KULIAH DI RUSIA DENGAN BEASISWA

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
Oleh H.Massapeary, S.H., M.H..  Jika kita membaca dan memperhatikan buku pedoman pemberian beasiswa yang diterbitkan Departemen Pendidikan Nasional maka.
Advertisements

PROGRAM BEASISWA UNGGULAN FAST-TRACK BIRO PERENCANAAN DAN KERJASAMA LUAR NEGERI KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 2012.
Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Kab
SOSIALISASI BEASISWA BIDIKMISI 2013
KOORDINASI PELAKSANAAN SERTIFIKASI GURU
INFORMASI BEASISWA UNHAS
1 Jakarta, 4 Maret Haryoto Kusnoputranto Koordinator Kopertis Wilayah III Jakarta Kopertis Wilayah III Jakarta Sosialisasi Beasiswa Studi ke Luar.
SOSIALISASI PENGELOLAAN KANTIN TARUNA BAKTI
SEBARAN KUOTA CALON PESERTA DIDIK BARU
DIPERSIAPKAN OLEH: MUHAMMAD SYAMSUSSABRI E1A PROGRAM STUDI PENDIDIKAN BIOLOGI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MATARAM 2012/2013.
SOSIALISASI PROGRAM BEASISWA NUSANTARA- BANK BRI BIRO PERENCANAAN DAN KERJASAMA LUAR NEGERI KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN 2012.
PEMBEKALAN MAGANG KERJA MAHASISWA
Sistem Aplikasi Toko Pemesanan Komputer Online
M.Rudy A Zikrus Solihin Arief Rahman Satya Putra
DI LINGKUNGAN KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN
SURAT EDARAN OTORITAS JASA KEUANGAN TENTANG LAPORAN BULANAN PERUSAHAAN ASURANSI DAN PERUSAHAAN REASURANSI Jakarta, 22 November 2013.
ITS Students Internationalization Project Competition “Dare to Lead The Change”
Japan-Asia Youth Exchange Program in Science atau u.ac.jp/en/admissions/ddp.html.
Pajak WP Orang Pribadi.
DIREKTORAT JENDERAL PAJAK
Program Mahasiswa Berprestasi
PENDAFTARAN SIDANG LKP Program Diploma Tiga Bisnis Dan Kewirausahaan
PENERIMAAN, REGISTRASI, DAN ADMINISTRASI AKADEMIK PASCASARJANA UGM
STT ATLAS NUSANTARA MALANG
Panduan Kerja Praktek S1 Teknik Informatika Semester Genap 2013/2014
KETENTUAN BAGI WARGA NEGARA ASING DI WILAYAH REPUBLIK SERBIA Ruang Pancasila, Lantai 2 KBRI Beograd 9 April 2010.
Maret-2009Ditjen DIKTI1 PROGRAM BEASISWA S2/S3 DITJEN DIKTI Direktorat Ketenagaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL.
 PERSIAPAN PERSIAPAN  PERJALANAN PERJALANAN  KEGIATAN DI LUAR NEGERI KEGIATAN DI LUAR NEGERI  PULANG PULANG.
SIDNEY.  PERSIAPAN PERSIAPAN  PERJALANAN PERJALANAN  KEGIATAN DI LUAR NEGERI KEGIATAN DI LUAR NEGERI  PULANG PULANG.
