Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

Presentasi sedang didownload. Silahkan tunggu

RANCANG BANGUN SISTEM ADMINISTRASI PENILAIAN SISWA TERPUSAT PADA YAYASAN PENDIDIKAN HARAPAN SENTOSA BERBASIS WEB Andhi Nurrohman 1) S1 / Jurusan Sistem.

Presentasi serupa


Presentasi berjudul: "RANCANG BANGUN SISTEM ADMINISTRASI PENILAIAN SISWA TERPUSAT PADA YAYASAN PENDIDIKAN HARAPAN SENTOSA BERBASIS WEB Andhi Nurrohman 1) S1 / Jurusan Sistem."— Transcript presentasi:

1 RANCANG BANGUN SISTEM ADMINISTRASI PENILAIAN SISWA TERPUSAT PADA YAYASAN PENDIDIKAN HARAPAN SENTOSA BERBASIS WEB Andhi Nurrohman 1) S1 / Jurusan Sistem Informasi, Sekolah Tinggi Manajemen Informatika & Teknik Komputer Surabaya,

2 Abstrak In education is very necessary to have a computerized system in a variety of academic purposes, particularly in the processing of the data values. Value is one part of the teaching and learning activities that are needed to produce the final value of student learning outcomes in the form of report cards. To support academic activities or assessment, it was made the administrative system of centralized web-based assessment that is expected to help solve the problems regarding the processing of data of the students. Keyword : the administrative system of centralized,web based

3 pendahuluan Seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, komputer telah digunakan untuk berbagai keperluan dan kepentingan. Komputer menjadi bagian yang sangat penting untuk menunjang aktifitas maupun pekerjaan dalam segala hal. Dalam kegiatan pendidikan pun diperlukan adanya suatu sistem komputerisasi dalam berbagai keperluan, khususnya dalam pengolahan data nilai. Nilai merupakan salah satu bagian dari kegiatan belajar mengajar yang sangat dibutuhkan untuk menghasilkan nilai akhir hasil belajar siswa berupa raport (hasil akhir belajar). Di smu Kawung 1 dan Kawung 2 surabaya yang dinaungi oleh yayasan Harapan Sentosa telah memperkenalkan komputer, bahkan telah mempergunakan komputer untuk proses pembelajaran bagi siswa-siswi dan sebagai alat penunjang pekerjaan administrasi di sekolah. Walaupun sudah mengunakan komputer dalam proses mengolah data dan merekap data nilai siswa, dalam penilaian hasil belajar siswa masih sering terjadi kesulitan karena sebelumnya para guru masih menggunakan aplikasi Microsoft Excel dalam hal-hal tersebut. Seringkali data nilai yang ada menjadi masalah tersendiri bagi guru pengajar dan guru wali kelas, karena para guru pengajar harus memasukkan berulang-ulang data nilai siswa yang begitu banyak yang memaksa guru pengajar harus bekerja dua kali dalam hal penyimpanan data nilai, serta guru wali kelas harus menunggu data nilai tiap siswa yang telah di entrikan oleh guru pengajar dalam pengisian raport siswa. Hal-hal tersebut yang menyebabkan pekerjaan manajemen sekolahan belum optimal. Dimana seorang guru bidang studi dan wali kelas harus merekap dan mengolah nilai yang dikerjakan secara berulang-ulang, yang membuat pengolahan nilai berjalan secara lambat. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem terintegrasi yang dapat mengolah informasi administrasi sekolah, khususnya penilaian secara cepat dan tepat dengan dukungan perangkat komputer dan internet. Berdasarkan penjelasan di atas, maka dibuatlah sistem administrasi penilaian terpusat yang berbasis web sehingga diharapakan dapat membantu mengatasi permasalahan mengenai proses mengolah data nilai siswa dan dapat membantu dalam penghematan waktu dan biaya. Di dalam website tersebut juga akan menampilkan informasi akademik tentang hasil belajar siswa berupa raport mid semester, dan raport semester yang dapat dilihat secara online dengan melakukan login terlebih dahulu tentunya, serta membantu pihak sekolah dalam proses pendataan siswa, pengolahan nilai, pencetakan raport, serta menghasilkan laporan–laporan yang dibutuhkan oleh pihak sekolah. Website tersebut diharapkan dapat mempermudah pihak sekolah untuk menunjang kegiatan sekola

