Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

DWI PRASETYO, 3352404008 PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG PADA OBYEK WISATA TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI REMBANG.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "DWI PRASETYO, 3352404008 PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG PADA OBYEK WISATA TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI REMBANG."— Transcript presentasi:

1 DWI PRASETYO, 3352404008 PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG PADA OBYEK WISATA TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI REMBANG.

2 Identitas Mahasiswa - NAMA : DWI PRASETYO - NIM : 3352404008 - PRODI : Manajemen (Manajemen Pemasaran) - JURUSAN : Manajemen - FAKULTAS : Ekonomi - EMAIL : Chice_X pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : DRS. WAHYONO, MM - PEMBIMBING 2 : ARIEF YULIANTO, SE, MM. - TGL UJIAN : 2009-08-31

3 Judul PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG PADA OBYEK WISATA TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI REMBANG.

4 Abstrak Obyek wisata merupakan produk jasa yang ditawarkan oleh suatu perusahaan jasa dengan harapan agar konsumen datang untuk berkunjung dan menikmati obyek wisata yang ditawarkan. Untuk dapat menarik minat pengunjung, pengelola harus dapat memberikan kualitas pelayanan terbaik untuk menciptakan suatu kepuasan konsumen. Kualitas pelayanan mempunyai lima dimensi yang meliputi bukti langsung (tangibles), kehandalan (reliability), ketanggapan (reponsiveness), jaminan (assurance) dan empati (emphaty). Populasi penelitian ini adalah pengunjung obyek wisata Taman Rekreasi Pantai Kartini Rembang, dengan sampel sebanyak 400 responden dan teknik pengambilannya dengan accidental sampling.. Metode pengumpulan data dengan angket (kuesioner) yang dibagikan kepada pengunjung Taman Rekreasi Pantai Kartini Rembang disamping metode dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi berganda. Hasil penelitian dengan analisis deskriptif persentase menunjukkan kualitas pelayanan yang meliputi bukti langsung (tangibles), kehandalan (reliability), ketanggapan (reponsiveness), jaminan (assurance) dan empati (emphaty) termasuk dalam kategori baik. Hasil analsis regresi berganda diperoleh Y = 11,55 + 0,257X1 + 0,239X2 + 0,445X3 +0,241X4 + 0,235X5. Hasil pengujian secara simultan diperoleh Fhitung sebesar 22,469 dengan p value 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil uji parsial diperoleh pengaruh terhadap kepuasan pengunjung obyek wisata Taman Rekreasi Pantai Kartini Rembang untuk variabel bukti langsung (responsiveness) 2,5%, variabel kehandalan (reliability) 1,25%, variabel ketanggapan (reponsiveness) 7,13%, variabel jaminan (assurance)1,3%, variabel empati (emphaty) 1,14%. Hasil koefisien determinasi yang sudah disesuaikan (Adjusted R Square) sebesar 0,212, artinya 21,2% kepuasan pengunjung dipengaruhi oleh kualitas pelayanan yang meliputi bukti langsung (tangibles), kehandalan (reliability), ketanggapan (reponsiveness), jaminan (assurance) dan empati (emphaty) serta sisanya 78,8% dipengaruhi variabel lain diluar variabel yang diteliti. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh signifikan bukti langsung (tangibles), kehandalan (reliability), ketanggapan (reponsiveness), jaminan (assurance) dan empati (emphaty) parsial maupun simultan. Saran yang penulis sampaikan, pihak pengelola sebaiknya melakukan penambahan fasilitas sarana permainan, penambahan tenaga kerja guna mengatur parkir dan perawatan taman. Meningkatkan keselamatan pengunjung dengan memberikan imbauan dan informasi yang jelas dan lebih mengefektifkan komunikasi dengan pengunjung agar merasa nyaman dengan menempatkan pekerja disemua faslitas taman wisata.