SISTEM ADMINISTRASI PERKANTORAN KEMENTERIAN PERHUBUNGAN
Prosedur Penyusunan Skripsi Institut Teknologi dan Bisnis Kalbe
MATRIK PENERIMAAN CALON MAHASISWA BARU SEMESTER GANJIL 2014/2015
BEASISWA UNTUK BELAJAR DI RUSIA Sesuai dengan Keputusan Pemerintah Federasi Rusia tentang penerimaan mahasiswa asing di perguruan tinggi Rusia, maka pada.
SIDANG SARJANA UNIVERSITAS GUNADARMA
Disampaikan pada: SOSIALISASI SNMPTN 2015
 INAMSC : 21 November – 1 Februari (Kecuali Jakarta Conference akan dibuka pendaftaran tambahan)  IMMSSO : 15 Februari – 31 Maret  IMARC : 15 Februari.
TENAGA KERJA INDONESIA MATERI SOSIALISASI NOMOR : 02.01
Soal Flowchart.
PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
PROSEDUR OPERASIONAL STANDAR (POS)
KONSEP PROGRAM BEASISWA ALUMNI PEDULI ALMAMATER SMA NEGERI 2 PADANG
SEKTOR KEBUDAYAAN & PARIWISATA
PENGEMBANGAN SMK PUSAT LAYANAN TIK
Rumah Sakit Umum Pusat Nasional Dr. Cipto Mangunkusumo
IT Telkom (STT Telkom) IM Telkom (STMB Telkom) Politeknik Telkom
SELEKSI PENERIMA BEA SISWA TEKNIK AERONAUTIKA/AMTO
Yayasan Karya Salemba Empat
SOSIALISASI UN DAN SNMPTN 2014
INFORMASI PENERIMAAN SISWA BARU
Dia adalah bagian dari wajah kecil kita yang penuh harapan !!!
Kategori Umum. Kategori Umum A. Persyaratan Lulusan SMU/SMK/MA atau sederajat Melakukan pendaftaran melalui website: smm.poltekpar-makassar.ac.id Membayar.
Pelaksanaan Bantuan Penyelenggaraan Pendidikan Keluarga Tahun 2015
ADMINISTRASI AKADEMIK
FORMULIR PENDAFTARAN “Toyota Dream Car Art Contest ke -11”
PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU TAHUN PELAJARAN 2013/2014
Sebagai Sarana Bimbingan Masyarakat Di Luar Negeri
KARATE ANTAR DOJO INKANAS JAWA BARAT PIALA KAPOLDA JAWA BARAT
SIMULASI SIDANG Periode
BEPERGIAN KE LUAR NEGERI
SOSIALISASI KARTU MASYARAKAT INDONESIA DI LUAR NEGERI (KMILN)
MAJELIS TENAGA KESEHATAN INDONESIA
SOSIALISASI KARTU MASYARAKAT INDONESIA DI LUAR NEGERI (KMILN)
SOSIALISASI SNMPTN dan SBMPTN 2018
Beasiswa Pascasarjana untuk Tenaga Kependidikan Berprestasi 2018
SOSIALISASI KKI HUMAS STTAR-.
SOSIALISASI PAMABA BIDANG AKADEMIK 2018
PERATURAN AKADEMIK.
TATA CARA PENGGUNAAN TENAGA KERJA ASING
Bagi SMA, SMK & SMALB Penerimaan Peserta Didik Baru
Undang-Undang No. 23 Tahun 2002 Tentang Perlindungan Anak jo. Undang-Undang No. 35 Tahun 2014 Undang-Undang No. 23 Tahun 2006 Tentang Administrasi Kependudukan.
Transcript presentasi:

KULIAH DI RUSIA DENGAN BEASISWA

Kuliah di Rusia dengan beasiswa sekilas tentang Rusia Rusia atau Federasi Rusia adalah negara terbesar di dunia yang wilayahnya terbagi dalam 9 zona waktu, dengan penduduk 143 juta orang. Rusia adalah anggota tetap dewan keamanan PBB, juga anggota G8, G20, Council of Europe, APEC, SCO, EEC, OSCE, WTO, dan CIS. Bahasa Rusia dituturkan oleh 150 juta orang di dunia dan merupakan salah satu bahasa resmi PBB. Pendidikan tinggi di Rusia telah dimulai sejak tahun 1700an di kota Moskow dan St Petersburg.

Kuliah di Rusia dengan beasiswa sekilas tentang beasiswa Setiap tahun pemerintah Rusia memberikan beasiswa kepada mahasiswa asing. Untuk Indonesia, tahun 2013, diberikan 70 kuota dan setiap tahun ada peningkatan kuota. Saat ini ada hampir 200 mahasiswa Indonesia kuliah tersebar di kota-kota di Rusia. Mahasiswa Indonesia kuliah di Rusia untuk program S1 dan S2. Program S3 diperuntukkan hanya bagi mahasiswa Indonesia yang lulus S2 dari universitas di Rusia. Beasiswa diberikan dalam bentuk kuliah gratis. Tetapi biaya transportasi, asrama, biaya hidup, visa, dan asuransi kesehatan dibebankan kepada mahasiswa. Pemerintah Rusia memperbolehkan mahasiswa mendapatkan sumber dana dari lembaga pemberi beasiswa lain untuk mendukung kehidupan mahasiswa. Kuliah di Rusia menggunakan bahasa Rusia sebagai pengantar. Mahasiswa akan mendapatkan kuliah bahasa selama 1 tahun di Rusia sebelum kuliah di program studi pilihan. Kuliah bahasa 1 tahun diberikan gratis. Mahasiswa dapat mengusulkan maksimal 6 universitas di 6 kota berbeda, tetapi keputusan akhir ditentukan oleh Kementerian Rusia. (Lihat daftar universitas yang terdaftar dalam program beasiswa pemerintah Rusia)

Kuliah di Rusia dengan beasiswa sekilas tentang pendidikan Program S1 di Rusia ditempuh selama 4 tahun dan S2 selama 2 tahun. Untuk program spesialis ditempuh selama 5 tahun. Program kedokteran termasuk spesialis dan ditempuh selama 5 tahun. Lama waktu kuliah belum termasuk kelas bahasa. Kuliah di Rusia dimulai bulan September-Januari dan Februari-Juni. Bulan Juli dan Agustus adalah waktu libur musim panas. Ujian diadakan pada akhir semester dan pada tengah semester juga ada ujian. Pendidikan di Rusia menyesuaikan sistem pendidikan negara-negara Barat melalui proses Bologna tahun 2003 dan pelaksanaannya mulai tahun 2007.

Kuliah di Rusia dengan beasiswa pendaftaran beasiswa Pendaftaran dilakukan melalui Pusat Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan Rusia, Jalan Diponegoro No. 12 Menteng Jakarta Pusat 10310, 62-21-31935290, beasiswarusia@gmail.com, rcnk.jak@gmail.com. Pusat Ilmu Pengetahuan dan Kebudayaan Rusia atau yang dikenal dengan PKR –Pusat Kebudayaan Rusia adalah lembaga yang membantu Kementerian Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Federasi Rusia dalam proses pendaftaran beasiswa. Seleksi dilakukan dalam 3 tahap: 1) seleksi dokumen di PKR, 2) seleksi wawancara di PKR atau melalui skype (khusus pendaftar di luar Jakarta), 3) seleksi dokumen di Kementerian Rusia. Website PKR: http://idn.rs.gov.ru/id Website Kementerian Rusia: http://en.russia.edu.ru/

Kuliah di Rusia dengan beasiswa dokumen pendaftaran Ijazah SMA/ raport SMA semester 5 (untuk pendaftar S1), ijazah & transkrip nilai S1/ surat tanda lulus sementara & telah mengikuti ujian skripsi (untuk pendaftar S2) Paspor umum (sampul hijau) Akte kelahiran Pasfoto warna, berlatar putih, 4x6, 10 lembar Hasil medical check-up dasar, HIV/Aids, paru-paru, narkoba dan malaria Mengisi formulir aplikasi, formulir izin orangtua (formulir bisa didapatkan melalui email) Membuat portofolio (khusus pendaftar jurusan seni, disain, arsitektur) Membayar biaya administrasi Rp.5,000,000,- (untuk penerjemahan, cap konsuler dan pos internasional)