4 Landasan teori Sistem Sistem adalah seperangkat unsur-unsur yang saling berkaitan, saling bergantung dan saling berinteraksi atau suatu kesatuan yang terdiri dari bagian-bagian yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya, dalam mencapai satu tujuan dalam lingkungan yang kompleks. Definisi lain dari sistem adalah kumpulan unsur yang saling berkaitan satu dengan yang lainnya secara signifikan. Penilaian Penilaian adalah suatu proses sistematis yang mengandung pengumpulan informasi, menganalisis, dan menginterpretasikan informasi untuk membuat keputusan-keputusan. Dengan kata lain, keputusan pendidikan dibuat berdasarkan hasil analisis dan interpretasi atas informasi yang terkumpul. Informasi yang dikumpulkan dapat dalam bentuk angka melalui tes atau deskripsi verbal. Penilaian dalam proses pembelajaran digunakan sebagai alat untuk menghimpun fakta-fakta dan dokumen belajar siswa yang dapat dipercaya untuk melakukan perbaikan program apabila kegiatan penilaian tersebut terjadi sebagai bagian dari program pembelajaran dikelas.

5 Testing dan Implementasi
Personal Home Page Personal Home Page (PHP) merupakan bahasa pemrogaman berbentuk script yang diletakkan pada web server, dimana bahasa ini menyatu dengan HTML dan berada di server (server side HTML embedded scripting) Di sini sintax-sintax dan perintah yang kita masukkan akan sepenuhnya dijalankan dan dikerjakan di server dan disertai halaman HTML biasa. Testing dan Implementasi Menurut Romeo (2003) testing software adalah proses mengoperasikan software dalam suatu kondisi yang dikendalikan, untuk verifikasi apakah telah berlaku sebagaimana telah ditetapkan, mendeteksi error, dan validasi apakah spesifikasi yang telah ditetapkan sudah memenuhi keinginan dan kebutuhan dari pengguna. Verifikasi adalah pengecekan atau pengetesan entitas-entitas, termasuk software, untuk pemenuhan dan konsistensi dengan melakukan evaluasi hasil terhadap kebutuhan yang telah ditetapkan. Validasi adalah melihat kebenaran sistem, apakah proses yang telah dilakukan adalah apa yang sebenarnya diinginkan dan dibutuhkan oleh user. Dapat disimpulkan bahwa testing merupakan tiap- tiap aktifitas pengumpulan informasi yang dibutuhkan untuk melakukan evaluasi atau mengukur suatu atribut dari software.

6 Black box testing Black box testing atau behavioral testing atau specification-based testing, input/output testing atau funtional testing dilakukan tanpa sepengetahuan detil struktur internal dari sistem atau komponen yang dites. Black box testing berfokus pada kebutuhan fungsional pada software, berdasarkan spesifikasi kebutuhan dari software.

7 Analisis Permasalahan
Dengan menganalisis permasalahan tersebut, maka dibutuhkan suatu sistem informasi Yang dapat membantu dalam pengolahan data nilai siswa sehingga dapat membantu meningkatkan efisien kerja dan waktu.Setelah menganalisis permasalahan tersebut, berikut ini adalah gambar dari arsitektur sistem yang telah dianalisa untuk dijadikan sistem baru di yayasan pendidikan Harapan Sentosa.

