Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Pengantar Sistem Manajemen Terintegrasi (GS-R-3)

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "Pengantar Sistem Manajemen Terintegrasi (GS-R-3)"— Transcript presentasi:

1 Pengantar Sistem Manajemen Terintegrasi (GS-R-3)
Anri A. Ridwan Disampaikan pada Diklat Sistem Manajemen BAPETEN 24-28 Juni 2013 1

2 Tujuan Instruksional Umum
Memahami persyaratan GS-R-3. Tujuan Instruksional Khusus Mampu menjelaskan tujuan GS-R-3. Mampu menjelaskan perkembangan GS-R-3. Mampu menguraikan persyaratan GS-R-3.

3 DAFTAR ISI Definisi. Mengapa Perlu Terintegrasi?
Manfaat yang Diharapkan. Evolusi menuju GS-R-3. Sejarah GS-R-3. Lingkup GS-R-3. Tujuan GS-R-3. Struktur GS-R-3.

4 Definisi Sistem: rangkaian berbagai unsur yang saling terkait atau berinteraksi.

5 Definisi Manajemen: Kegiatan terkoordinasi untuk mengarahkan dan mengendalikan organisasi.

6 Definisi Terintegrasi: Memadukan berbagai unsur menjadi satu kesatuan menyeluruh.

7 Sistem Manajemen Terintegrasi
Sistem manajemen yang memadukan setiap unsur di dalam organisasi untuk mencapai sasaran organisasi. Persyaratan keselamatan, kesehatan, keamanan, lingkungan, mutu, dan ekonomi. Personil, peralatan, budaya, proses dan kebijakan terdokumentasi. Sumber daya dan struktur organisasi. Sekumpulan proses organisasi yang menangani keseluruhan sasaran/persyaratan organisasi.

8 Mengapa Perlu Terintegrasi?
Mempertimbangkan berbagai persyaratan secara terpisah dapat berpotensi untuk berdampak negatif terhadap keselamatan Oleh karena itu, berbagai persyaratan terkait keselamatan, kesehatan, keamanan, mutu, lingkungan, dan ekonomi perlu diintegrasikan agar tidak dipertimbangkan secara terpisah dari keselamatan

9 Mengapa Perlu Terintegrasi?
Memungkinkan misi dan sasaran organisasi tercapai. Menguraikan semua proses dan antarmuka organisasi. Mengintegrasikan semua kegiatan, sasaran, dan proses ke dalam satu sistem. Memberikan akuntabilitas dan tanggung jawab yang jelas. Memungkinkan proses, orang, dan sumber daya diselaraskan. Memungkinkan konsistensi. Mengendalikan diterbitkannya dokumen yang palsu. Memberikan manajemen alat untuk membantu dalam pengawasan. Membantu mengidentifikasi peluang perbaikan.

10 Manfaat yang diharapkan
Peningkatan fokus pada Keselamatan. Integrasi strategi dan kebijakan organisasi. Implementasi perbaikan terus menerus di semua bidang. Menciptakan sistem manajemen yang sinergis, konsisten, lebih sederhana dan lebih ramah terhadap pengguna, serta mengurangi birokrasi. Reaksi yang lebih cepat terhadap perubahan dan tantangan. Kepatuhan lebih mudah, pelanggaran berkurang, kepemilikan dan partisipasi staf lebih besar. Menghilangkan dinding di antara unit organisasi.

11 Model Sistem Manajemen
Shareholders Requirements Persyaratan Regulator Masyarakat Mengintegrasikan Kegiatan Yang Sama Keselamatan-Kesehatan-Lingkungan-Keamanan-Mutu-Ekonomi Pengukuran, penilaian & perbaikan Pengelolaan sumber daya Pelaksanaan Proses Budaya Keselamatan Tanggung jawab manajemen Pemasok Perusahaan pelanggan

12 Evolusi Menuju Sistem Manajemen
Perka no 21/2002 Perka no 11/2011 Perka no 7/1999 GS-R-3 2013 UU no 10 tahun 1997 Perka no 4/2010 (Integrated) Management Systems ISO 9001:2008 Safety & Performance Quality Management GS-R-3 2006 Quality Assurance Quality Control ISO 9001:2000 50-C/SG-Q 1996 50-C-QA Time

13 Sejarah GS-R-3 50-C-Q 50-SG-Q1 s.d. Q7 50-SG-Q8 s.d. Q14

14 Lingkup GS-R-3 Berlaku untuk penetapan, implementasi, penilaian, dan perbaikan secara terus menerus sistem manajemen untuk: Instalasi Nuklir. Kegiatan yang menggunakan sumber radiasi pengion. Pengelolaan limbah radioaktif. Pengangkutan zat Radioaktif. Kegiatan proteksi radiasi. Kegiatan lainnya yang berpotensi menyebabkan masyarakat terkena paparan dari sumber alami atau buatan. Pengawasan Instalasi dan kegiatan tersebut. Sistem manajemen berlaku sepanjang umur fasilitas dan seluruh kegiatan.

15 Tujuan GS-R-3 Persyaratan sistem manajemen ditetapkan untuk memastikan bahwa keselamatan tidak dikompromikan dan tidak ditempatkan di dalam sistem manajemen terpisah

16 Struktur GS-R-3 Pendahuluan.
Persyaratan Sistem Manajemen, termasuk budaya keselamatan, pemeringkatan, dan dokumentasi. Persyaratan untuk pengembangan dan implementasi sistem manajemen serta tanggung jawab manajemen atas pengembangan dan impementasinya. Persyaratan untuk manajemen sumber daya, termasuk sumber daya manusia, prasarana, dan lingkungan kerja. Persyaratan untuk proses organisasi – manajemen, pengembangan dan spesifikasinya. Persyaratan untuk pengukuran, penilaian, dan perbaikan sistem manajemen.

17


Download ppt "Pengantar Sistem Manajemen Terintegrasi (GS-R-3)"

Presentasi serupa


Iklan oleh Google