Kuliah di Rusia dengan beasiswa persyaratan Pendaftar S1. Nilai tidak kurang dari 80, usia tidak lebih dari 25 tahun Pendaftar S2. IPK tidak kurang dari 3.2, usia tidak lebih dari 27 tahun Mengirimkan dokumen pendaftaran lengkap Memiliki kondisi kesehatan yang baik Memiliki kesiapan mental, intelektual dan finansial Poin 1 & 2 adalah persyaratan dari Kementerian. Jika terdapat kekurangan dalam poin 1 & 2, dapat dipertimbangkan poin 3, 4, 5 melalui seleksi wawancara di PKR sebagai bahan rekomendasi ke Kementerian

Kuliah di Rusia dengan beasiswa proses pendaftaran Mengirimkan dokumen untuk diseleksi di PKR, 20 Januari s.d. 28 Februari 2014 Dihubungi untuk wawancara di PKR atau melalui skype, segera setelah menyerahkan dokumen Lulus wawancara, harus menerjemahkan dokumen (ada biaya administrasi Rp.5,000,000,-: biaya pos internasional, penerjemahan ke Bahasa Rusia, pengesahan di konsuler Kedutaan Rusia di Jakarta) Dokumen dikirimkan ke Kementerian Rusia setelah melalui proses penerjemahan dan pengesahan Pengumuman hasil keputusan Kementerian Rusia, Agustus 2014 Keberangkatan mahasiswa ke Rusia, September 2014

Kuliah di Rusia dengan beasiswa proses keberangkatan Setelah pengumuman, mahasiswa menunggu invitation letter/ priglashenie untuk dapat membuat visa masuk Rusia. Sebelum membuat visa, pastikan masa berlaku paspor, agar tidak kehabisan masanya ketika masih kuliah di Rusia. Selama menunggu proses visa, mahasiswa memesan tiket pesawat ke Rusia dan kota tujuan, mengabari tanggal kedatangan kepada kantor internasional universitas dan PERMIRA, mempersiapkan barang bawaan. Sesudah memiliki visa dan tiket pesawat, mahasiswa berangkat bersama. Visa diproses di konsuler Kedutaan Rusia Jakarta, tetapi dapat dikumpulkan di PKR untuk dibuat secara kolektif. Begitu juga dengan pemesanan tiket Jakarta-Moskow dapat dibantu PKR, agar rombongan keberangkatan dapat diatur bersama-sama, sehingga memudahkan penjemputan setiba di Rusia. Tiket Moskow-kota tujuan dapat dibeli melalui internet atau dibeli sesampai di Moskow.

Kuliah di Rusia dengan beasiswa tiba di Rusia Setiba di Rusia, mahasiswa dijemput oleh staf Kementerian Rusia, KBRI dan PERMIRA. Mahasiswa dibantu menuju stasiun, airport atau terminal untuk melanjutkan perjalanan ke kota studi. Di kota studi, mahasiswa akan dijemput oleh staf kantor internasional universitas, PERMIRA dan mahasiswa universitas (bisa dijemput oleh mahasiswa asing yang lebih senior). Sesampai di tempat tujuan, mahasiswa mengurus visa studi, cek kesehatan, asuransi kesehatan, dan asrama. Biasanya biaya-biaya yang dibayarkan berlaku untuk selama 1 tahun.

