TEL1209 Lifelong Learning Unit Introduction (2010) Kunaifi

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
Petunjuk Teknis Pencegahan
Advertisements

Persiapan Ujian Akhir Semester Genap
TATA TERTIB MAGANG KERJA
Seminar Masalah Internasional
Panduan Penulisan Laporan Kerja Praktek
Kiat sukses menyelesaikan tugas akhir.
Prepared by Kunaifi © 2010 The Department of Electrical Engineering UIN Suska Riau. All rights reserved. Topik 05 Berpikir Kritis.
Prepared by Kunaifi © 2010 The Department of Electrical Engineering UIN Suska Riau. All rights reserved. Topik 04 Summary.
Topik 09 Exam Skill 1 Prepared by Kunaifi © 2010 The Department of Electrical Engineering UIN Suska Riau. All rights reserved.
Prosedur Penyusunan Skripsi Institut Teknologi dan Bisnis Kalbe
KPTA.
TATA TERTIB PARASITOLOGI
Dasar Pemrograman 4 SKS Dosen Pengajar : Della Oktaviany, S.Kom.
Prepared by Kunaifi © 2010 The Department of Electrical Engineering UIN Suska Riau. All rights reserved. Topik 07 Academic Reading Skill.
Transisi dari Sekolah ke Universitas
METODOLOGI PENELITIAN
1 Pertemuan 01 PENJELASAN UMUM Matakuliah : F 0384 / SEMINAR PASAR UANG DAN PASAR MODAL Tahun : Semester Genap 2004 / 2005 Versi : 0 / 0.
ADMINISTRASI AKADEMIK
KULIAH PENGANTAR BLOK CSL II
ADMINISTRASI AKADEMIK
KULIAH ONLINE.
Metodologi Penelitian
BRIEFING TUGAS BESAR STATISTIK INDUSTRI 1.
Persentase Nilai Akhir TA 1 di 6 Semester Terakhir di Prodi S1 IF
ANALISIS & PERANCANGAN SISTEM
Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada
Sosialisasi Tugas Akhir
Presented by: M. Khoirul Effendi ST. MSc. (Eng.)
SATUAN ACARA PERKULIAHAN MK : KOMUNIKASI ANTAR BUDAYA SKS : 3
Oleh. Amida Yusriana, M.I.Kom
Skripsi, tesis & disertasi
PANDUAN PENULISAN PROPOSAL
Persentase Nilai Akhir TA 1 IFG412 Update
KULIAH PENGANTAR BLOK CSL IV
MATA KULIAH teknik penulisan & Presentasi
PRESENTASI LAPORAN PENELITIAN
Analisis pangan dan hasil pertanian 2
Kalkulus INF 206 Mohammad Nasucha, S.T., M.Sc.
SILABUS MATA KULIAH PEMBELAJARAN IPA DI SD
Kalkulus TIF105 Mohammad Nasucha, S.T., M.Sc.
Praktikum Sistem Tenaga Listrik
PROGRAM PENGEMBANGAN KEUNGGULAN PROGRAM STUDI
BRIEFING RESPONSI ANALISIS & ESTIMASI BIAYA 2015
- S. Indriani Lestariningati, M.T-
- S. Indriani Lestariningati, M.T-
Pengenalan eLearning Untuk Mahasiswa Angkatan Baru Semester Ganjil
Topik 04 Summary Prepared by Kunaifi
KOMITMEN MENU.
Aljabar Linier TIF 206 Mohammad Nasucha, S.T., M.Sc.
01.1 Hari-1 Sesi-1 Pendahuluan.
Kontrak Kuliah PENULISAN ILMIAH
Rancangan Perkuliahan Semester
Silabus Aplikasi Komputer Prodi Ilmu Pemerintahan
How to survive Kerja Profesi Psikologi
TEL1209 Lifelong Learning Topik 1: Teknik Presentasi (2011)
PEMBAHASAN MINGGU 1 S/D MINGGU 7
METODE RISET BISNIS Deskripsi mata kuliah:
KULIAH ONLINE.
Pendahuluan dan kontrak belajar pengauditan 1
TEE2103 Algoritma dan Pemrograman Pengenalan Mata Kuliah
PRESENTASI LAPORAN PENELITIAN
WORKSHOP e-Learning STUDENT CENTER E-LEARNING ENVIRONMENT
ASISTENSI PRAKTIKUM FISIKA DASAR
KULIAH ONLINE OLEH : Drs. MULYO WIHARTO, MM, MHA
SILABUS MATA KULIAH PEMBELAJARAN IPA DI SD
ADMINISTRASI AKADEMIK
Penulisan Tesis S2 dan Karya Ilmiah
PEMBEKALAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)
Penjelasan Pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) Jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Jakarta Depok, 1 April 2019.
Kontrak kuliah mikroteknik
Transcript presentasi:

TEL1209 Lifelong Learning Unit Introduction (2010) Kunaifi Salam. Nama saya Kunaifi. Saya adalah dosen di TE selama bertahun-tahun. Saya adalah Koordinator pada Mata Kuliah TEL1209 Lifelong Learning ini. Saya berterima kasih anda semua hadir pada pertemuan pertama ini. Pertemuan pertama pada setiap mata kuliah selalu penting untuk dihadiri. Hari ini kita punya beberapa agenda: 1. Pangenalan mata kuliah. 2. Pembagian kelompok untuk sebuah tugas. 3. Topik 1: Metode Presentasi. (Absen mahasiswa satu per satu). Kunaifi Jurusan Teknik Elektro, Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Pendahuluan Selamat datang di mata kuliah TEL1209 Lifelong Learning. Mata kuliah ini membahas secara singkat segala hal menyangkut keterampilan yang diperlukan dalam dunia akademik. TEL1209 dirancang untuk digunakan secara on-line dan off-line. Dengan menggunakan versi online, anda dapat mengakses mata kuliah ini dari mana saja anda memiliki sambungan internet.

Tujuan Setelah lulus dari mata kuliah ini, anda diharapkan bisa: Melakukan presentasi secara baik dan menarik. Memahami teknik menghindari plagiarisme dan menerapkannya di dalam tugas-tugas. Merumuskan managemen waktu pribadi (untuk semester ini dan selama kuliah) Memahami prinsip-prinsip berpikir kritis dan menerapkannya di dalam tugas-tugas. Memahami teknik membaca efektif. Mampu menggunakan Google untuk melakukan riset bahan studi dan Tugas Akhir. Mampu menulis artikel ilmiah pendek secara baik. Memahami teknik melakukan ujian. Memahami teknik dasar menulis proposal dan laporan Tugas Akhir.

Struktur TEL1209 terdiri dari 10 topik. Daftar topik dapat dilihat pada Kalender Kuliah. Pada setiap topik, anda akan menemukan bahan-bahan sebagai berikut: Topic guide. Berisi panduan umum untuk topik tertentu. Pada topic guide terdapat pertanyaan-pertanyaan yang harus anda jawab. Tujuan pertanyaan-pertanyaan ini adalah memfasilitasi anda untuk belajar guna mencapai keterampilan dan pengetahuan yang menjadi target mata kuliah ini. Topic Content. Merupakan isi kuliah pada topic tersebut (MS Word dan PowerPoint). Topic note. Catatan tambahan untuk topic tersebut (optional). Topic readings. Bahan bacaan yang disediakan/direkomendasikan.

Struktur Jumlah pertemuan formal di TEL1209 adalah 14 kali dalam 9 minggu: 7 minggu kuliah formal 2 minggu pembahasan tugas-tugas. Setiap minggu terdapat 100 menit tatap muka yang dibagi menjadi dua sessi. Sessi pertama (30 menit) adalah presentasi 3 kelompok @ 10 menit. Pada sessi kedua (70 menit) diadakan kuliah di mana ringkasan dari materi hari tersebut disampaikan dosen

Kehadiran di Kelas Peraturan Fakultas Sains dan Teknologi mewajibkan anda menghadiri minimal 85% dari seluruh pertemuan dalam satu semester. Jika anda gagal memenuhi persentase tersebut, dapat berakibat pada hilangnya hak anda untuk mengikuti Ujian Akhir Semester.

