SAMBUTAN KEPALA KANWIL KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI BENGKULU MENYAMBUT 1 SYAWAL 1431 M/2010 H.

Slides:



Advertisements
Presentasi serupa
Media Pembelajaran Interaktif
Advertisements

KHUTBAH TERAKHIR (Khutbah ini disampaikan oleh Rasulullah SAW pada 9 Dzulhijjah 10 H di lembah Uranah, Arafah) Ya, saudara-saudaraku, perhatikan apa yang.
TOLERANSI DALAM BERAGAMA
Iman Kepada Rasul Allah SWT
Assalamu’alaikum Wr. Wb.
DENGAN BANYAK MELAKUKAN SUJUD
MENJAGA NILAI-NILAI RAMADHAN PASCA IDUL FITRI
KELAS/SEMESTER : IX/GANJIL
MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM IMAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH
Penjelasan GBPP & Kontrak Perkuliahan
NABI MUHAMMAD SAW. DAN PERUBAHAN MASYARAKAT ARAB
Agama Islam Pertemuan ke-3.
“ASSALAMUALAIKUM WARAH MATULLAHI WABARAKATU”
TAKWA.
TAKWA.
Sifat-sifat Terpuji By : Uswatun Hasanah.
Oleh Marisna Musyafrudin Mulai. Next Takwa berarti menjalankan perintah dan menjauhi larangan-Nya. Manusia yang bertakwa kepada Tuhan Yang.
TAKWA.
BERIMAN KEPADA RASUL - RASUL ALLAH SWT
IMAN KEPADA ALLAH.
SEJARAH DAKWAH RASUALLAH SAW PERIODE MEKKAH
BAB II IMAN DAN TAQWA.
Oleh : Achmad Farisi Aziz, M.Pd.I
BERIMAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH
Tradisi Unik di Berbagai Daerah untuk Menyambut Puasa
Zakat الزَّكَاةُ Presented by: Khairul Anwar NIM
Ramadhan segera berlalu seiring Fajar Idul Fitri yang semakin mendekat
SHALAT JENAZAH BAB 3 KELAS XI.
ADAB KEPADA IBU BAPA Pengertian. Dalil.
KUMPULAN DOA SEMOGA BERMANFAAT Zainal arifin. b.
Perjuangan Nabi Muhammad saw.
DOA HARIAN RAMADHAN.
PUASA Dosen : Dr. Desmadi Saharuddin Mata Kuliah : Studi Islam 2
Misi Dakwah Rasulullah Saw
SK-KD Indikator Qona’ah Tasamuh PERILAKU TERPUJI : QONA’AH DAN TASAMUH.
Login Word Press Silahkan masukkan username dan pasword anda untuk masuk ke dalam sistem Masuk.
MEDIA PENDIDIKAN Disusun oleh : NUR AMIN : KLS : D/4
UKHUWAH ISLAMIYYAH.
Kewajiban Terhadap Allah SWT
Kandungan Kalimat Syahadat (Madlulusy syahadah)
PERILAKU TERPUJI ADIL, RIDHA DAN AMAL SHALEH
Bagi Orang-Orang Yang Tulus dan Jujur, Kenikmatan Hidup Bukanlah Diukur Dari Banyaknya Harta atau Kedudukan yang Didapat, Melainkan dari Kemampuannya Memelihara.
Misi Dakwah Rasulullah Saw
CERDAS CERMAT
MENINGKATKAN KEIMANAN KEPADA KITAB-KITAB ALLAH
Cinta yang membawa ke surga
KHUTBAH, DAKWAH, DAN TABLIGH
Fifi Fitriani Laura Rachma Munyati Sulam Salwa Salsabila
LATIHAN SOAL BAB 4 1. Perhatikan pernyataan berikut: (1) menyesal thd dosa yg telah dilakukan (2) meninggalkan dosa itu (3) mengerjakan shalat, tobat,
Kesempurnaan Islam.
Strategi dan Metode Pemberdayaan Masyarakat
HUBUNGAN MANUSIA DENGAN AGAMA
By : 1. Rizal hartono 2.Muhammad fajar
Assalamualaikum Wr. Wb. Assalamualaikum Wr. Wb..
AL-’AQIDAH AL-ISLAMIYAH
Cinta yang membawa ke surga
Hakikat keimanan dan buahnya
BAB 1: AKHLAK MUSLIM TERHADAP AGAMA ISLAM
BAB 3: MENJAGA AKHLAK DALAM BERIBADAH
Tazkiyah Nafs (Penyucian Jiwa)
BAB 2: PUASA PADA BULAN RAMADAN
AQIDAH UNIT 6 Kelas Bimbingan Dewasa.
Cinta yang membawa ke surga
AQIDAH UNIT 1 Kelas Bimbingan Dewasa.
Sirah KBK 6 Modul 1.
KBM 3 AKHLAK ISLAMIAH BAB 1 : MENSUCIKAN JIWA
KHUTBAH AIDILFITRI 2018 M/1439H
MENCARI RAHMAT RAMADHAN
e-khutbah.gov.my 1200 x 537 jpeg – images may be subject to copyright.
KBM 3 AKHLAK ISLAMIAH BAB 2: HATI YANG SIHAT
Transcript presentasi:

