AKHLAK DALAM KELUARGA assalamualaikum wr. wb

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
Berbakti Kepada Orangtua
Advertisements

Sebaik-baik Pintu Surga
Kelompok Agama Bagus,Arip,Rio,Hafiz
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SMA Kelas X
BIRRUL WALIDAIN.
ADAB TERHADAP ORANG TUA
AKHLAQ DALAM KELUARGA Terhadapa Ayah-Ibu Terhadap Kerabat
BAB III SYARAT DAN RUKUN PERKAWINAN YANG SYAH
MAWARIS.
HUKUM WARIS ISLAM (the Islamic Law of Inheritance)
Pendidikan Agama Islam
MEMBENTUK ANAK YANG SHALEH
Fungsi Al-qur'an bagi kehidupan kita sehari hari
Akhlak Materi -11.
BIRRUL WALIDAIN.
MENUNTUT ILMU Pengertian Menuntut Ilmu
TAQWA Oleh Biki Zukfikri Rahmat DI SAMPAIKAN PADA MATA KULIAH
TAAT DAN PATUH KEPADA ORANG TUA
Ma’rifatul Insan Kompetensi Dasar : Mengetahui asal usul manusia
SEJARAH DAKWAH RASUALLAH SAW PERIODE MEKKAH
Ilmu yang membahas tentang aturan dan pembagian harta warits.
Macam-Macam Wanita Di Dalam Al Qur’an
HUBUNGAN HUKUM ANTARA ORANG TUA DAN ANAK
RUANG LINGKUP AJARAN ISLAM AKIDAH (TAUHID)
IMAN KEPADA RASUL.
AKHLAQ DALAM KELUARGA.
PERNIKAHAN DAN KONTEKSTUALISASINYA DALAM ISLAM
SIKAP IKHLAS, SABAR, DAN PEMAAF
HAK DAN KEWAJIBAN SUAMI ISTERI DALAM PERKAWINAN MENURUT HUKUM ISLAM, UU NO. 1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN, DAN KOMPILASI HUKUM ISLAM (KHI).
HAK DAN KEWAJIBAN SUAMI ISTERI DALAM PERKAWINAN MENURUT HUKUM ISLAM, UU NO. 1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN, DAN KOMPILASI HUKUM ISLAM (KHI).
ALAM dan LINGKUNGAN HIDUP
BERIMAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH
19 Hadis nabi mengenai wanita.
Akhlak Materi -7.
ADAB KEPADA IBU BAPA Pengertian. Dalil.
Etika Islam Dalam Penerapan Ilmu
DOA HARIAN RAMADHAN.
Inilah Kunci Surga Surga, dengan segala kenikmatan yang belum pernah dilihat oleh mata, didengar oleh telinga dan terlintas dalam hati manusia, memiliki.
BAB 7 KONSEP KEKELUARGAAN DAN KEMASYARAKATAN
PERNIKAHAN Lanjutan.
Fiqih Nikah.
ASAS-ASAS HUKUM PERKAWINAN
KELOMPOK 8 NELLA SORAJAGUSTI NILA KHOIRUL NAIM NURINDAH BUDIYANI
MATA KULIAH TAUHID AKIDAH AKHLAK Dosen: Sarah Wulan, S.Ag, MPd
HORMAT ORANG TUA PENDIDIKAN AGAMA ISLAM & BUDI PEKERTI UNTUK SMA/SMK DAN SEDERAJAT OLEH ABU NOOHA.
MEDIA PENDIDIKAN Disusun oleh : NUR AMIN : KLS : D/4
PERILAKU TERPUJI ADIL, RIDHA DAN AMAL SHALEH
KONSEP DASAR AJARAN ISLAM
BAHAN AJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
PENGENDALIAN DIRI, HUSNUDHAN, UKHUWAH
Assalamualaikum Wr.Wb.
Kepedulian Umat Islam terhadap Jenazah
Akhlaq Mutmainnah اخلاق مطمئنه
MAWARIS السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ
KELOMPOK 10 M. Yusuf Fahmi S NPM Desi Rahmawatie NPM Dian Viona NPM Annisa Febrianti NPM Fauziah Nurul Laksmi NPM.
HIDUP TERASA LEBIH INDAH JIKA KITA BERSYUKUR
PENDIDIKAN AGAMA ISLAM Semester I Kelas XII Sekolah Menengah Atas
Berbakti Kepada Orangtua
Islam Juga untuk Anak-anak
19 Hadis nabi mengenai wanita.
TAAT PADA ATURAN TAAT PADA ATURAN. QS. An – Nisa’ 4 : 59 Hai orang-orang yang beriman, ta`atilah Allah dan ta`atilah Rasul (Nya), dan ulil amri di antara.
HAK DAN KEWAJIBAN SUAMI ISTERI DALAM PERKAWINAN MENURUT HUKUM ISLAM, UU NO. 1 TAHUN 1974 TENTANG PERKAWINAN, DAN KOMPILASI HUKUM ISLAM (KHI).
BAB 4 : MENJAGA AKHLAK TERHADAP KELUARGA
PENGURUSAN HARTA DALAM PERUNDANGAN ISLAM
BAB 2: MENJAGA AKHLAK TERHADAP ALLAH
BAB 5 KONSEP KEKELUARGAAN DAN KEMASYARAKATAN
BAB 4: AKHLAK MUSLIM TERHADAP AHLI KELUARGANYA
SELAGI MEREKA MASIH BERNYAWA
AKHLAQ QUR’ANI DAN ASAS MUAMALAH ISLAMIYAH
Hukum Pernikahan Beda Agama (Dalam Perspektif Islam) KARYA TULIS & PEMIKIRAN Diselesaikan untuk memenuhi Tugas Mata Kuliah Pendidikan Agama Jurusan ekonomi.
Transcript presentasi:

