Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehTommy Irfansyah Telah diubah "9 tahun yang lalu
1
DEWI NURUL MUSJTARI, S.H., M.HUM.
2
Pada bulan Mei Tahun 1962 timbul gagasan dari Menteri Kehakiman pada waktu itu, yaitu Sahardjo, SH., untuk menganggap BW (Burgelijk Wetboek) tidak sebagai suatu Undang-undang, melainkan sebagai dokumen yang hanya menggambarkan kelompok hukum yang tidak tertulis, pada sidang Badan Perancang dari Lembaga Pembinaan Hukum Nasional. Kemudian gagasan tersebut pada bulan Okober 1962 ditawarkan dalam sebuah Kongres Ilmu Pengetahuan Indonesia, dan disitu mendapat persetujuan bulat dari para peserta (Riduan Syahrani, 1992: 26).
3
Selanjutnya Mahkamah Agung mengeluarkan Surat Edaran Nomor 3 tahun 1963 yang ditujukan kepada semua Pengadilan Tinggi dan Pengadilan Negeri di seluruh Indonesia, yang isinya adalah bahwa Mahkamah Agung menganggap tidak berlaku lagi beberapa pasal yang terdapat dalam KUH Perdata.
4
1. Pasal 108 dan Pasal 110 BW tentang wewenang seorang istri untuk melakukan perbuatan hukum dan untuk menghadap di muka pengadilan tanpa izin dan bantuan suami. 2. Pasal 284 ayat (3) BW mengenai pengakuan anak yang lahir di luar perkawinan oleh seorang perempuan Indonesia asli. Dengan demikian, pengakuan anak itu tidak lagi berakibat terputusnya hubungan hukum antara ibu dan anak, sehingga juga tentang hal ini tidak ada lagi perbedaan diantara semua warga negara Indonesia. 3. Pasal 1682 BW yang mengharuskan dilakukannya suatu penghibahan dengan akte notaris.
5
4. Pasal 1579 BW yang menentukan bahwa dalam hal sewa menyewa barang si pemilik barang tidak dapat menghentikan persewaan dengan mengatakan, bahwa ia akan memakai sendiri barangnya, kecuali apabila pada waktu membentuk persetujuan sewa menyewa ini dijanjikan diperbolehkan. 5. Pasal 1238 BW yang menyimpulkan bahwa pelaksanaan perjanjian hanya dapat diminta di muka hakim, apabila gugatan ini didahului dengan penagihan tertulis. Mahkamah Agung sudah pernah memutuskan diantara dua orang tonghoa, bahwa pengiriman turunan surat gugatan kepada tergugat dapat dianggap sebagai penagihan, oleh karena si tergugat masih dapat menghindarkan terkabulnya gugatan dengan membayar hutangnya sebelum hari sidang pengadilan.
6
6. Pasal 1460 BW tentang resiko seorang pembeli barang, pasal mana menentukan, bahwa suatu barang tertentu yang sudah dijanjikan dijual, sejak saat itu adalah tanggung jawab pembeli, meskipun penyerahan barang itu belum dilakukan. Dengan tidak berlakunya pasal ini, maka harus ditinjau dari tiap-tiap keadaan, apakah tidak sepantasnya pertanggungjawaban atau resiko atas musnahnya barang yang sudah dijanjikan dijual tetapi belum diserahkan, harus dibagi antara kedua belah pihak. 7. Pasal 1603 X ayat (1) dan ayat (2) BW, yang mengadakan diskriminasi antara orang Eropa di satu pihak dan bukan Eropa di lain pihak mengenai perjanjian perburuhan.
7
Dengan demikian pada masa sekarang, KUH Perdata bukan lagi sebagai Kitab Undang-undang Hukum Perdata yang utuh dan bulat seperti semula, namun beberapa pasal sudah tidak berlaku lagi, baik karena disingkirkan dengan putusan-putusan hakim yang merupakan yurisprudensi karena dipandang sudah tidak sesuai dengan perkembangan masyarakat, maupun karena diberlakukannya peraturan perundang-undangan yang baru. Misalnya Undang-undang No. 5 Tahun 1960 tentang ketentuan Pokok Agraria, Undang-undang No. 1 Tahun 1974 tentang Perkawinan, Undang-undang No. 4 Tahun 1996 tentang Hak Tanggungan dan lain sebagainya.
8
Hingga sekarang masih berlaku (Sudikno Mertokusumo, 1984: 10). Berlakunya KUH Perdata bagi warganegara Indonesia asli berdasarkan pilihan hukum (rechtskeuze), sepanjang dibutuhkan oleh orang-orang Indonesia asli.
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.