SAMBUTAN KEPALA KANWIL KEMENTERIAN AGAMA PROVINSI BENGKULU MENYAMBUT 1 SYAWAL 1431 M/2010 H

ASSALAMU’ALAIKUM WR.WB اللهُ أَكْبرَُُ, اللهُ أَكْبرَُُ, اللهُ أَكْبرَُُ,( ٣X) لاَ اِلَهَ اِلاَّاللهُ وَاللهُ أَكْبـَرُ اَللهُ أَكْبَـرُ وَللهِ الْحَمْدُ. اَللهُ أَكْبـَرُ كَبِيْرًا وَلْحَمْدُ للهِ كَثِيْـرًا وَسُبحَانَ اللهِ بُكْرَةً وَأَصِيلاَ. لاَ اِلَهَ اِلاَّاللهُ وَاللهُ اَكْبَرُ اللهُ اَكْبَرُ وَلِلَّهِ الحَْمْدُ.

Kaum Muslimin dan Muslimat di manapun berada, Pertama-tama sebagai umat yang beriman, mari kita persembahkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang, karena kita yakin hanya berkat kasih dan sayangNya kita akan berhasil membangun hari esok yang lebih baik yaitu masyarakat yang penuh Iman, Taqwa serta penuh kedamaian. Shalawat dan salam semoga tercurahkan keharibaan junjungan kita Nabi Muhammad SAW, keluarga beserta sahabatnya.

Seiring fajar menjelang di setiap penjuru jagat raya ini, suara bedug bertalu-talu mengiringi kalimat takbir, tahmid dan tahlil yang sudah sejak malam tadi berkumandang, menandai berakhirnya bulan suci Ramadhan dan telah datang 1 Syawal, hari di mana seluruh umat Islam merayakan kemenangan dari sebuah perjuangan melawan hawa nafsu, rintangan dan godaan yang terdapat pada diri dan lingkungan kita masing-masing. Kalimat takbir berkumandang sebagai tanda kebesaran Allah, kalimat tahmid dilantunkan memuji keagungan dan kemuliaan Allah dan kalimat tahlil dikumandangkan sebagai pengakuan akan kemaha esaan Allah, tiada Tuhan selain Allah yang patut disembah dan diagungkan.

Dialah Tuhan Yang Maha segala-galanya, pemilik segala apa yang ada di dunia dan di akhirat. Saudara, Meskipun masih sangat berat rasanya kita untuk berpisah dengan bulan Ramadhan yang penuh barokah, rahmat dan ampunan. Tetapi perpisahan ini harus terjadi. Kita harus segera memulai kehidupan baru yang suci bersih setelah satu bulan lamanya kita menjalankan ibadah puasa.