AKHLAK DALAM KELUARGA assalamualaikum wr. wb annisa nur fitriyah – 2013320042 firda yulianti – 2013320043 indah sugesti - 2013320041

Birrul Wâlidain

Pengertian Istilah birrul wâlidain berasal langsung dari Nabi Muhammad SAW. Dalam sebuah riwayat seorang sahabat Nabi yang terkenal bertanya tentang amalan apa yang paling disukai Allah SWT, Nabi menjawab: pertama, shalat tepat pada waktunya; kedua, birrul wâlidain; dan ketiga, jihad fisabilillah. Birrul Wâlidain berasal dari 2 kata yaitu kata “birru” berarti kebajikan dan “al – wâlidain”. Birru atau al birru artinya kebajikan dan al walidain artinya dua orang tua atau ibu bapak. Maka birrul wâlidain adalah berbuat kebajikan kepada kedua orang tua.

Dalam ayat-ayat Al – Qur’an dijelaskan: “Tuhanmu telah memerintahkan agar kamu jangan menyembah selain Dia dan hendaklah kamu berbuat baik pada ibu bapak. Jika salah seorang di antara keduanya atau kedua- duanya sampai berusia lanjut dalam pemeliharaanmu, maka sekali-kali janganlah engkau mengatakan kepada keduanya perkataan “ah” dan janganlah engkau membentak keduanya, dan ucapkanlah kepada keduanya perkataan yang baik.” (QS. Al-Isra’/17:23).

Dan dalam Hadist Riwayat Tarmizi, dijelaskan bahwa: “Keridhaan Allah ada pada keridhaan orang Tua, dan kemarahan Allah ada pada kemarahan orang tua.”

Kedudukan birrul walidain Birrul Wâlidain menempati kedudukan yang istimewa dalam ajaran Islam. Alasannya adalah: Dalam Al-Qur’an perintah ihsan kepada ibu bapak diletakkan oleh Allah SWT setelah perintah beribadah kepada-Nya (berdasarkan surat QS. Al-Baqarah/2:83). Allah mewasiatkan kepada umat manusia untuk berbuat ihsan kepada ibu bapak (berdasarkan surat QS. Al- ’Ankabut/29:8). Allah SWT meletakkan perintah berterimakasih kepada ibu bapak langsung sesudah perintah berterimakasih kepada Allah SWT (berdasarkan surat QS. Al-Luqmân/31:14).

