Octopus, Kartu Sakti Warga Hongkong

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
KARTU FlAZZ.
Advertisements

TRANSAKSI BISNIS PERUSAHAAN dan PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
DASAR-DASAR PROSEDUR PEMBUKUAN
Penghitungan Selisih Dana Kas
MEMPROSES PERJALANAN BISNIS
RESTITUSI PPN BARANG BAWAAN ORANG PRIBADI PEMEGANG PASPOR LUAR NEGERI
Kartu Plastik (Credit Card)
BAB 8 KOPERASI SERBA USAHA
PENDAFTARAN ANGGOTA BARU PENDAFTARAN ANGGOTA BARU REG.NO HP.NAMA.KOTA.PIN REG.NO HP.NAMA.KOTA.PIN FORMAT SMS FORMAT SMS REG EDI WALUYO.PATI.4321.
Kartu Plastik (Credit Card)
Flowchart Deposito Di Bank
KOPERASI PRODUSEN Koperasi Produsen adalah koperasi yg membeli bahan baku, mengolahnya hingga mnjd produk jadi yg siap pakai, dan menjualnya kpd konsumen.
Kas Chapter 7.
MITRA SAKTI NETWORK MARKETING PLAN
MODUL 7 KARAKTERISTIK PERUSAHAAN DAGANG KARAKTERISTIK DAN MACAM-MACAM
BUKU BESAR Buku Besar adalah buku yang berisi kumpulan rekening atau akun (account). Rekening-rekening tersebut digunakan untuk mencatat secara terpisah.
MENGELOLA DANA KAS KECIL
Gambaran Umum Perusahaan Dagang
10. Biaya, Tarif Angkutan dan
Akuntansi Perusahaan Dagang (part 3)
One Stop Shopping Notebook, PC and Peripherals
One Stop Shopping Notebook, PC and Peripherals
AMORTISASI UTANG DAN DANA PELUNASAN
Persamaan Dasar Akuntansi
BAB 16 GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN DAGANG
BAB 2 TRANSAKSI BISNIS PERUSAHAAN dan PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
MATERI 3 AKUN-AKUN PADA PERUSAHAAN DAGANG.
Yuanita Levany, SE., Ak, M.Si
Kas Kas didalam pengertian akuntansi didefinisikan sebagai alat pertukaran yang dapat diterima untuk pelunasan hutang dan dapat diterima sebagai suatu.
KOPERASI KONSUMEN Koperasi konsumen adalah koperasi yang anggotanya terdiri dari para konsumen akhir atau pemakai barang atau jasa. Koperasi konsumen berfungsi.
Bab 11 KAS.
AKUNTANSI KOPERASI a JUNAIDI, SE
Mandiri e-money.
Analisis Ekonomi Teknik
PEMBUKUAN CABANG.
Jurnal, Buku Besar, dan Daftar Saldo
LAPORAN KEUANGAN Pertemuan ke 3
PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
AKUNTANSI BIAYA IEG3A3 Program Studi Teknik Industri
BAB 2 TRANSAKSI BISNIS PERUSAHAAN DAN PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
Tips Menggunakan Kartu Kredit
RANGKUMAN DAN UJIAN AKHIR.
Buku pembelian dan Pengeluaran Kas
DASAR AKUNTANSI (BAB II)
Working party 7: LAYANAN KONVERGENSI e-Commerce
TRANSAKSI BISNIS PERUSAHAAN dan PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
Penyesuaian akun-akun
JURNAL Format buku jurnal adalah sebagai berikut: Halaman Jurnal
Presented by Prasetyo Widyo Iswara, S.E., M.A.
BAB 6 Akuntansi untuk Perusahaan Dagang
5.
PERHITUNGAN (TERM LOAN DAN LEASING)
BAB VIII SIKLUS AKUNTANSI PERUSAHAAN JASA OLEH: NOVI CAHYANTI.
JURNAL KHUSUS.
Kartu Plastik (Credit Card)
AKUNTANSI PERUSAHAAN DAGANG
BAB 8 KOPERASI SERBA USAHA
Product Knowledge Version 10.1.
DEPRESIASI.
VIII. Penentuan Biaya Pesanan
Peta Konsep. Peta Konsep D. Menafsirkan Nilai Optimum dalam Program Linier.
II. Persamaan Akuntansi
AKUNTANSI PERUSAHAAN DAGANG
Peta Konsep. Peta Konsep D. Menafsirkan Nilai Optimum dalam Program Linier.
Kas Chapter 7.
TUGAS Tn. Noel memutuskan untuk membuka nmperusahaan pemprograman komputer dengan menginvestasikan uang tunai sebesar € Tn. Noel membeli peralatan.
PelatIHAN pembukuan/akuntansi umkm
DEPRESIASI.
Berwisata di Hongkong dengan Trem
Penentuan Biaya Bahan Baku
Transcript presentasi:

