Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

NURUL MUSTAFIT, 4201404012 Implementasi Problem Solving Laboratory sebagai Model Kegiatan Laboratorium Berbasis Inquiry untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "NURUL MUSTAFIT, 4201404012 Implementasi Problem Solving Laboratory sebagai Model Kegiatan Laboratorium Berbasis Inquiry untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep."— Transcript presentasi:

1 NURUL MUSTAFIT, 4201404012 Implementasi Problem Solving Laboratory sebagai Model Kegiatan Laboratorium Berbasis Inquiry untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Kesetimbangan Benda pada Mahasiswa Pendidikan Fisika Semester II Tahun Ajaran 2007/2008

2 Identitas Mahasiswa - NAMA : NURUL MUSTAFIT - NIM : 4201404012 - PRODI : Pendidikan Fisika - JURUSAN : Fisika - FAKULTAS : Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam - EMAIL : af1t04 pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Drs. M. Aryono Adhi, M.Si - PEMBIMBING 2 : Dr. Sulhadi, M.Si. - TGL UJIAN : 2009-03-05

3 Judul Implementasi Problem Solving Laboratory sebagai Model Kegiatan Laboratorium Berbasis Inquiry untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep Kesetimbangan Benda pada Mahasiswa Pendidikan Fisika Semester II Tahun Ajaran 2007/2008

4 Abstrak Kegiatan laboratorium merupakan salah satu cara untuk memotivasi mahasiswa dalam belajar fisika. Kegiatan laboratorium di Jurusan Fisika FMIPA UNNES dilaksanakan secara verifikasi laboratorium. Verifikasi laboratorium merupakan kegiatan laboratorium berdasarkan panduan atau cara kerja yang ada pada buku panduan praktikum. Inovasi kegiatan laboratorium berdasarkan problem solving laboratory (PSL) dapat meningkatkan penguatan konsep fisika dasar dan keterampilan problem solving mahasiswa. Inovasi penelitian ini dilakukan dengan mengimplementasikan PSL sebagai model kegiatan laboratorium berbasis inquiry. Penelitian pengembangan dilakukan untuk meningkatkan pemahaman konsep kesetimbangan benda dan mendapatkan petunjuk kegiatan laboratorium fisika berbasis Inquiry dengan metode PSL. Penelitian dilaksanakan di Laboratorium Fisika UNNES dengan subjek penelitian adalah mahasiswa program studi Pendidikan Fisika Jurusan Fisika FMIPA UNNES Rombel I tahun ajaran 2007/2008. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 39 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pemahaman konsep kesetimbangan benda yang signifikan dari kondisi awal dengan skor rata-rata 6,97 menjadi skor rata-rata 8,05. dan skor akhir dari penelitian ini rata-rata 92,64. Hal ini dibuktikan pada uji peningkatan pemahaman konsep dengan diperoleh t hitung = 4,32 dan t tabel = 1,70. t hitung > t tabel sehingga H0 ditolak (Ha diterima). Pada aspek psikomotorik prosentase yang paling tinggi adalah pada indikator kreatifitas merangkai alat-alat praktikum sebesar 79%. Pada aspek afektif prosentase terbesar pada indikator kehadiran tepat waktu yaitu 95%. Penelitian telah menghasilkan beberapa petunjuk kegiatan laboratorium yang dibuat sendiri oleh mahasiswa praktikan yang telah sesuai dengan metode PSL yang berbasis inquiry.

5 Kata Kunci Problem Solving Laboratory, Inquiry, Kesetimbangan benda

6 Referensi Bueche, Frederick. 1989. Theory and Problem of College Physics (8th Ed.). Schaum Series. USA: McGraw-Hill, Inc. Foster, Bob. 2002. 1001 Soal dan Pembahasan Fisika: Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru. Jakarta: Erlangga. Hikam, Muhammad, et al. 2005. Eksperimen Fisika Dasar: Untuk Perguruan Tinggi. Jakarta: Kencana. Young, Hugh D. & Roger A. Freedman. 2002. Fisika Universitas Edisi kesepuluh Jilid I. Jakarta: Erlangga

7 Terima Kasih http://unnes.ac.id


Download ppt "NURUL MUSTAFIT, 4201404012 Implementasi Problem Solving Laboratory sebagai Model Kegiatan Laboratorium Berbasis Inquiry untuk Meningkatkan Pemahaman Konsep."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google