Kuliah di Rusia dengan beasiswa barang bawaan Perlengkapan (baju, sepatu, topi, jaket, longjohn, penutup telinga, syal, sarung tangan) untuk musim semi-gugur, musim dingin dan musim panas. Untuk musim semi-gugur dapat menggunakan bahan dari kulit dan untuk musim dingin dapat menggunakan bahan dari bulu angsa Menyiapkan kartu bank berlogo visa/ mastercard, dengan internet-banking aktif Menyiapkan cetak pasfoto warna berlatar putih dan dokumen asli: ijazah, transkrip nilai, akte kelahiran dan hasil tes kesehatan terakhir Menyiapkan komputer dan telefon genggam Buku-buku dan kamus tersedia di universitas, maka tidak perlu dibawa, atau jika perlu, cukup membawa kamus elektronik Boleh membawa perlengkapan pribadi (seperti sampo, sabun dll) dan makanan tahan lama (abon, bumbu rendang, bumbu kacang dll) untuk setidaknya 1 bulan (sebelum mengenal tempat untuk berbelanja kebutuhan pribadi dan makanan) Boleh membawa panci teflon bertangkai (yang ada tutupnya & sendok masak) untuk merebus sayur/ menggoreng lauk/ menanak nasi. Terkadang tidak semua asrama memperbolehkan penggunaan rice cooker/ kompor listrik Jumlah seluruh bawaan perlu dipertimbangkan menurut beban bagasi 30kg dan kabin 7kg

Kuliah di Rusia dengan beasiswa biaya-biaya Membuat visa masuk Rusia US$50 Tiket pesawat Jakarta-Moskow-kota tujuan, US$900-1400 Penjemputan US$250 Cek kesehatan US$300 per tahun Asuransi kesehatan dan visa studi US$350 per tahun Asrama mahasiswa US$300 per tahun Biaya hidup US$300 per bulan

Kuliah di Rusia dengan beasiswa tentang asrama Mahasiswa mendapatkan asrama bersubsidi, tetapi tetap harus membayar sampai US$300 per tahun. Satu kamar, mahasiswa akan tinggal bersama mahasiswa lain (bisa dari Indonesia atau negara lain) antara 2-3 orang, sesama jenis. Karena asrama berkaitan dengan kuliah, maka diurus juga di kantor internasional universitas. Penting bagi mahasiswa untuk memahami bahwa tinggal sehari-hari dengan mahasiswa dari berbagai negara akan memberikan pengalaman keberbedaan latar belakang. Penting bagi mahasiswa untuk terbiasa mandiri dalam mengurus diri, seperti kebersihan, makan, belajar, pemeliharaan barang-barang pribadi dan fasilitas umum. Penting bagi mahasiswa untuk terbiasa melatih diri memiliki kebebasan tanpa melanggar kebebasan orang lain. Dan jika ada orang lain melanggar kebebasan diri, mahasiswa juga dapat menyampaikannya dengan cara yang dapat diterima agar terjaga kenyamanan hidup bersama.

Kuliah di Rusia dengan beasiswa PERMIRA PERMIRA adalah persatuan mahasiswa Indonesia di Rusia. PERMIRA sebagai wadah persatuan mahasiswa memiliki kegiatan-kegiatan di antaranya, berbagi pengalaman kepada mahasiswa baru tentang kehidupan kuliah di Rusia, berlibur bersama, mengadakan kegiatan budaya untuk memperkenalkan Indonesia kepada negara-negara lain, berpartisipasi bersama delegasi Indonesia dalam konferensi-konferensi internasional. Website PERMIRA: http://ppi-rusia.org/wordpress/

Kuliah di Rusia dengan beasiswa KBRI di Moskow KBRI di Moskow adalah lembaga diplomatik, perwakilan resmi pemerintah Indonesia di Rusia. Sebagai perwakilan resmi pemerintah Indonesia, KBRI menerima dan menyimpan data-data mahasiswa Indonesia yang sekolah di Rusia dan menjadi pembina PERMIRA. Alamat dan kontak KBRI di Moskow: Novokuznetskaya Ulitsa 12, Moskow, Federasi Rusia, 109017. Metro: Novokusnetskaya, Paveletskaya. Tel. (+7-495) 9519549-50. Fax. (+7-495) 735-4431. Email: kbrimos@gmail.com, moscow.kbri@kemlu.go.id Website: http://www.kemlu.go.id/moscow/Pages/default.aspx