Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

AKUNTANSI SEBUAH SISTEM INFORMASI

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "AKUNTANSI SEBUAH SISTEM INFORMASI"— Transcript presentasi:

1 AKUNTANSI SEBUAH SISTEM INFORMASI
MINGGU II 19 MARET 2008

2 Akuntansi Sebuah Sistem Informasi
Informasi akuntansi dibutuhkan manajemen untuk perencanaan, pengendalian, dan pengambilan keputusan “Untuk apa catatan akuntansi yang baik?” Membantu mengingat kembali kegiatan operasi sehari-hari yang telah berjalan sehingga dapat digunakan sebagai dasar dalam pengambilan keputusan.

3 Arus Laporan Hasil pokok dari akuntansi adalah laporan akuntansi (keuangan); yaitu : 1. Laporan untuk manajemen 2. Laporan untuk perhitungan pajak 3. Laporan khusus 4. Laporan keuangan yang diaudit

4 LAPORAN UNTUK MANAJEMEN
Manajemen secara periodik menerima laporan akuntansi untuk perpajakan, bank, pihak luar dll namun manajemen tetap membutuhkan laporan yang khusus untuk dirinya. Laporan akuntansi yang dimaksud diatas digunakan sebagai dasar penyusunan strategi oleh pihak manajemen. misal. Laporan perkiraan laba

5 LAPORAN UNTUK PERHITUNGAN PAJAK
Sistem pembukuan (accounting system) yang baik untuk perpajakan digunakan misalkan dalam penentuan pajak penjualan (PPn) dan pajak penghasilan (PPh). Seringkali aturan akuntansi perpajakan berbeda dengan Prinsip Akuntansi.

6 Biasanya disajikan berbeda dengan laporan keuangan lain.
LAPORAN KHUSUS Biasanya disajikan berbeda dengan laporan keuangan lain. Contohnya adalah laporan untuk pasar modal.

7 LAPORAN KEUANGAN YANG DIAUDIT
Pihak di luar perusahaan (contoh: kreditur, investor, pemegang saham) memerlukan laporan keuangan periodik perusahaan. Untuk menjaga objektivitas maka pihak luar tersebut menggunakan akuntan publik. akuntan publik ditunjuk oleh pihak luar untuk memberikan pendapat mengenai “kewajaran” laporan keuangan yang disajikan perusahaan.

8 PRINSIP AKUNTANSI DAN PRAKTEK AKUNTANSI
Prinsip Akuntansi yang Diterima Umum (Generally Accepted Accounting Principles). FASB (Financial Accounting Standard Board / Badan Standar Akuntansi Keuangan). Mengembangkan prinsip baru akuntansi. APB (Accounting Principles Board / Badan Prinsip Akuntansi). Memformulasikan teuan FASB menjadi prinsip akuntansi yang diterima umum

9 PENGELOMPOKAN AKUNTAN
AKUNTAN SWASTA Bekerja pada bidang swasta, seperti perusahaan industri, jasa dan perdagangan serta perbankan. AKUNTAN PUBLIK Bidang jasa yang diberikan oleh para akuntan kepada perusahaan atau organisasi lain dala bidang kewajaran laporan keuangan yang disajikan oleh perusahaan atau organisasi tersebut

10 AKUNTAN PEMERINTAH Akuntan pemerintah bisa bekerja di bidang pendidikan, pemerintah daerah atau pusat, dan juga dinas atau departemen tertentu misal di BPK. Akuntan yang bekerja di pemerintahan bisa melakukan tugas yang biasa dilakukan oleh akuntan swasta atau akuntan publik.

11 JENIS PERUSAHAAN Berdasarkan jenis usahanya, perusahaan dibagi menjadi tiga kelompok, yaitu : PERUSAHAAN JASA Menjual jasa kepada konsumen. Dalam laporan keuangannya tidak terdapat pos persediaan. Misal : perusahaan asuransi dan bank PERUSAHAAN PERDAGANGAN Menjual produk tampak (tangible goods) tetapi produk yang dijual tersebut bukan dari produk buatan sendiri, melainkan pembelian dari perusahaan lain. Pada laporan keuangannya, perusahaan ini akan menyajikan persediaan barang dagangan , di Neraca. Contoh : toko buku

12 PERUSAHAAN MANUFAKTUR
Memproduksi sendiri barang yang dijual. Dalam laporan keuangannya, perusahaan ini akan menyajikan pos persediaan bahan baku, persediaan barang dalam proses, dan barang jadi. Contoh : perusahaan tenun, semen, perusahaan garment. Seperti pada perusahaan perdagangan, perusahaan manufaktur akan menyajikan harga pokok penjualan.