Koordinator Mata Kuliah Kunaifi, ST., PgDipEnSt., MSc. Kantor : Ruang Ketua Jurusan Teknik Elektro, Gedung Fakultas Sains dan Teknologi Email : lifelonglearninguin@gmail.com (konsultasi dan pengumpulan tugas). Website Pribadi : http://kunaifi.wordpress.com Jangan segan-segan menghubungi Koordinator Mata Kuliah jika anda menemukan kesulitan dan masalah apapun pada mata kuliah ini.

Komunikasi Elektronis dan Website Mata Kuliah Anda HARUS memiliki sebuah alamat email di Google Mail/Gmail (www.gmail.com). Setelah anda memiliki alamat email di Gmail, kirimkan alamat email anda ke Koordinator Mata Kuliah melalui email dengan menyebutkan nama, nomor mahasiswa, dan kelas anda. Setelah menerima email dari anda, Koordinator mata kuliah akan mengundang (invite) anda sebagai anggota di Website mata kuliah TEL1209. Setelah menyatakan konfirmasi atas undangan tersebut, anda dapat masuk ke Website TEL1209. Ingat, anda diberi kesempatan hingga minggu ke 2 untuk mendaftar ke website mata kuliah. Setelah itu permintaan anda tidak dilayani.

Kalender Kuliah

Kalender Kuliah

Kuliah ditampilkan dalam format Power Point melalui Projector. Perlengkapan kuliah dan Tugas Ketua Kelas Kuliah ditampilkan dalam format Power Point melalui Projector. Ketua Kelas diharapkan menyediakan dan mempersiapkan Projector (Infocus) pada setiap pertemuan.

Penilaian Nilai anda berasal dari lima komponen sebagai berikut: Tugas-tugas dikumpul pada Jum’at paling lambat pukul 17:00 WIB pada minggu yang ditentukan, kecuali disebutkan berbeda.

Tugas Mandiri (15%) Nilai TM berasal dari presentasi kelompok. Presentasi 10 menit/ kelompok (Power Point) Tanpa tanya jawab. Nilai tidak ditentukan dari topik yang dipilih, tapi dari kualitas presentasi anda, kerjasama kelompok dan ketepatan waktu. PowerPoint dikumpul paling lambat 24 jam sebelum jadwal presentasi. Selain itu tiap kelompok membawa softcopy PowerPoint dan hardcopy sebanyak minimal 3 rangkap pada saat presentasi. Setiap kelompok terdiri dari 2 orang (silahkan bentuk sendiri). Hari ini akan diundi jadwal presentasi. Khusus kelompok yang mendapat jadwal Minggu 2 harap menemui Kordinator Mata Kuliah pada Minggu 1 untuk mendiskusikan topik dan persiapan presentasi.

Tugas Mandiri (15%) Anggap anda sedang merencanakan Tugas Akhir anda (topik tidak harus sama dengan topik TA anda nanti). Hal-hal yang minimal harus ada di dalam presentasi: Topik Penelitian Latar Belakang Masalah Tujuan Penelitian Mengapa Penelitian anda penting? Metode Penelitian.

Pada Tugas Terstruktur 1 ini anda diminta membuat dua tugas: Managemen Waktu Pribadi (5%) Managemen waktu adalah salah satu faktor yang menentukan kesuksesan anda dalam studi dan pekerjaan. Pada Tugas Terstruktur 1 ini anda diminta membuat dua tugas: Jadwal kerja anda pada semester ini. Jadwal kerja anda selama menjadi mahasiswa UIN Suska. TT1 dikumpul Minggu 3.

Tugas Terstruktur 2: Summary (10%) Summary (meringkas) adalah salah satu keterampilan menulis penting yang harus dimiliki mahasiswa. Pada Tugas Terstruktur 2 ini anda diminta meringkas sebuah artikel/tulisan dengan ketentuan sbb: Artikel yang akan di-summary tidak ditentukan, anda silahkan mencari sendiri. Panjang artikel yang akan di-summary minimal 4000 kata dan maksimal 6000 kata. Panjang artikel setelah di-summary adalah 600 kata ± 10%. Setiap 10% kelebihan/kekurangan jumlah kata di luar ketentuan ini akan dikurangi nilai 10%. Artikel yang akan disummary sudah anda kumpulkan pada Minggu 2. Hasil summary dikumpul Minggu 4.