Rasulullah SAW meletakkan birrul wâlidain sebagai amalan nomor dua terbaik sesudah shalat tepat pada waktunya. Rasulullah SAW meletakkan u’qûqul wâlidain sebagai dosa besar nomor dua sesudah syirik Rasulullah SAW mengaitkan keridhaan dan kemarahan Allah SWT dengan keridhaan dan kemarahan orang tua.

Bentuk – bentuk birrul walidain Mengikuti keinginan dan saran orang tua yang tidak bertentangan dengan Islam. Menghormati dan memuliakan kedua orang tua dengan penuh kasih sayang. Membantu kedua orang tua baik secara fisik maupun materiil. Mendo’akan mereka. Apabila mereka telah meninggal: Menyegerakan pemakaman jenazahnya Melunasi hutang-hutangnya Menjalankan wasiatnya Melestarikan silaturahmi yang telah mereka bangun Menghormati sahabat-sahabatnya Mendo’akan mereka

Ada yang pernah bertanya pada Rasulullah “Ya Rasulullah, adakah sesuatu kebaikan yang masih dapat saya kerjakan untuk ibu bapak saya setelah keduanya meninggal dunia?”, Rasulullah menjawab “Ada, yaitu menshalatkan jenazahnya, memintakan ampun baginya, menunaikan jajinya, meneruskan silaturahimnya dan memuliakan sahabatnya.”

‘Uqûqul Wâlidain ‘Uqûqul wâlidain artinya mendurhakakan kedua orang tua. Istilah inipun juga berasal langsung dari Nabi Muhamad SAW. Sebagaimana disebutkan dalam salah satu hadits: “Dosa-dosa besar adalah mempersekutukan Allah, durhaka kepada kedua orang tua, membunuh orang, dan sumpah palsu.” (HR. Bukhâri).

Hak, Kewajiban dan Kasih Sayang Suami Isteri

Pengertian hak dan kewajiban Hak adalah apa-apa yang diterima oleh seseorang dari orang lain. Kewajiban adalah apa yang mesti dilakukan seseorang terhadapa orang lain. Kewajiban suami merupakan hak bagi isteri, dan kewajiban isteri merupakan hak bagi suami. Hak dan kedudukan isteri seimbang dengan hak dan kedudukan suami. Meskipun demikian, suami mempunyai kedudukan setingkat lebih tinggi, yaitu sebagai kepala rumah tangga.

Dijelaskan dalam QS. Al-Baqarah/ 2:228: “...Dan para wanita mempunyai hak yang seimbang dengan kewajibannya menurut cara yang ma’ruf. Akan tetapi para suami, mempunyai satu tingkatan kelebihan daripada isterinya...”

Hak – hak bersama suami isteri Hak Tamattu’ Badani Hak saling menikmati hubungan dengan baik termasuk hubungan seksual. Hak saling mewarisi Suami mewarisi isteri dan isteri mewarisi suami. Hak saling mewarisi hanya berlaku dalam perkawinan yang sah. Hak nasab anak yang dilahirkan dalam perwakinan adalah anak berdua.

Kewajiban suami kepada isteri Mahar Nafkah. Bergaul dengan isteri dengan cara yang baik (ihsanul mu’asyarah). Membimbing dan mendidik keagamaan isteri. Kewajiban isteri kepada suami Patuh kepada suami selama tidak dibawa kepada kemaksiatan. Bergaul dengan suami dengan cara yang baik (ihsanul mu’asyarah). Menjaga dirinya, dan harta suaminya jika suaminya tidak berada dirumah.