13 PERUSAHAAN PERSEORANGAN (private ownership)
Berdasarkan pemilikan, jenis perusahaan dikelompokkan menjadi tiga, yaitu : PERUSAHAAN PERSEORANGAN (private ownership) dimiliki pribadi, pada umumnya dikelola dan dikendalikan oleh pemiliknya. PERUSAHAAN PERKUMPULAN PRIBADI (partnership) dimiliki oleh beberapa orang, mengelola dan mengendalikan perusahaan secara bersama-sama PERUSAHAAN PERSEROAN (corporation) pemilik dan pengelolan (manajemen) dipisah. Pemilik disebut pemegang saha (stock holders) berada di luar operasi perusahaan sedang manajemen dipilih oleh pemegang saham untuk menjalankan operasi perusahaan.

14 LAPORAN KEUANGAN DASAR
Laporan posisi keuangan atau neraca, adalah tentang harta, utang dan modal perusahaan pada tanggal tertentu. Laporan rugi laba adalah laporan tentang hasil usaha perusahaan selama jangka waktu tertentu. Untuk mempelajari akuntansi manajemen dengan baik, diperlukan pemahaman laporan keuangan yang baik.

15 LAPORAN POSISI KEUANGAN (BALANCE SHEET)
Lihat Tabel 2.1. Bentuk Skontro -- sebelah menyebelah (umum digunakan untuk publikasi) Bentuk Staffel -- dari atas ke bawah ( untuk analisa) Persamaan Dasar Neraca Istilah Teknis : Aktiva = Utang Modal Artian Dasar : Sumber Usaha = Pihak Luar + Pemilik Jumlah (2.1) : =

16 Definisi AKTIVA. Sumber-sumber ekonomi perusahaan yang dinyatakan dalam bentuk keuangan. Prinsip akuntansi menghendaki penyajian aktiva sebesar harga pokok historisnya. Contoh : perusahaan mempunyai tanah dengan harga pokok Rp sepuluh tahun yang lalu maka nilai yang jelas adalah Rp walaupun harga pasar saat ini Rp alasannya adalah tanah tersebut digunakan untuk beroperasi dan bukan dijual kembali untuk barang dagangan.

17 Definisi UTANG. Kewajiban yang harus diselesaikan oleh perusahaan dengan mengeluarkan kas atau aktiva lainnya atau jasa di masa yang akan datang. Utang yang memerlukan penyelesaian dalam waktu dekat (utang jangka pendek), biasanya kurang dari satu periode akuntansi. Meliputi utang dagang, utang wesel, utang pajak dan utang jangka panjang yang jatuh tempo periodik berikutnya. Utang jangka panjang, seperti utang obligasi dan utang hipotik

18 Definisi MODAL. Hak milik para pemilik perusahaan, yang disajikan dalam neraca di bawah pos utang. Modal sering disebut sebagai kekayaan bersih. sesuai dengan bentuk perusahaan, modal bisa berupa modal pribadi (perseorangan), modal beberapa partner atau modal saham (persekutuan).

19 KESATUAN USAHA DALAM AKUNTANSI
Setiap perusahaan adalah sebuah kesatuan akuntansi (business entity) yang berdiri sendiri terpisah dari kegiatan ekonomi pemiliknya. Contoh : perusahaan perseroan vs perusahaan perseorangan. Pada perusahaan perseorangan akan terjadi tumpang tindih tentang mana tindakan peimilik atas nama pribadi dan mana tindakan atas nama perusahaan. Perusahaan perseroan sudah dipisahkan antara manajemen dan pemilik (pemegang saham).

20 PENGARUH TRANSAKSI PERUSAHAAN PADA NERACA
Transaksi operasi perusahaan dapat dikelompokkan ke dalam dua kelompok transaksi : 1. Transaksi operasi yang tidak mempengaruhi modal. Contoh pembelian sebuah komputer seharga Rp 10 juta baik secara kas maupun kredit. Penerimaan kas dari piutang. 2. Transaksi operasi yang mempengaruhi modal Kontribusi pemilik (naik), pengambilan oleh pemilik (turun), penghasilan (naik), biaya (turun).