UTS (35%) Tidak ada UTS formal pada mata kuliah ini. Sebagai ganti, snda diminta melakukan critical review dari artikel yang sama dengan artikel yang anda gunakan pada Tugas Terstruktur 2, dengan ketentuan sbb: Panjang artikel hasil critical review adalah 600 kata ± 10%. Setiap 10% kelebihan/kekurangan jumlah kata di luar ketentuan ini akan dikurangi nilai 10%. Artikel yang akan di-critical review sudah anda kumpulkan pada Minggu 2. Hasil critical review dikumpul melalui email Minggu 6. Hardcopy dibawa pada saat pembahasan Minggu 7 / Minggu 8.

UAS (35%) Tidak ada UAS formal pada mata kuliah ini. Sebagai ganti, anda diminta menulis sebuah artikel ilmiah dengan ketentuan sbb: Panjang artikel adalah 800 kata ± 10%. Setiap 10% kelebihan/kekurangan jumlah kata di luar ketentuan ini akan dikurangi nilai 10%. Penulisan artikel mengikuti semua aturan yang anda pelajari pada mata kuliah ini. Artikel dikumpul Minggu 11 Topik artikel dapat dipilih dari daftar topik berikut:

UAS (35%) Topik artikel dapat dipilih dari daftar topik berikut: Kehadiran Anda mendapat poin 5% jika hadir pada semua pertemuan. Karena jumlah pertemuan adalah 14 kali, maka setiap pertemuan memiliki poin 5%/14 = 0.357%

Sanksi untuk tugas yang terlambat dikumpulkan Anda tidak akan dikenakan penalti atas tugas yang dikumpulkan setelah due date jika anda meminta dan mendapatkan perpanjangan waktu dari Koordinator Mata Kuliah sebelum jadwal pengumpulan. Penalti akan diterapkan jika anda tidak meminta atau tidak diberikan perpanjangan waktu. Dalam hal ini nilai anda akan dikurangi 10% setiap minggu keterlambatan. Untuk meminta perpanjangan waktu anda harus mengirim email pada Koordinator Mata Kuliah paling lambat 2 hari sebelum due date.

Tata Cara Mengumpulkan Tugas Usahakan mengumpul tugas-tugas menurut deadline yang ditentukan. Tugas harus dikumpulkan secara elektronik melalui email ke LifeLongLearningUIN@gmail.com kecuali disebutkan lain. Mahasiswa yang memiliki alas an kuat untuk tidak mengumpulkan tugas melalui email harus menghubungi Koordinator Mata Kuliah untuk mendapatkan izin dan alternatif pengumpulan tugas. Yakinkan bahwa anda memiliki copy dari tugas-tugas anda untuk menghindari resiko hilangnya tugas yang anda kumpulkan.

Tata Cara Mengumpulkan Tugas (cont..) Batas waktu terakhir mengumpulkan tugas adalah Jum’at terakhir menjelang periode Ujian Akhir semester bersangkutan. Tugas tidak akan diterima jika dikumpulkan setelah periode Ujian Akhir dimulai, kecuali anda mendapatkan persetujuan dari Koordinator Mata Kuliah. Persetujuan tersebut hanya bisa anda dapatkan jika anda memiliki alasan sangat kuat terlambat mengumpulkan tugas. Tugas-tugas akan dikembalikan kepada anda melalui email Walaupun anda diberi kesempatan untuk meminta memperpanjang batas waktu pengumpulan tugas, bukan berarti perpanjangan dapat diberikan tanpa batas.

Tata Cara Mengumpulkan Tugas (cont..) Tugas-tugas dibuat pada Microsoft Word sebagai word- processor dan Microsoft Excel sebagai spreadsheet calculation. Perhatian!: Semua tugas HARUS disertai halaman cover pada halaman pertama tugas anda (bukan pada file yang berbeda). Tugas yang tidak disertai halaman cover atau halaman cover tidak diisi lengkap tidak akan disimpan sampai halaman cover dikumpulkan. Halaman cover tugas dapat anda download dari website mata kuliah ini. Anda harus menuliskan nama anda di akhir Bagian B Deklarasi Mahasiswa sebagai tanda bahwa anda telah membaca dan memahami deklarasi tersebut. Halaman cover.

