MENINGKATKAN KEIMANAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH NABJAH K AIN
Pengertian iman pada kitab-kitab allah iman kepada kitab allah: mempercayai dan meyakini dengan sepenuh hati bahwa allah, telah menurunkan kitab-kitabnya kepada rasul yang berisi wahyu untuk disampaikan dan diajarkan kepada umat manusia.
Nama-nama kitab allah dan rasul yang menerimanya Kitab Taurat diturunkan kepada nabi Musa a.s. Kitab Injil diturunkan pada nabi Isa a.s. Kitab Zabur diturunkan pada nabi Daud a.s. Kitab Al-qur’an diturunkan pada nabi Muhammad saw.
Keistimewaan Al-qur’an sebagai kitab suci umat islam Al-qur’an memiliki isi kandungan yang paling lengkap dan sempurna untuk seluruh umat manusia tanpa terbatas antara suku,bangsa, dan umat atau kalangan tertentu. Kelengkapan dan kemurnian Al-qur’an mendapat jaminan dari Allah. Al-qur’an tidak akan pernah dimasuki oleh ide-ide manusia yang ingin menyimpangkannya, karena Allah sendiri yang menjaganya
lanjutan Al-qur’an merupakan sumber ilmu pengetahuan. Al- qur’an mengandung ilmu pengetahuan yang tinggi dan luas sehingga setiap muslim yang sungguh- sungguh mempelajari dan mengamalkan isinya akan diangkat derajatnya oleh Allah. Al- qur’an mengandung semua hukum yang sesuai dengan perkembangan zaman dan berlaku sepanjang zaman.
Fungsi beriman kepada kitab- kitab Allah swt Mempertebal keimanan kita pada Allah swt Memperkuat keyakinan seseorang tehadap tugas nabi Muhammad saw. Menambah ilmu pengetahuan Menanamkan sikap toleransi terhadap pengikut agama lain
Sikap mencintai al-qur’an sebagai kiab allah swt Selalu berusaha untuk menghormati, memuliakan, dan menjunjung tinggi al-qur’an. Senantiasa berusaha untuk memahami arti dan isi kandungannya. Senantiasa berusaha untuk membaca al-qur’an dalam segala kesempatan dikala suka maupun duka.
lanjutan Senantiasa berusaha mengamalkan isi kandungan, melaksanakan perintah dan menjauhi larangannya, serta menjadikannya pedoman hidup.