21 Definisi Penghasilan adalah penerimaan perusahaan atas penjualan produk atau jasa kepada konsumen. Dalam prinsip akuntansi penghasilan diakui yaitu pada saat terjadi transfer hak milik (transfer of title). Pada saat barang/jasa diserahkan kepada konsumen, maka perusahaan akan menerima aktiva berupa piutang. Biaya adalah harga pokok yang dibebankan oleh perusahaan pada periode dimana penghasilan diakui. Depresiasi aktiva tetap, sewa, gaji pegawai, pembayaran listrik adalah contoh-contoh biaya yang harus dibebankan untuk memperoleh penghasilan.

22 Definisi Biaya (lanjutan...)
Berhubung biaya akan dibebankan pada penghasilan, maka periode pembebanan biaya harus sam dengan periode pengakuan pengakuan penghasilan. Contoh : sewa yang dibayar dimuka selama 3 tahun, 19X1 – 19X3, hanya akan dibebankan pada penentuan laba perusahaan tahun 19X1 sebesar sepertiga dari seluruh pembayaran.

23 SISTEM AKRUAL (ACCRUAL BASIS)
Konsep Akrual, yaitu pengakuan penghasilan biaya dan penghasilan lebih didasarkan pada periode waktu, dibanding dengan aliran kas. Penghasilan akan diakui apabila sudah terjadi perpindahan barang/jasa, tidak memandang sudah dibayar atau belum. Biaya diakui ketika waktu berlalu dan barang/jasa sudah dikonsumsi dan tidak mempertimbangkan apakah biaya tersebut sudah dibayar atau belum.

24 Transaksi operasi (sebuah contoh)
Pada tanggal 1 Desember 20X7, Tuan Hisam menanamkan uangnya dalam kantor konsultasinya sebesar Rp ,00. Pada tanggal 2 Desember 20X7, Tuan Hisam menyewa sebuah bangunan untuk operasi kantor konsultannya sebesar Rp ,00. Pada 5 Desember tahun yang sama, Tuan Hisam mebeli peralatan kantor dengan harga Rp ,00 Pada 8 Desember yang sama perusahaan membeli alat kantor yang habis pakai (supllies) sebesar Rp ,00 secara kredit.

25 Pada tanggal 15 Desember, perusahaan telah mengerjakan konsultasi dengan seorang klien dan atas jasa konsultasi tersebut telah dikirim tagihan sebesar Rp ,00 Pada tanggal 20 Desember perusahaan membayar utang atas pembelian supllies pada tanggal 8 Desember, jumlah yang dibayar adalah Rp ,00 Pada akhir tahun perusahaan membayar gaji karyawan sebesar Rp ,00 jumlah ini merupakan biaya gaji bulan Desember 20X7.

26 Pada akhir tahun yang sama Tuan Hisam menerima pembayaran dari klien sebesar Rp. 1.000.000,00
Pada tanggal 31 Desember Tuan Hisam mengambil uang untuk keperluan pribadi sebesar Rp ,00 Pada akhir tahun, supplies yang ada, setelah dihitung kembali tinggal bersisa Rp ,00 Pada akhir tahun tersebut, perusahaan memperkirakan bahwa peralatan kantor perlu dilakukan penyusutan sebesar Rp ,00

27 Laba ditahan ± laba/rugi – laba dibagi = Laba ditahan akhir
LAPORAN RUGI LABA Untuk mengetahui laba operasi suatu periode, laporan rugi laba harus disajikan oeh perusahaan dan menunjukkan penghasilan dan biaya selama periode tersebut. LAPORAN PERUBAHAN MODAL (LABA DITAHAN) Laporan perubahan laba ditahan adalah sebuah laporan yang menyajikan perubahan laba ditahan selama periode tertentu yang disusun berdasar modal : Laba ditahan ± laba/rugi – laba dibagi = Laba ditahan akhir Jumlah laba ditahan akhir akan tampak pada neraca.

28 LAPORAN SUMBER PENGGUNAAN MODAL
Laporan sumber dan penggunaan modal kerja dimaksudkan agar pembaca laporan keuangan mengetahui sumber dari modal kerja dan digunakan untuk apa modal kerja selama periode tersebut .


Download ppt "AKUNTANSI SEBUAH SISTEM INFORMASI"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google