Tata Cara Mengumpulkan Tugas (cont..) Nama file dari tugas yang anda kumpulkan HARUS mengikuti format berikut. Tugas anda tidak akan disimpan jika tidak mengikuti format berikut.: Nama file dibuat dalam huruf kecil saja. Tidak ada spasi pada nama file. Beri tanda hyphen (-) di antara keempat bagian tersebut. Contoh: Untuk Tugas Terstruktur 1, Ahmad Malik (nomor mahasisa 12345678), nama file adalah: tel1209-TT1-ahmad-12345678.doc

Penentuan Nilai Akhir Nilai akhir anda pada mata kuliah ini ditentukan berdasarkan Surat Keputusan Rektor UIN Suska Riau Nomor 240.h/R/2009, sebagai berikut : Ingat! Untuk lulus tidak cukup hanya dengan HADIR di kelas, anda harus mengumpulkan nilai minimal 50 untuk mendapat D.

Keberatan dengan Nilai Akhir Jika anda keberatan dengan nilai akhir anda, silahkan menghubungi Koordinator Mata Kuliah paling lambat 3 hari setelah nilai diumumkan. Komplain setelah itu tidak dilayani.

Integritas Akademik Jurusan Teknik Elektro memiliki komitmen untuk menerapkan standar integritas yang tinggi dalam setiap aktifitas akademik. Komitment tersebut diwujudkan dengan disahkannya Kebijakan Akademik Jurusan Teknik Elektro Nomor AC 03 tentang Standar Integritas Akademik. Jurusan Teknik Elektro mendefinisikan ketidakjujuran akademik dalam empat kategori seperti diuraikan pada tabel berikut.

Academic Integrity Anda diharap memperhatikan AC 03 Standar Integritas Akademik secara saksama. Pelanggaran terhadap integritas akademik yang ditemukan pada tugas-tugas, ujian dan riset Tugas Akhir, sebagaimana diuraikan pada tabel di atas, dapat dikenakan sanksi serius. Bergantung dari tingkat keseriusan pelanggaran, ketidakjujuran akademik dapat berakibat pada pengurangan nilai, kewajiban membuat ulang tugas, hingga tidak lulus dari suatu mata kuliah. AC 03

Software Penguji Plagiarisme Mahasiswa sering berpikir bahwa kemungkinan ketidakjujuran akademik (misalnya: plagiat) terdeteksi adalah kecil. Anggapan seperti ini adalah SALAH!! Dosen-dosen di Jurusan Teknik Elektro memiliki software untuk menguji tindak plagiarisme pada tugas-tugas anda. Dua software yang digunakan adalah Viper dan Turnitin. Anda juga dapat menguji tugas-tugas anda sebelum dikumpulkan untuk meyakinkan tugas anda sudah bersih dari segala bentuk plagiarisme. Viper, free download: http://www.scanmyessay.com (Version 1.5.0 size 875kb) . Turnitin: www.turnitin.com (fee based). Apakah kerja kelompok bisa dikategorikan kolusi? Lihat AC 03 Standar Integritas Akademik Jurusan Teknik Elektro

Sebagian mata kuliah meminta anda melakukan Tugas Kelompok. Apakah kerja kelompok bisa dikategorikan kolusi? Sebagian mata kuliah meminta anda melakukan Tugas Kelompok. Anda dipersilahkan berdiskusi, berbagi ide atau informasi dan berkerja kelompok. Tapi, ketika saatnya MENULIS, anda mesti melakukannya SENDIRI, menggunakan pendapat anda sendiri, argumen anda sendiri, struktur yang anda buat sendiri, dan kesimpulan anda sendiri. Ketika anda merasa perlu menggunakan karya orang lain, lakukan referensi secara tepat.