Octopus, Kartu Sakti Warga Hongkong Seperti halnya warga Singapura yang memiliki kartu EzLink, warga Hongkong memiliki kartu prabayar Octopus atau Octopus Card yang sudah menjadi bagian dari kehidupan warga negara Hongkong sejak tahun 1997. Kartu ini membuat pengguna transportasi umum menjadi sangat mudah, murah, dan nyaman. Kartu Octopus tidak hanya dapat digunakan untuk pembayaran kereta cepat MTR, bus, atau feri. Namun, kartu Octopus dapat juga digunakan untuk pembayaran atau transaksi pembelian di kios serba ada, supermarket, fast food, atau kios lainnya. Pada awal tahun 2009, ada 19 juta kartu Octopus yang digunakan oleh masyarakat Hongkong untuk segala aktivitas pembayaran mereka. Sayangnya, kartu Octopus sampai saat ini tidak dapat digunakan untuk membayar ongkos taksi sehingga naik taksi tetap harus membayar secara tunai. Dengan menggunakan kartu Octopus, pengguna akan mendapatkan banyak keuntungan. Di antaranya tarif yang lebih murah dibanding dengan tiket sekali jalan dan semua nilai sisa di dalam kartu yang tidak terpakai dapat dikembalikan seluruhnya. Ada dua macam kartu Octopus, yaitu Sold Octopus dan On-loan Octopus. Kartu Sold Octopus adalah kartu sekali jalan yang dapat dijadikan suvenir dan tidak dapat dikembalikan. Sementara itu, On-loan Octopus adalah kartu Octopus yang dapat diisi ulang dan dapat diambil kembali. Harga kartu Octopus untuk orang dewasa adalah 150 dollar Hongkong, termasuk di dalamnya deposit sebesar 50 dollar Hongkong dan nilai pemakaian sebesar 100 dollar Hongkong (1 dollar Hongkong sekitar Rp 1.100). Untuk anak-anak usia 3-11 tahun, harga tiket adalah 70 dollar Hongkong, termasuk deposit 50 dollar Hongkong dan nilai pemakaian sebesar 20 dollar Hongkong. Sementara itu, untuk orang tua atau yang berusia di atas 60 tahun, harga tiketnya adalah 70 dollar Hongkong dengan deposit 50 dollar Hongkong dan nilai pemakaian sebesar 20 dollar Hongkong. Jika nilai kartu tersisa hanya sebesar 1 dollar Hongkong atau lebih dan tidak cukup untuk membayar ongkos perjalanan kita, maka kartu masih dapat digunakan satu kali hingga senilai negatif 35 dollar Hongkong. Nilai ini akan diperhitungkan pada saat pengisian ulang nantinya. Kartu Octopus tidak dapat digunakan selama nilainya negatif, hingga harus diisi ulang dan bernilai 1 dollar Hongkong atau lebih. Kartu Octopus dapat dibeli di terminal kedatangan bandara Hongkong, yaitu di konter Airport Express Customer Service dan di kantor atau pusat layanan pelanggan di seluruh stasiun MTR, terminal bus, dan kantor layanan pelanggan terminal kapal feri. Tidak diperlukan identifikasi khusus untuk pembelian kartu Octopus, kecuali untuk kartu tertentu. Kartu Octopus tidak dapat digunakan oleh lebih dari satu orang pada satu transaksi yang sama. Misalkan naik bus beramai-ramai hanya dengan satu kartu. Kartu Octopus dapat digunakan di MTR, KCR, Light Rail, Trams, Peak Trams, Star Ferry, Bus, beberapa minibus, serta minimarket, supermarket, kedai fast food, toko-toko tertentu, dan telepon umum otomatis, telepon berbayar, parkir, dan  photo box. Kartu Octopus dapat pula digunakan untuk membeli minuman di mesin. Dengan teknologi contactless RFID, Kartu Octopus sangat mudah digunakan, tinggal men-tap atau mendekatkan kartu ke media pembaca yang tersedia di pintu-pintu masuk atau keluar stasiun MTR, pintu masuk bus, dan tempat-tempat lainnya. Secara otomatis, nilai yang tersimpan di dalam kartu Octopus akan dikurangi sesuai dengan tarif dan rute yang kita jalani. Dengan ukuran sebesar kartu kredit, kartu Octopus sangat mudah disimpan dan digunakan. Bahkan jika tersimpan di dompet atau tas sekalipun, kartu dapat langsung digunakan tanpa mengeluarkan kartunya. Cukup dengan mendekatkan dompet atau tas di atas media pembaca kartu. Misalnya seperti di pintu masuk stasion MTR, di dekat pintu bus kota, dan di mesin kasir, hingga terdengar bunyi atau tanda kartu telah terbaca. Kartu Octopus akan tetap aktif selama 1.000 hari dari waktu pemakaian terakhir dengan nilai yang tidak berubah selama periode tersebut. Kartu Octopus dapat diisi ulang dengan nilai maksimum pengisian sebesar 1.000 dollar Hongkong. Selain kartu sekali pakai, terdapat juga kartu khusus untuk turis. Kartu Turis seharga 55 dollar Hongkong dapat digunakan sehari penuh untuk semua rute MTR, kecuali Airport Express, MTR Bus, East Rail Line First Class, stasion Lo Wu, dan Lok Ma Chau. Kartu berlaku selama satu bulan dari tanggal dikeluarkan. Pengembalian kartu untuk mendapatkan deposit atau sisa nilai yang tidak terpakai dapat dilakukan setiap saat di pusat layanan stasiun-stasiun MTR. Pengembalian bisa juga dilakukan di layanan stasiun kereta Airport Express. Setiap proses pengembalian kartu dalam waktu kurang dari tiga bulan dari tanggal penerbitan akan dikenakan biaya potongan sebesar 7 dollar Hongkong, dikurangkan dari nilai kartu yang tersisa.   Untuk memeriksa nilai yang tersimpan dalam kartu Octopus, hal itu dapat dilakukan di mesin-mesin yang tersedia di stasiun MTR. Caranya cukup meletakkan kartu Octopus di media pembaca, lalu secara otomatis mesin akan menunjukkan nilai yang ada di dalam kartu, sekaligus riwayat 10 pemakaian terakhir. Pengisian kartu dapat dilakukan di mesin yang tersedia di stasiun dengan pembayaran secara tunai. Selain itu, penambahan nilai kartu dapat dilakukan di toko-toko tertentu. Saat ini pemakai kartu kredit dapat melakukan pengisian nilai kartu Octopus dengan kartu kredit dari bank tertentu yang disahkan oleh pemerintah.