MANUSIA,SAINS,TEKNOLOGI DAN SENI Sains adalah mencari tahu tentang alam semesta, bukan hanya akumulasi fakta, konsep, atau prinsip melainkan suatu proses pencarian/temuan. Sains berasal dari kata scientia yang berarti pengetahuan (knowledge). Sains adalah ilmu yang dapat diuji kebenarannya dan dapat dikembangkan secara bersistem. Sains adalah ilmu yang dapat diuji atau dapat dibuktikan kebenarannya, berdasarkan kebenaran atau kenyataan semata (seperti fisika, kimia, dan biologi).
KONSEP TEKNOLOGI Teknologi adalah transformasi dari alam. Teknologi adalah realitas/kenyataan yang diperoleh dari ide. Teknologi adalah keseluruhan peralatan dan prosedur yang disempurnakan. Teknologi adalah segala hal, dan segala hal adalah teknologi. Teknologi berasal dari techne dan logia (bahasa Yunani), techne berarti seni kerajinan.
JENIS TEKONOLOGI Teknologi modern cirinya: a) padat modal, b) mekanis elektrik, c) bahan impor, d) berdasarkan hasil penelitian,
Teknologi madya cirinya: a) padat karya, b) dapat dikerjakan oleh ketrampilan setempat, c) menggunakan alat setempat, d) berdasarkan alat penelitian.
Teknologi tradisional cirinya: a) padat karya, b) menggunakan ketrampilan setempat, c) menggunakan alat setempat, d) menggunakan bahan setempat, e) berdasarkan kebiasaan dan pengamatan.
SENI Seni adalah produk sosial (Janet Woll). Seni adalah keahlian membuat karya yang bermutu seperti tari, lukis, ukir dan lain-lain.
MAKNA SAINS, TEKNOLOGI, DAN SENI BAGI MANUSIA Perkembangan teknologi. Misalnya mengembangkan teknik nuklir untuk kepentingan kesehatan, pertanian, energi, dan lain-lain. IPTEK dan nilai. Dalam menghadapi teknologi modern dan industri dituntut adanya keahlian untuk menggunakan, mengelola, menyesuaikan dengan teknologi dan ilmu pengetahuan baru. Sikap mental dan nilai hidup harus mengarah terhadap nilai tersebut.
KOMPONEN TKNOLOGI Perangkat keras, peralatan yang berupa objek fisik atau material. Perangkat lunak, meliputi sumber informasi yang memberi penjelasan mengenai hal-hal peralatan material tersebut.