Tips mengerjakan Tugas & Ujian Tips berikut dimaksudkan supaya anda mendapatkan nilai maksimal dalam mengerjakan tugas. Patuhi academic integrity secara maksimal. Beri informasi tambahan dari jawaban anda. Dengan jawaban seadanya anda juga akan mendapat nilai seadanya. Jika mungkin, gambarkan diagram dan masukkan semua informasi penting di dalam diagram tersebut.  Anggap bahwa orang yang menilai tugas anda adalah 'orang tidak pintar' atau paling tidak dia tidak bisa membaca pikiran anda. Jadi, tunjukkan setiap detail. Untuk hitungan-hitungan yang dilakukan menggunakan Excel, tunjukkan minimal satu contoh prosedur manual penghitungan. Jika anda mengumpulkan dua file, misalnya satu Word dan satu Excel, dan pada file Excel terdapat grafik, tabel, dsb. Yang perlu anda lakukan adalah misalnya: jangan menuliskan "grafik dapat dilihat pada file Excel," tapi copy grafik tersebut ke Word anda. Pemeriksa akan melihat file Excel anda untuk memeriksa prosedur hitungan yang anda buat. Dengan kata lain, anda punya satu file utama, yaitu Word, sedangkan file lain adalah pendukung untuk menunjukkan pada pemeriksa bahwa grafik anda tadi tidak muncul secara tiba-tiba, tapi ada proses rasional yang mendasarinya. Untuk mengerjakan pertanyaan 'bukan hitungan,' usahakan untuk menulis sependek mungkin (tidak bertele-tele) dan langsung to the point. Buang semua informasi yang tidak berkaitan. Bullet point dapat diterima untuk pertanyaan-pertanyaan dengan jawaban singkat.

Teknik Elektro - Saran Umum dalam belajar Pelajari satu per satu Usahakan belajar per topik. Usahakan menguasai sebuah topik lebih dahulu sebelum mulai belajar topik yang lain. Ikuti contoh-contoh soal secara teliti dan baca bahan-bahan yang berkaitan. Coba membuat ringkasan Jika anda ingin menguji apakah anda sudah mengusai tapik tertentu, usahakan membuat ringkasan dari topik tersebut tanpa melihat bahan-bahan bacaan. Jika anda berhasil, dan setelah dibandingkan dengan bahan bacaan ternyata ringkasan anda sudah benar, artinya anda sudah menguasai topik tersebut. Kerjakan soal saat anda menemukannya Ketika membaca bahan kuliah, usahakan mengerjakan beberapa atau semua pertanyaan yang muncul. Jika anda tidak bisa mengerjakan satu atau beberapa soal sekarang, anda bisa kembali nanti untuk mengerjakannya. Hubungi Koordinator Mata Kuliah

Lain-lain Ini adalah kelas bebas rokok. Pakaian: santai, sopan, tidak berkaos oblong, tidak bersandal jepit Silahkan membawa makanan & minuman, tapi jaga kebersihan HP silence, menelapon di luar.

Kritik dan Saran Saran anda dapat disampaikan pada Koordinator Mata Kuliah secara langsung atau melalui email ke LifeLongLearningUIN@gmail.com. Anda tidak perlu khawatir bahwa saran yang anda sampaikan akan mempengaruhi nilai anda. Namun jika anda ragu menyampaikan saran secara langsung, silahkan sampaikan dengan cara lain, misalnya menggunakan alamat email yang tidak memuat informasi tentang identitas anda. Mahasiswa diharapkan memberikan saran-saran untuk memperbaiki isi mata kuliah ini dan perbaikan metode dalam menyampaikannya. Saran anda dapat disampaikan pada Koordinator Mata Kuliah secara langsung atau melalui email ke LifeLongLearningUIN@gmail.com. Anda tidak perlu khawatir bahwa saran yang anda sampaikan akan mempengaruhi nilai anda. Namun jika anda ragu menyampaikan saran secara langsung, silahkan sampaikan dengan cara lain, misalnya menggunakan alamat email yang tidak memuat informasi tentang identitas anda.

Sebagian besar materi pada mata kuliah ini diambil dari: Ucapan Terima Kasih Sebagian besar materi pada mata kuliah ini diambil dari: Introductory to Academic Program, Murdoch University Western Australia, 2007. Introductory to Academic Program, Indonesia-Australia Language Foundation, Jakarta, 2007.

What to do know?

Paling lambat Jum’at depan. Daftarkan alamat gmail anda. Kumpul topic untuk dipresentasikan (kecuali yang presentasi pada minggu 2). Kumpul artikel untuk di-summary dan di-review. Hari ini: Pembentukan kelompok presentasi (2 people/group). Pengundian jadwal (3 kpl./minggu).