Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

NINTA KARINA BANGUN, 3301404034 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESULITAN BELAJAR STANDAR KOMPETENSI MENCATAT DIKTE UNTUK MEMPERSIAPKAN NASKAH PADA SISWA.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "NINTA KARINA BANGUN, 3301404034 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESULITAN BELAJAR STANDAR KOMPETENSI MENCATAT DIKTE UNTUK MEMPERSIAPKAN NASKAH PADA SISWA."— Transcript presentasi:

1 NINTA KARINA BANGUN, 3301404034 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESULITAN BELAJAR STANDAR KOMPETENSI MENCATAT DIKTE UNTUK MEMPERSIAPKAN NASKAH PADA SISWA KELAS XI PROGRAM KEAHLIANSEKRETARIS DI SMK NEGERI 2 BLORA.

2 Identitas Mahasiswa - NAMA : NINTA KARINA BANGUN - NIM : 3301404034 - PRODI : Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Administrasi Perkantoran) - JURUSAN : Pendidikan Ekonomi - FAKULTAS : Ekonomi - EMAIL : ntird_caem pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : Drs. S. Martono, M.Si - PEMBIMBING 2 : Dra. Harnanik, M.Si - TGL UJIAN : 2009-02-27

3 Judul FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESULITAN BELAJAR STANDAR KOMPETENSI MENCATAT DIKTE UNTUK MEMPERSIAPKAN NASKAH PADA SISWA KELAS XI PROGRAM KEAHLIANSEKRETARIS DI SMK NEGERI 2 BLORA.

4 Abstrak Latar belakang dalam penelitian ini yaitu Siswa SMK Negeri 2 Blora hanya memiliki nilai rata-rata harian 6,95 pada standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersiapkan naskah, dimana seharusnya untuk mata pelajaran dasar kompetensi kejuruan program produktif setiap siswa harus mencapai nilai minimum yakni nilai 7 (tujuh). Permasalahan dalam penelitian ini adalah “(1) Adakah pengaruh faktor anak didik, keluarga, sekolah, dan lingkungan masyarakat terhadap kesulitan belajar siswa pada standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersiapkan naskah pada siswa kelas XI program keahlian sekretaris di SMK Negeri 2 Blora? (2) Faktor manakah yang paling berpengaruh terhadap kesulitan belajar siswa pada standar kompetensi mencatat dikte untuk mempesiapkan naskah pada siswa kelas XI program keahlian sekretaris di SMK Negeri 2 Blora?”. Peneilitian ini bertujuan (1) untuk mengetahui pengaruh faktor anak didik, keluarga, sekolah, dan lingkungan masyarakat terhadap kesulitan belajar siswa pada standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersiapkan naskah pada siswa kelas XI program keahlian sekretaris di SMK Negeri 2 Blora (2) untuk mengetahui Faktor manakah yang paling berpengaruh terhadap kesulitan belajar siswa pada standar kompetensi mencatat dikte untuk mempesiapkan naskah pada siswa kelas XI program keahlian sekretaris di SMK Negeri 2 Blora. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI program keahlian Sekretaris di SMK Negeri 2 Blora yang berjumlah 78 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah dengan cara acak, dengan catatan setiap karakter dari siswa akan terwakili. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan dokumentasi, analisis data didasarkan pada regresi linier ganda. Berdasarkan uji simultan diperoleh Fhitung sebesar 92,842 dengan signifikasi = 0,000 < 0,05 karena signifikasi kurang dari 0,05 maka H a diterima. Pada pengujian secara parsial dengan uji t diperoleh Fhitung untuk X1 sebesar 2,407 dengan signifikasi 0,019, X2 sebesar 2,338 dengan signifikasi 0,022, X3 sebesar 4,645 dengan nilai signifikasi 0,000, dan X4 sebesar 4,192 dengan signifikansi 0,000 karena signifikasi kurang dari 0,05 maka Ha diterima dan Ho ditolak. Secara simultan anak didik (X1), keluarga (X2), sekolah (X3), dan lingkungan masyarakat (X4) berpengaruh terhadap kesulitan belajar siswa (Y) sebesar 83,6%. Sedangkan secara parsial, pengaruh X1 terhadap Y sebesar 7,34%, pengaruh X2 terhadap Y sebesar 6,97%, pengaruh X3 terhadap Y sebesar 22,85%, dan pengaruh X4 terhadap Y sebesar 19,36%. Hal ini berarti pengaruh X4 lebih besar dibandingkan X1, X2, dan X3 terhadap Y. Saran yang perlu diajukan dalam penelitian ini adalah : (1) Para siswa hendaknya memperhatikan tingkat kehadiran dan ketepatan waktu pada jam pelajaran standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersiapkan naskah (2) Pihak sekolah hendaknya memperbanyak koleksi buku terutama buku standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersipakan naskah, melengkapi saran dan prasarana dalam belajar, serta membuat suasana yang lebih kondusif dalam belajar terutama dalam belajar standar kompetensi mencatat dikte untuk mempersiapkan naskah.

5 Kata Kunci Kesulitan Belajar Standar Kompetensi Mencatat Dikte Untuk Mempersiapkan Naskah

6 Referensi Ahmadi, Abu. dan Widodo Supriono 1991. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta Algifari. 2000. Analisis Regresi, Teori, Kasus dan Solusi. Yogyakarta: BPFE. Aqib, Zainal. 2002. Guru dan Profesionalisme. Jakarta : Pustaka Pelajar. Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta : Rineka Cipta ---------. 2006. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta. Djamarah, Syaiful Bahri dan Aswan Zain. 2002. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta. Dalyono, M. 2007. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta. Darsono, Max. 2000. Belajar dan Pembelajaran. Semarang: IKIP Semarang Press. Hadi, Sutrisno. 1993. Statistik II. Yogyakarta: Andi Ofest. ---------2002. Metodologi Research Jilid 2. Yogyakarta : Andi. Hamalik, Oemar. 2004. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi Aksara. Mudzakir, Sutrisno. 1997. Psikologi Pendidikan. Jakarta. PT. Rineka Cipta. Purwanto, Ngalim. 2003. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Remaja Rosda Karya. Salmeto. 2003. Belajar Dan Faktor-Faktor Yang Mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta. Santoso, Totok. 1998. Layanan Bimbingan Belajar di Sekolah Menengah. Semarang : Satya Wacana. Sumadi, Suryabrata. 2001. Psikologi Pendidikan. Jakarta: Raja Grafindo Persada. Supranto, J. 2004. Analisis Multivariat. Jakarta: PT. Rineka Cipta. Tim MKDK. 2000. Psikologi Belajar.Semarang: IKIP Press Winkel, 1989. Psikologi Pengajaran. Jakarta: Gramedia.

7 Terima Kasih http://unnes.ac.id


Download ppt "NINTA KARINA BANGUN, 3301404034 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KESULITAN BELAJAR STANDAR KOMPETENSI MENCATAT DIKTE UNTUK MEMPERSIAPKAN NASKAH PADA SISWA."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google