5 Kata Kunci Kualitas Pelayanan, Kepuasan, Obyek Wisata

6 Referensi Agung, I Gusti Ngurah. 2002. Statistika Analisis Hubungan Kausal Berdasarkan Data Kategorik. Jakarta : PT.Grafindo Persada Algifari. 1997. Analisis Regresi. Jakarta : Salemba Empat. Alma, Buchari. 2007. Manajemen Pemasaran dan Pemasaran Jasa. Bandung : Alfabeta Arikunto, Suharsimi. 1997. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. Jakarta:Rineka Cipta. Edi Purwo Saputro dkk. 2006. Prospek Kepariwisataan Dan Daya Tarik Daerah Tujuan Wisata. Jurnal Benefit, Vol. 10, No. 1 Gaspersz, Vincent. 1997. Manajemen Kualitas : Penerapan Konsep-Konsep Kualitas Dalam Manajemen Bisnis Total. Jakarta: PT. Gramedia Utama. Ghozali, Imam. 2005. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS. Semarang : Program Magister Manejemen UNDIP. Indriantoro & Supomo. 1999. Metode Penelitian. Jakarta : Alfabeta. Kotler, Philip. 2000. Manajemen Pemasaran DiIndonesia. Jakarta : Salemba Empat. Kotler, Philip. 2000. Manajemen Pemasaran. Jakarta : PT Prenhallindo. Lupiyoadi, Rambat. 2001. Manajemen Pemasaran Jasa Teori dan Praktik. Jakarta: Salemba Empat. Lupiyoadi, Rambat. 2006. Manajemen Pemasaran Jasa. Jakarta : Salemba Empat. Oka, A.Yoety.2000. Customer Service, Cara Efektif Memuaskan Pelanggan. Jakarta : Paradnya Paramitha. Raharso, Sri. 2005. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Dan Kesetiaan Wisatawan. Jurnal Bisnis Strategi. Vol. 14 No.2 Rangkuti, Fredy. 2006. Measuring Customer Satisfaction. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama. Simamora, Bilson. 2004: Panduan Riset Perilaku Konsumen. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama. Sugiyono. 2005. Statistika Untuk Penelitian. Bandung : Alfabeta. Suharsono, Bambang Tejo. 2007. Analisis Kualitas Pelayanan Dan Mutu Produk Yang Mempengaruhi Kepuasan Pelanggan. Program Studi Magister Manajemen Pasca Sarjana : UNDIP Sukadji, S. 2000. Menyusun Dan Mengevaluasi Laporan Penelitian. Jakarta : Universitas Indonesia Press. Sulaiman, Wahid. 2004. Analisis Regresi Menggunakan SPSS Contoh Kasus & Pemecahannya.Yogyakarta : Andi Suwarman, Ujang. 2003. Perilaku Konsumen. Jakarta : Ghalia Indonesia. Swasta, Basu. 2000. Asas-Asas Marketing. Yogyakarta: Liberty. Tjiptono, Fandy. 1997. Prinsip-Prinsip Total Quality Service. Yogyakarta : Andi Publisher. _____________. 2002. Manajemen Jasa. Yogyakarta : Andy. _____________. 2003. Total Quality Management. Yogyakarta : Andi.. 2006. Pemasaran Jasa. Malang : Bayumedia Publishing. Transtrianingzah, Fia. 2006. Analisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Tingkat Kepuasan Nasabah Pada Bank Muamalat Cabang Solo. Jurusan Ekonomi Islam : STAIN Surakarta. Umar, hussein. 2002. Riset Pemasaran & Perilaku Konsumen. Jakarta : PT Gramedia Pustaka Utama.. 2003. Metode Riset Bisnis. Jakarta : Gramedia Pustaka Utama. Wahyuningsih, Anis. 2002. Analisa Tingkat Kepuasan Konsumen Berdasarkan Kualitas Pelayanan Pada Rumah Sakit Umum Kabupaten Karanganyar. Skripsi Fakultas Ekonomi Program Studi Manajemen UMS : Surakarta. Wicaksono, Satrio Arry. 2005. Pengaruh Persepsi Kualitas Layanan Terhadap Kepuasan Klien dan Dampaknya Pada Preferensi Rekomendasi Klien. Jurnal Ekonomi Perusahaan, IBII Vol.12-No.3.

7 Terima Kasih http://unnes.ac.id


Download ppt "DWI PRASETYO, 3352404008 PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PENGUNJUNG PADA OBYEK WISATA TAMAN REKREASI PANTAI KARTINI REMBANG."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google