Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

RUSTIYANA, 3301405092 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "RUSTIYANA, 3301405092 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN."— Transcript presentasi:

1 RUSTIYANA, 3301405092 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

2 Identitas Mahasiswa - NAMA : RUSTIYANA - NIM : 3301405092 - PRODI : Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Akuntansi) - JURUSAN : Pendidikan Ekonomi - FAKULTAS : Ekonomi - EMAIL : zank_fie pada domain yahoo.com - PEMBIMBING 1 : DRS. SUKIRMAN, M.Si - PEMBIMBING 2 : MAYLIA PRAMONOSARI, SE, M.Si - TGL UJIAN : 2009-09-08

3 Judul FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2008/2009.

4 Abstrak Seorang siswa diduga mengalami kesulitan belajar apabila mereka tidak berhasil mencapai taraf kualifikasi hasil belajar tertentu (ukuran kriteria keberhasilan). Sama halnya di SMA Ibu Kartini Semarang dimana masih banyak siswa terutama kelas X yang nilai rata – rata ulangan harian mata pelajaran akuntansi yang belum mencapai batas minimal ketuntasan belajar. Hal ini mengindikasikan masih banyak siswa yang mengalami kesulitan belajar mata pelajaran akuntansi. Pencapaian prestasi belajar akuntansi siswa dapat dipengaruhi oleh faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh positif faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas X di SMA Ibu Kartini Semarang tahun pelajaran 2008/2009 secara simultan dan parsial. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X dengan jumlah 112 siswa. Penelitian ini merupakan penelitian populasi dengan jumlah responden 112 siswa. Terdapat 6 (empat) variabel yang dibagi dalam penelitian ini yaitu, faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat dan prestasi belajar akuntansi. Data yang diambil melalui angket dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskritif presentase dan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat berpengaruh secara signifikan terhadap prestasi belajar akuntansi siswa kelas X SMA Ibu Kartini Semarang dengan persamaan regresi = -11,860 + 0,698X1 + 0,207X2 + 0,203X3 + 0,931X4 + 0,423X5 hal ini ditunjukkan dari hasil uji parsial untuk variabel fisiologis thitung=2,198 dengan signifikansi 0,030<0,05, untuk variabel psikologis diperoleh thitung=2,110 signifikansi 0,037<0,05, untuk variabel lingkungan sekolah diperoleh thitung=2,924dengan signifikansi 0,004<0,05, untuk variabel lingkungan keluarga diperoleh thitung=5,638 dengan signifikansi 0,000<0,05, dan untuk variabel lingkungan masyarakat diperoleh thitung=2,254 dengan signifikansi 0,026<0,05. Adapun kontribusi parsial dari faktor fisiologis adalah 4,37%, psikologis 4,04%, lingkungan sekolah 7,45%, lingkungan keluarga diperoleh thitung=23,04%, dan lingkungan masyarakat 4,58%.Sedangkan kontribusi secara simultan sebesar 64,4% Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa faktor fisiologis, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, lingkungan masyarakat berpengaruh signifikan baik secara simultan maupun parsial terhadap prestasi belajar akuntansi. Oleh karena itu, peneliti menyarankan bagi sekolah dan guru yang terkait untuk lebih meningkatkan faktor – faktor yang mendukung prestasi belajar siswa kaitannya dengan kondisi fisiologis siswa, psikologis, lingkungan sekolah, lingkungan keluarga, dan lingkungan masyarakat. Dalam upaya peningkatan hasil belajar siswa yang memuaskan.

5 Kata Kunci Prestasi belajar akuntansi, faktor – faktor yang mempengaruhi prestasi belajar

6 Referensi Abdurahman, Mulyono. 1999. Pendidikan Bagi Anak yang Berkesulitan Belajar. Jakarta : Rineka Cipta Abin, S.M. 2005. Psikologi Pendidikan.Bandung: Remaja Rosdakarya Ali, Muhamad. 1993. Prosedur Penelitian Pendidikan. Bandung:Angkasa Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta Catharina, Tri anni. 2004. Psikologi belajar. Semarang: UPT UNNES Dalyono. 2007. Psikologi pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta Dimyati, dan Moedjiono. 2006. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta: Rineka Cipta Djaali. 2007. Psikologi Belajar. Jakarta : PT Bumi Aksara Djamarah, Syaiful Bahri. 2002. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta Djiwandono, S.W. 2002. Psikologi Pendidikan.Jakarta: Grasindo Endang, F.A. 2007. Faktor –faktor yang mempengaruhi prestasi belajar mata pelajaran sosial ekonomi pada siswa kelas VIII SMP N 2 Padamara Kabupaten Purbalingga tahun pelajaran 2005/2006. Skripsi UNNES Firdaus, Yoga. 2003. Pelajaran Akuntansi SMU 1. Jakarta: Erlangga. Ghozali, Imam. 2005. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Semarang: Badan Penerbit UNDIP Hamalik, Oemar. 2004. Proses belajar mengajar.Jakarta:Bumi Aksara Hui-ling, Chen. 2001. A Cross- national Stduy Of Factors Influencing Mathematics Achievement For Eight – Grade Students. www.google.com Marlina. 2004.Hasil Belajar ditinjau dari penyesuaian sekolah, penerimaan teman sebaya dan sikap guru. Forum pendidikan,29/3: 287-299 Mulyasa. 2008. Menjadi Guru Profesional. Bandung: Remaja Rosdakarya Sahri.2002. pengaruh motivasi belajar fisika dan kinerja guru terhadap prestasi belajar fisika.Skripsi UNNES Sardiman. 2006. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada Sidin Ali, Muhamad. 2007.Hasil Belajar Fisika Ditinjau dari Beberapa Faktor Psikologis Survai pada Siswa Kelas II SMU Negeri di Makassar. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan,13/2 : 84-99 Slameto. 2003. Belajar dan faktor – faktor yang mempengaruhinya. Jakarta: Rineka Cipta Soemanto,Wasty. 2006. Psikologi Pendidikan.Jakarta: Rineka Cipta Sudjana. 2002. Metode Statistik. Bandung: Tarsito Sugandi,Achmad,dkk. 2004. Teori Pembelajaran. Semarang: UPT UNNES Sukmadinanta, N.S. 2001. Pengembangan Kurikulum Teori Dan Praktek. Bandung : Remaja Rosdakarya Syah,Muhibbin. 2007. Psikologi Belajar. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada Toeti, dan Udin, 2000. Teori Belajar dan Model – model Pembelajaran.Jakarta: PAU – PPAI universitas terbuka Trembelay, Stephane et al.2001. faktor Affecting Grade 3 Student Perfomance In Ontario : A multilevel analysis. www.google.com Tu’u, Tulus. 2004. Peran Disiplin Pada Perilaku dan Prestasi Siswa. Jakarta: Rineka Cipta Winkel. 1996. Psikologi Pengajaran. Jakarta: Grasindo

7 Terima Kasih http://unnes.ac.id


Download ppt "RUSTIYANA, 3301405092 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRESTASI BELAJAR MATA PELAJARAN AKUNTANSI PADA SISWA KELAS X SMA IBU KARTINI SEMARANG TAHUN PELAJARAN."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google