Resep makanan dan minuman By:wilujeng
Bahan steak Margarin sebanyak 1 sendok makan. Bawang bombai sebanyak 1/2 buah. Bersihkan dan kemudian cincang halus. Bawang putih sebanyak 2 siung. Bersihkan dan haluskan. Daging sapi giling sebanyak 100 gram. Jika Anda suka, bisa diganti daging lain. Ayam atau kornet. Daun bawang sebanyak 1 batang. Bersihkan dan iris tipis. Telur kocok sebanyak 1 butir. Tepung roti sebanyak 50 gram Merica, garam dan penyedap secukupnya.
Bahan Untuk Saus Steak Margarin sebanyak 1 sendok makan. Bawang bombai sebanyak 1/2 buah. Bersihkan dan cincang. Tepung terigu sebanyak 1 sendok makan. Air matang sebanyak 250 ml. Lada hitam sebanyak 1 sendok teh. Penyedap atau Masako sebanyak 1/2 bungkus. Saus tiram sebanyak 1 sendok makan. Kecap manis sebanyak 1 sendok makan. Saus tomat sebanyak 1 sendok makan. Gula secukupnya sesuai selera.
Bahan Pendamping Steak Potongan kentang. Rebus dan goreng sebentar. Takarannya sesuai selera. Potongan buncis atau kacang panjang, Bersihkan dan rebus selama 15 menit. Angkat. Potongan wortel. Bersihkan dan rebus selama 15 menit. Angkat. Tambahkan sayuran lainnya jika diinginkan misalnya brokoli, aparagus dan lain-lain.
Cara Membuat Steak Tempe Pertama, panaskan wajan dan masukkan margarin. Kemudian tumis bawang bombay juga bawang putih sampai layu dan harum. Selanjutnya masukkan daging sapi giling. Aduk sampai warnanya berubah. Setelah itu, masukkan potongan daun bawang. Aduk terus hingga semua tercampur merata dan sempurna. Ankat dan simpan di wadah. Campurkan tempe dengan daging yang telah ditumis tadi. Aduk sampai merata. Kemudian masukkan garam dan merica. Aduk lagi hingga benar-benar tercampur semuanya. Selanjutnya, ambil adonan sebanyak 1 sendok makan. Bentuk sesuai selera yang Anda inginkan. Biasanya bentuk steak memanjang. Setelah adonan terbentuk, celupkan ke dalam telur yang telah dikocok. Kemudian baluri dengan tepung roti. Panaskan margarin di atas grill plate. Kemudian masukkan adonan tadi. Masak hingga kuning kecoklatan dan merata. Sisihkan. Untuk saus steak tempe, pertama panaskan margarin dan tumis bawang bombay samia layu dan wangi. Perlahan masukkan tepung terigu. Aduk rata dan tambahkan air matang, masako, kecam manis, saus tiram, lada hitam, saus tomat serta tambahan gula jika diinginkan. Angkat. Sajikan steak tempe dengan saus bersama sayuran pendamping.
Jadinya akan seperti gambar di bawah ini
Bahan Milkshake Cokelat : 450 ml susu segar 200 gram gula pasir 20 gram cokelat bubuk 150 gram dark cooking chocolate, cincang kasar 6 skup es krim vanilla 450 gram es batu Krim kocok (whipped cream), secukupnya Kacang kenari atau kacang mete, sangrai Susu kental manis cokelat/ cokelat cair
Cara Membuat Milkshake Cokelat : Di dihkan susu segar bersama gula pasir, cokelat bubuk, aduk sampai larut Masukkan dark cooking chocolate. Aduk sampai cokelat larut Blender larutan cokelat, es krim dan es batu sampai halus. Tuang ke dalam gelas, semprot kan krim kocok. Siram dengan susu kental manis/cokelat cair, lalu taburi dengan kacang kenari atau kacang mete. Sajikan segera.
Jadinya akan seperti gambar di bawah ini