8 Prosedur penelitian Studi lapangan
Prosedur penelitian merupakan langkah-langkah yang dilakukan dalam pembuatan sistem administrasi penilaian, yaitu: Studi lapangan Melakukan penelitian dan pengumpulan data secara langsung dengan cara observasi dan survei lapangan untuk mendapatkan informasi mengenai konsep, teori dan gambaran sistem yang sedang berjalan. Dari kegiatan wawancara dan observasi dapat disimpulkan sebagai berikut: Proses penilaian siswa diawali dengan pencarian data nilai siswa pada bagian guru pengajar berupa nilai UTS, nilai UAS, nilai ulangan dan nilai tugas. Adapun perhitungan untuk mendapatkan nilai ulangan dan nilai tugas, adalah sebagai berikut: Perhitungan nilai rata-rata ulangan harian NRU = UH1+UH2+UH3+UH4+UH5 / 5 Perhitungan nilai rata-rata tugas harian NRT = T1+T2+T3+T4+T5 / 5 Perhitungan nilai raport Nilai raport = 2xNRU+2xNRT+3xUTS+ 3xUAS / 10

9 Studi pustaka Metode yang dilakukan dengan mengumpulkan dan mempelajari konsep, teori serta materi dari buku dan literatur lainnya yang mengarah pada pemecahan masalah. Konsep dasar sistem informasi Sebagai referensi atau acuan untuk mempelajari perancangan system. Model Penilaian Kelas DEPDIKNAS Sebagai referensi atau acuan untuk mempelajari Penilaian. Buku materi kuliah STIKOM Pemerograman Database Sebagai referensi atau acuan untuk mempelajari membagun sebuah aplikasi. Buku koleksi alumni STIKOM sebagai referensi atau acuan dalam pembuatan buku tugas akhir.

10 PERANCANGAN SISTEM

11 DFD level 0

12 Implementasi Sistem Tampilan awal

13 Input Nilai

14 Nilai mata pelajaran

15 Raport

16 Kesimpulan Dengan mengunakan Sistem Administrasi Penilaian ini dapat membantu mengatasi masalah-masalah yang selama ini ada di sekolah, sehingga dapat membantu bagian administrasi akademik melakukan transaksi. Dapat menghasilkan laporan-laporan yang diinginkan tanpa melakukan pekerjaan-pekerjaan tambahan sehingga dapat menghemat waktu.

17 Saran Untuk kedepannya aplikasi ini dapat di kembangkan menjadi sebuah aplikasi sistem informasi akademik sekolah sehingga dapat membantu semua elemen-elemen di sebuah sekolah atau yayasan pendidikan. Aplikasi ini dapat dikembangkan dengan menyertakan sistem informasi keuangan, sistem administrasi pendaftaran.

18 Rujukan Andi, 2008, Teknik Mudah Membangun Website dengan HTML, PHP & MySQL. Penerbit Andi: Yogyakarta. Charles D, Hopkins & Richard L, Antes Classroom Measurement and Evaluation, Third Edition (Indiana : F.E Peacok Publisher, Inc) Gronlund, Norman E Measurement and Evaluation in Teaching. New York: MacMillan Publishing Company. Hasan, Karnadi, 2003, penilaian hasil belajar. Fak Tarbiyah IAIN Walisongo: Semarang Indrajit , 2001, Analisa Dan Perancangan Sistem Berorientas Objek. Informatika, Bandung. Jogiyanto, 1998, Analisa Dan Desain Sistem Informasi: Pendekatan Terstruktur Teori Dan Praktek Aplikasi Bisnis, Andi Offset, Yogyakarta. Rahayu, Titik S, Rancang Bangun Sistem Informasi Administrasi di SMK KETINTANG I Surabaya. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Teknik Komputer. Surabaya Romeo, Testing dan Implementasi Sistem, Edisi Pertama, Surabaya: STIKOM Surabaya.

19 TERIMA KASIH


Download ppt "RANCANG BANGUN SISTEM ADMINISTRASI PENILAIAN SISWA TERPUSAT PADA YAYASAN PENDIDIKAN HARAPAN SENTOSA BERBASIS WEB Andhi Nurrohman 1) S1 / Jurusan Sistem."

Presentasi serupa


Iklan oleh Google