Upload presentasi
Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu
Diterbitkan olehSusy Ardianti Telah diubah "9 tahun yang lalu
1
Wawasan Nusantara Wawasan berasal dari kata wawas=melihat/memandang dengan penambahan “an” menjadi cara pengelihatan atau cara tinjau atau cara pandang Wawasan Nasional Cara pandang suatu bangsa yang telah menegara tentang diri dan lingkungannya dalam eksistensinya yang serba terhubung (interaksi dan interrelasi) dan dalam pembangunannya di lingkungan nasional. Fungsi wawasan nasional Menjamin kelangsungan hidup, keutuhan wilayah serta jati diri bangsa
2
Teori Kekuasaan Machiavelli
Segala cara dihalalkan dalam merebut dan mempertahankan kekuasaan Untuk menjaga kekuasaan rezim politik adu domba adalah sah Yang kuat pasti dapat bertahan dan menang Napoleon Bonaparte Perang di masa depan merupakan perang total yang mengerahkan segala daya upaya dan kekuatan nasional
3
Jenderal Clausewitz Perang adalah kelanjutan politik dengan cara lain. Perang adalah sah untuk mencapai tujuan nasional suatu bangsa. Feurbacht dan Hegel Ukuran Keberhasilan ekonomi suatu negara adalah seberapa besar surplus ekomominya, terutama diukur dengan emas
4
Teori Geopolitik Geopolitik berasal dari kata “geo” atau Bumi dan Politik yang berarti kekuatan Federich Ratzel Pertumbuhan negara dapat dianalogikan dengan pertumbuhan organisme yang memerlukan ruang lingkup, lahir, tumbuh, berkembang, menyusut dan mati Negara identik dengan ruang yang ditempati kelompok politik, makin luas potensi ruang, semakin besar kemungkinan kelompok politik tumbuh Suatu bangsa dalam mempertahankan hidupnya tidak terlepas dari hukum alam, hanya bangsa yang unggul saja yang dapat bertahan hidup terus dan langgeng Makin tinggi kebudayaan suatu bangsa semakin tinggi kebutuhan akan sumber daya alam. Jika ruang yang ada tidak mendukung maka dapat mencari pemenuhan kebutuhan di luar wilayahnya (ekspansi)
5
Wawasan Nasional Indonesia
Paham Kekuasaan Bangsa Indonesia Bangsa Indonesia cinta damai, akan tetapi lebih cinta kemerdekaan Paham Geopolitik Bangsa Indonesia Indonesia menganut paham negara kepulauan, dimana laut sebagai penghubung. awal Territoriale Zee En Martieme Kringen Ordonatie tahun 1939, lebar laut wilayah 3 mil diukur dari garis air rendah. Deklarasi Djuanda 13 Desember 1957,UNCLOS 1982, laut wilayah 12 mil dikur dari garis yang menghubungkan titik-titik ujung yang terluar pada pulau-pilau RI
6
Wawasan Nusantara Wawasan Nusantara sebagai wawasan nasional Indonesia
cara pandang dan sikap bangsa indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba beragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan wilayah dan tetap menghargai serta menghormati kebhinekaan dalam setiap aspek kehidupan nasional untuk mencapai tujuan nasional
7
Unsur Konsepsi Wawasan Nusantara
Wadah Seluruh wilayah Indonesia yang memiliki kekayaan alam dan penduduk dengan aneka ragam budaya Isi Aspirasi bangsa yang berkembang di masyarakat dan cita-cita dan tujuan nasional Tata Laku Tercermin dalam perbuatan berdasarkan kekeluargaan dan kebersamaan dan memiliki jiwa nasionalisme dalam semua aspek kehidupan.
8
Arah Pandang Ke Dalam Menjamin Perwujudan persatuan dan kesatuan segenap aspek kehidupan nasional, baik aspek alamiah maupun sosial Ke Luar Terjaminnya kepentingan nasional dalam dunia yang serba berubah maupun kehidupan dalam negeri serta dalam melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial, serta kerja sama dan sikap saling menghormati
Presentasi serupa
© 2024 SlidePlayer.info Inc.
All rights reserved.