
Jawaban atas pertanyaan di atas adalah SANGAT PENTING. Mengingat pada zaman sekarang Mahasiswa memang harus di tuntut untuk bisa menguasai teknologi informasi guna mendapatkan informasi yang terbaru tentang banyak hal, termasuk informasi tentang bahan perkuliahan. Berikut peran penting TI pada perkembangan Mahasiswa di lihat dari berbagai aspek. Yaitu :

14 [Cont] Seberapa Penting TI Terhadap Perkembangan Mahasiswa ?
ASPEK KEPRIBADIAN Positif - Menjadi pribadi yang bermanfaat - Bermotivasi tinggi untuk menguasai TI - Menciptakan efek persaingan positif di antara sesama Mahasiswa - Menjadikan TI sebagai penghubung bersilaturahmi dengan banyak orang Negatif - Menjadikan TI sebagai perbandingan status sosial - Menjadikan TI sebagai hal utama dalam menyelesaikan masalah studi - Etika semakin berkurang - Kurang berkomunikasi di antara sesama - Menjadi pribadi yang jauh dari Agama

15 [Cont] Seberapa Penting TI Terhadap Perkembangan Mahasiswa ?
ASPEK KEILMUAN Positif - Dapat membedakan berbagai banyak sumber informasi sebagai bahan referensi - TI dijadikan sebagai landasan motivasi untuk lebih kreatif dan produktif - Sebagai acuan untuk lebih maju di dalam berbagai ilmu - dll Negatif - Mahasiswa lebih malas dalam kelas - Lebih suka memakai hasil pemikiran orang lain - Menjadi pembeda dalam status sosial -dll

16 KESIMPULAN Sangat dibutuhkannya TI pada perkembangan studi Mahasiswa
IT menjadikan Kita menjadi manusia yang peduli akan perkembangan kemampuan Mahasiswa. IT dapat di jadikan sebagai salah satu alternatif untuk mencari tahu tentang informasi-informasi di dalam penyelesaian tugas akhir Dengan semakin pesatnya perkembangan IT, Mahasiswa dituntut harus tetap menjaga etika di dalam pencarian atau penyebaran informasi. Mahasiswa di tuntut harus lebih bijaksana dalam menyaring atau menyebarluaskan informasi pada kalangan lain.

17 REFERENSI wikipedia Indonesia
perilaku-mahasiswa/ asanisembiring.wordpress.com

18 SEKIAN DAN TERIMA KASIH
MOHON MAAF ATAS SEGALA KEKURANGAN DALAM SEMINAR INI


Download ppt "Pemanfaatan Teknologi Informasi Terhadap Perkembangan Mahasiswa"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google