Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Perekonomian Indonesia-Pertemuan ke-1

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Perekonomian Indonesia-Pertemuan ke-1"— Transcript presentasi:

1 Perekonomian Indonesia-Pertemuan ke-1
Oleh: Ahmad Syifaudin, SE., M.Si.

2 Tujuan Pembelajaran Mahasiswa dapat: Mendefinisikan sistem ekonomi.
Memahami ciri-ciri, kelebihan dan kekurangan masing-masing sistem ekonomi.

3 Definisi Sistem Ekonomi
Suatu sistem yang mengatur serta menjalin hubungan ekonomi antarmanusia dengan seperangkat kelembagaan dalam suatu tatanan kehidupan (Dumairy) Suatu kesatuan yang terpadu, secara kolestik, di dalamnya terdapat bagian-bagian dan masing-masing bagian tersebut memiliki ciri dan batas tersendiri (Bernand, A. Chester) Sekumpulan komponen-komponen atau unsur-unsur yang terdiri dari unit-unit dan agen-agen ekonomi, serta lembaga-lembaga ekonomi yang bukan saja saling berhubungan dan berinteraksi melainkan juga sampai tingkat tertentu yang saling menopang dan mempengaruhi (Grossman, Gregory dan M. Manu)

4 Sistem Ekonomi di Dunia
Sistem ekonomi sebagai solusi dari permasalahan ekonomi dapat dibedakan menjadi 4 macam, yaitu : 1. Sistem Ekonomi Tradisional. 2. Sistem Ekonomi Pasar (Liberal/Bebas). 3. Sistem Ekonomi Komando (Terpusat). 4. Sistem Ekonomi Indonesia (Campuran).

5 Liberal & Komunis Perbedaan Liberal Ideologi Politik Komunis Demokrasi
Pemerintahan Otokrasi Egaliter Penyelenggaraan Negara Etatis Desentralistis Struktur Birokrasi Sentralistis Kapitalis Ideologi Ekonomi Sosialis Mekanisme Pasar Pengelolaan Ekonomi Perencanaan Terpusat

6 Sistem Ekonomi Pasar (Liberal/Bebas)
Definisi: suatu sistem ekonomi dimana seluruh kegiatan ekonomi mulai dari produksi, distribusi dan konsumsi diserahkan sepenuhnya kepada mekanisme pasar. Sistem ini sesuai dengan ajaran dari Adam Smith, dalam bukunya “An Inquiry Into the Nature and Causes of the Wealth of Nations”.

7 Ciri-Ciri Sistem Ekonomi Pasar
1. Setiap orang bebas memiliki barang, termasuk barang modal. 2. Setiap orang bebas menggunakan barang dan jasa yang dimilikinya. 3. Aktivitas ekonomi ditujukan untuk memperoleh laba. 4. Semua aktivitas ekonomi dilaksanakan oleh swasta.

8 Ciri-Ciri Sistem Ekonomi Pasar
5. Pemerintah tidak melakukan intervensi pasar. 6. Persaingan dilakukan secara bebas. 7. Peranan modal sangat vital.

9 Kelebihan Sistem Ekonomi Pasar
1. Tumbuhnya inisiatif dan kreasi masyarakat. 2. Setiap individu bebas memiliki sumber-sumber produksi. 3. Munculnya persaingan untuk maju. 4. Barang yang dihasilkan bermutu tinggi. 5. Efisiensi dan efektivitas tinggi karena setiap tindakan ekonomi didasarkan atas motif mencari laba.

10 Kelemahan Sistem Ekonomi Pasar
1. Sulit melakukan pendistribusian pendapatan. 2. Terjadi eksploitasi kaum buruh oleh para pemilik modal. 3. Munculnya monopoli. 4. terjadi gejolak dalam perekonomian.

11 Sistem Ekonomi Komando (Terpusat)
Definisi: sistem ekonomi dimana peran pemerintah sangat dominan dan berpengaruh dalam mengendalikan perekonomian. Pada sistem ini pemerintah menentukan barang dan jasa apa yang akan diproduksi, dengan cara atau metode bagaimana barang tersebut diproduksi, serta untuk siapa barang tersebut diproduksi.

12 Ciri-ciri Sistem Ekonomi Komando
1. Sumber daya dikuasai pemerintah. 2. Hak milik perseorangan tidak diakui. 3. Tidak ada individu atau kelompok yang dapat berusaha dengan bebas dalam kegiatan perekonomian. 4. Kebijakan ekonomi diatur sepenuhnya oleh pemerintah.

13 Kelebihan Sistem Ekonomi Komando
1. Pemerintah lebih mudah mengendalikan masalah ekonomi. 2. Pasar barang dalam negeri berjalan lancar. 3. Pemerintah dapat mencampuri pembentukan harga. 4. Mudah melakukan pendistribusian pendapatan. 5. Jarang terjadi krisis ekonomi.

14 Kelemahan Sistem Ekonomi Komando
Mematikan inisiatif individu untuk maju. Sering terjadi monopoli yang merugikan masyarakat. 3. Masyarakat tidak memiliki kebebasan dalam memilih sumber daya.

15 Definisi Sistem Ekonomi Indonesia
Sistem ekonomi yang dianut Indonesia adalah sistem demokrasi ekonomi yaitu sistem perekonomian nasional yang merupakan perwujudan dari falsafah Pancasila dan UUD 1945 yang berasaskan kekeluargaan dan kegotongroyongan dari, oleh dan untuk rakyat dibawah pimpinan dan pengawasan pemerintah. Sistem ekonomi ini berlandaskan Pancasila serta UUD 1945.

16 Ciri-Ciri Sistem Ekonomi Indonesia
Perekonomian disusun sebagai usaha bersama atas asas kekeluargaan. Cabang-cabang produksi yang penting bagi Negara dan yang menguasai hajat hidup orang banyak dikuasai oleh Negara. Bumi, air, dan kekayaan alam yang terkandung didalamnya dikuasai oleh Negara dan dipergunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

17 Ciri-Ciri Sistem Ekonomi Indonesia
4. Hak milik perseorangan diakui tetapi tidak bertentangan dengan kepentingan masyarakat. 5. Fakir miskin dan anak anak terlantar berhak memperoleh jaminan sosial.

18 Kelebihan Sistem Ekonomi Indonesia
Tumbuhnya inisiatif dan kreasi masyarakat. Barang bermutu tinggi. Pemerintah dapat mencampuri pembentukan harga.

19 Kelemahan Sistem Ekonomi Indonesia
Munculnya free fight liberalism. Munculnya etatisme. Munculnya monopoli.


Download ppt "Perekonomian Indonesia-Pertemuan ke-1"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google