الله اكبر الله اكبر الله اكبر ولله الحمد Kaum Muslimin Rahimakumullah, Puasa merupakan salah satu metode pendidikan dari Allah SWT yang sangat efektif dalam membentuk dan membina karakter kepribadian manusia. Puasa telah menanamkan sifat-sifat terpuji yang amat menentukan kualitas prilaku seseorang. Dengan didikan puasa pula kita akan lebih menyadari betapa kecil dan lemahnya manusia, sehingga sangat tidak pantas berlaku sombong, angkuh, takabur apalagi zalim terhadap sesama.

Dengan puasa pun kita akan lebih mengerti betapa menderitanya orang-orang yang tak punya, yang hidup serba kekurangan, yang karenanya kita akan lebih santun dan lebih peduli terhadap anak yatim, fakir miskin dan kaum dhuafa di sekitar kita. Ditambah lagi dengan didikan zakat, yang baru saja kita tunaikan sehubungan dengan puasa Ramadhan, kita akan terbiasa menjadi orang-orang yang pandai bersyukur atas rezeki dari Allah, tidak kikir dan kufur ni’mat, serta akan menjadi orang yang memiliki kepedulian sosial yang tinggi.

Sungguh indah refleksi didikan puasa itu terhadap diri manusia, yang mengarahkan kita agar tampil sebagai sosok manusia yang berkualitas, dalam arti memiliki iman yang kokoh, bermoral dan berbudi pekerti luhur serta memiliki kepekaan sosial yang tinggi, yang kesemuanya itu tersimpul atau terakumulasi dalam sifat-sifat TAQWA. karena Allah SWT telah menjanjikan dalam Al-Qur’an surat Al-A’raaf 96 yang artinya : Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, Pastilah kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat kami) itu, Maka kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.) Semoga saja didikan Ramadhan yang telah kita peroleh dapat kita aktualisasikan ke dalam kehidupan selanjutnya, meskipun Ramadhan telah berlalu meninggalkan kita. Mari kita jaga kesucian yang telah di peroleh di hari yang fitri ini dengan tetap menjaga kualitas iman dan taqwa, kualitas akhlak individual dan sosial sepanjang hidup kita hingga akhir hayat.

Taqwa itu mari kita realisasikan dalam bentuk pertama, peningkatan ketaatan kita terhadap setiap aturan dan ketentuan hidup sehingga terbentuk sikap disiplin dalam hidup dan kehidupan kita. Kedua, meningkatkan sikap qanaah sehingga kita menjadi orang yang pandai mensyukuri nikmat yang telah diberikan Allah. Ketiga, mempertahankan sikap wara’ sehingga kita menjadi orang- orang yang mampu menempatkan sikap, prilaku dan perbuatan kita pada tempat yang semestinya. Dan keempat, merasa yakin kepada setiap ketentuan Allah pasti berlaku kepada semua manusia. Sehingga kita menjadi orang yang senantiasa mawas diri dan selalau mengevaluasi diri kita. Kita yakin kepada ajaran-ajaran agama yang di sebarluaskan oleh Rasulullah SAW adalah ajaran yang benar dan sempurna sesuai dengan Al-Qur’an dan Sunnah sebagai pedoman hidup kita.

الله اكبر الله اكبر الله اكبر ولله الحمد Kaum muslimin Rahimakumullah, Inilah yang dapat saya sampaikan dalam sambutan ini. Semoga Allah senantiasa melimpahkan kekuatan, kesehatan dan keselamatan kepada kita dalam menjalani hidup dan kehidupan ini. Amin.

Akhirnya saya selaku Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu dan atas nama pribadi dan keluarga mengucapkan selamat hari raya Idhul Fitri 1431 H/2010 M, Minal ‘Aidiin wal Faiizin, mohon maaf lahir dan batin. Semoga amal ibadah kita diterima oleh Allah SWT. Akhirul kalam Wassalamu’alaikum Wr.Wb. Bengkulu, September 2010 Kepala Kanwil Kemenag Prov. Bengkulu, H. TAUFIQURRAHMAN, SH,MAP NIP