PIJAT BAYI
1. PENGERTIAN Pijat bayi adalah : suatu sentuhan yang diberikan pada jaringan lunak yang memberi banyak manfaat bagi anak maupun orang tua. Sentuhan atau pijatan bayi dapat merangsang produksi ASI, meningkatkan nafsu makan dan berat badannya Kalau tindakan ini dilakukan secara teratur dan sesuai dengan tata cara dan tekhnik pemijatan bayi , ia bisa menjadi terapi untuk mendapatkan banyak manfaat buat si bayi yang anda cintai.
2. MANFAAT PIJAT BAYI Sirkulasi darah jadi lancar Terapi sentuhan (pijat) bisa memberikan efek positif secara fisik, antara kenaikan berat badan bayi dan peningkatan produksi ASI Mengoptimalkan proses pertumbuhan Meningkatkan daya tahan tubuh Membantu otak melepaskan hormon yang membuat bayi menjadi relaks dan nyaman Mengurangi kerewelan bayi, biasanya bayi yang sering dipijat akan mudah tidur lelap Mempererat ikatan batin dan emosional antara orang tua dan bayi
3. SYARAT-SYARAT DIPERBOLEHKANNYA PIJAT BAYI Bayi dalam keadaan sehat atau tidak sakit Bayi tidak dalam keadaan lapar Bayi sudah selesai minum susu sekitar satu jam yang lalu Jangan sekali – kali memaksa bayi bila terlihat ia sedang tidak ingin dipijat Buka seluruh baju bayi Gunakan baby oil untuk memudahkan pijat bayi
Penting di perhatikan Pastikan kedua tangan anda bersih Sebelum memulai, lepas semua perhiasan pada kedua belah tangan anda seperti cincin dan gelang Kuku jari tangan anda dalam keadaan terpotong pendek dan bersih, agar kulit bayi tidak tergores Lakukan dengan hati – hati dan lembut Lakukan didalam ruangan yang hangat dan tidak pengap (aliran udara didalam ruangan lancar) Baringkan bayi diatas tempat yang memiliki tempat permukaan rata dan empuk Putarlah musik berirama lembut dan menyenangkan.
TIPS MELAKUKAN PIJAT BAYI Tidak boleh melakukan pijat bayi saat bayi sedang makan atau setelah menyusui , usahakan minimal satu jam sebelum atau setelah melakukan hal tersebut. Sebaiknya dilakukan sebelum bayi mandi , lalu dilanjutkan dengan mandi sehingga bayi akan merasa lebih segar Usahakan anak dalam keadaan senyaman mungkin dan tidak boleh dalam keadaan menangis Tingkat penekanan yang diberikan sama dengan saat orang dewasa menyentuh kelopak matanya, jadi seperti dihusap saja Memijat bayi dari atas atau kepala kebawah.
Waktu yang tepat dilakukan pijat bayi Pijat bayi dapat dilakukan segera setelah bayi lahir sampai usian enam atau tujuh bulan Pemijatan dapat dilakukan pagi hari sebelum mandi bisa juga malam hari sebelum bayi tidur sehingga bayi dapat tidur lebih nyenyak Pemijatan dilakukan dua hari sekali
Cara pemijatan untuk berbagai kelompok umur Umur 0-1 bulan . Disarankan diberikan gerakan yang lebih mendekati usapan – usapan halus . Sebaiknya tidak dilakukan pemijatan di daerah perut sebelum tali pusat lepas. Umur 1-3 bulan disarankan diberikan gerakan halus disertai tekanan ringan. Umur 3 bulan – 1 tahun disarankan agar seluruh gerakan dilakukan dengan tekanan dan waktu yang makin meningkat.
Pemijatan yang tidak boleh dilakukan Memijat bayi tidak lama setelah ia makan atau disusui Membangunkan bayi untuk dipijat Memijat bayi dalam keadaan sakit Memijat bayi dengan paksa Memaksakan posisi saat dipijat
TERIMA KASIH