Kasih Sayang dan Tanggungjawab Orang Tua terhadap Anak

Pendahuluan Anak adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan oleh setiap orang tua kepada Allah SWT. Anak merupakan tempat mencurahkan kasih-sayang dan sebagai tabungan akhirat. Oleh sebab itu setiap orang tua berkewajiban untuk membesarkan, memelihara, merawat, dan mendidik putera-puterinya dengan sebaik-baiknya.

Hubungan antara anak dan orang tua Hubungan Tanggung Jawab Anak adalah milik dan amanah dari Allah SWT yang dipercayakan kepada orang tuanya. Orang tua bertanggungjawab atas kebutuhan jasmaniah dan rohaniah anak-anaknya agar tumbuh menjadi orang mukmin yang shaleh atau shalehah. Hubungan Kasih Sayang Setiap orang tua mendambakan kehadiran anak sebagai tempat untuk mencurahka kasih sayang. Hubungan Masa Depan Anak adalah investasi akhirat orang tuanya. Anak yang shaleh atau shalehah akan mengalirkan pahala kepada kedua orang tuanya

Anak dalam pandangan al-qur’an Anak sebagai perhiasan hidup dunia. Anak sebagai ujian. Anak sebagai musuh. Anak sebagai cahaya mata (qurrata a’yun)

Anak shaleh atau shalehah tidak dilahirkan tapi dibentuk dan dibina lewat pendidikan yang seimbang antara pendidikan dunia (ilmu pengetahuan umum) dan pendidikan agama (ilmu pengetahuan agama). Menurut Luqmân al-Hâkim ada 4 hal yang perlu ditekankan dalam mendidik anak, yaitu: Pendidikan Aqidah. Pendidikan Ibadah. Pendidikan Dakwah. Pendidikan Akhlaq.

Silaturahim dengan Karib Kerabat

Pengertian Silaturrahim (Shillatu ar-rahimi) terdiri dari dua kata yaitu, shillah yang berarti hubungan atau sambungan dan rahim yang berarti peranakan. Istilah ini merupakan simbol dari hubungan baik penuh kasih sayang antara sesama yang asal usulnya berasal dari satu rahim. Dalam bahasa Indonesia silaturahim atau silaturahmi artinya menjalin tali persaudaraan. Silaturrahmi yang dimaksud disini adalah silaturrahmi dalam sebuah keluarga besar.

Keluarga dalam konsep Islam adalah extended family yang tidak hanya terdiri dari suami, isteri dan anak (nuclear family/keluarga inti), tapi juga mencakup ke atas: kakek dan nenek; ke bawah, cucu-cicit; ke samping, kakak, adik, keponakan, sepupu dsb. Setiap muslim berkewajiban untuk bersikap baik terhadap karib kerabatnya dan saling menjaga hubungan diantara mereka.

Bentuk-bentuk silaturrahim Berbuat baik terutama dengan memberikan bantuan materiil untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Membagi sebagian dari harta warisan kepada karib kerabat yang hadir waktu pembagian, tetapi tidak mendapat bagian karena terhalang oleh ahli waris yang lebih berhak. Memelihara dan meningkatkan kasih sayang, saling menghormati, mengunjungi, membantu dan kerjasama.

Manfaat silaturrahim Mendapatkan rahmat, nikmat dan ihsan dari Allah SWT. Masuk surga dan jauh dari neraka. Lapang Rezeki dan panjang umur.

Memutuskan silaturrahim Islam mengingatkan secara tegas bahkan mengancam dengan dosa yang besar bagi orang-orang yang memutuskan silaturrahim (qathi’ah ar-rahim). Dijelaskan dalam ayat Al- Qur’an: Artinya: “Maka apakah kiranya jika kamu berkuasa kamu akan membuat kerusakan di muka bumi dan memutuska hubungan kekeluargaan. Mereka itulah orang-orang yang dilaknati Allah dan ditulikan-Nya telinga mereka dan dibutakan-Nya penglihatan mereka.” (QS. Muhammad/47:22-23).

Terima kasih Waalaikumsalam wr.wb Sumber: Yunahar Ilyas. 2012. Kuliah Akhlak. Yogyakarta: LPPI www.google.com